Brilio.net - Semangat belajar anak-anak dan guru di SDN Wonolagi patut diacungi jempol. Betapa tidak, di SD yang ada di Dusun Wonolagi, Kecamatan Playen, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta ini hanya memiliki 10 siswa saja.
SD Wonolagi memang terletak agak terpencil yang terpisah dari dusun lainnya. Pada tahun ajaran 2017/2018, SD ini hanya mendapat 3 siswa baru. Dan selama tiga tahun sebelumnya sempat dilarang menerima siswa baru karena ada rencana regrouping.
BACA JUGA :
Nenek tujuh cucu ini baru lulus sarjana di usia 95 tahun
SD yang didirikan tahun 1981 ini adalah satu-satunya akses pendidikan bagi warga Dusun Wonolagi. Permukiman warga dikelilingi hutan dan Sungai Oya.
foto:bermain di halaman sekolah/brilio.net
BACA JUGA :
Tamat SMA tiga tahun lalu Brandon Salim belum kuliah, ini alasannya
Jika bukan sekolah di SD Wonolagi, alternatifnya anak-anak masuk SD Ngleri yang jaraknya sekitar 5 kilometer. Sedangkan untuk wilayah lain warga harus menyebrang jembatan layang yang berdiri di atas aliran Sungai Oya. Dan ini sangat rawan untuk dilalui siswa," kata Marsudianti, kepala SD Wonolagi kepada brilio.net.
Setiap hari anak-anak tetap semangat belajar meski dalam satu kelas hanya ada satu atau dua teman saja. Saat brilio.net ke SD, siswa sedang belajar di dalam kelas.
foto: belajar di kelas/brilio.net
Keberadaan Sekolah Dasar Negeri Wonolagi ini sempat menjadi polemik bagi Dinas Pendidikan Gunung Kidul pada tahun 2013, Dinas Pendidikan berniat untuk menggabungkan SD ini dengan sekolah lain. Dampak dari hal tersebut, sekolah ini tidak boleh menerima siswa baru hingga tahun ajaran 2015/2016. Dan di Tahun Ajaran 2016/2017 sekolah ini akhirnya diperbolehkan kembali untuk menerima siswa baru, lantaran tidak mungkin di-regrouping.
foto: belajar bersama guru/brilio.net
Hingga tahun ajaran 2017/2018, SD ini meempunyai 10 siswa, terdiri dari 3 siswa di kelas 1, 4 siswa untuk kelas 2, dan 3 siswa untuk kelas 6. Jumlah guru di sekolah ini juga sedikit, karena adanya program pemerintah yang ingin menggabungkan sekolah ini dengan sekolah lain, guru-guru tersebut ada yang dipindahtugas. Meski hanya ada sedikit siswa di sini, tetapi adik-adik yang bersekolah disini tetap riang dan ceria.