Brilio.net - Futsal Putri Indonesia kini tak boleh dipandang sebelah mata. Apalagi setelah Jaya Kencana Angels atau JK Angels memenangkan kejuaraan antar klub di tingkat ASEAN.
Masih teringat pada 2016 silam bagaimana awal kebangkitan Indonesia pada ajang Piala AFF Antarklub 2016, di mana JK Angels berhasil membawa gelar pertama untuk Indonesia. Dengan adanya prestasi tersebut rupanya juga membuat nama para pemain dari JK Angels dikenal oleh publik. Termasuk sang penjaga gawang, si cantik Citra Adisti.
Dikutip dari merdeka, cewek kelahiran 25 Oktober 1989 ini bahkan dianugerahi dua gelar bergengsi pada tahun lalu, yakni sebagai man of the match pada final Piala Futsal AFF 2016, serta sebagai Pemain Terbaik Pro Women Futsal League 2016.
Wah, tapi tentunya kamu makin penasaran dong, dengan cewek asal Tangerang satu ini? Yuk, simak langsung sederet foto-foto Citra Adisti, seperti dihimpun brilio.net dari akun Instagram @citraadisti, Sabtu (5/8):
1. Citra Adisti, cewek asal Tangerang, srikandi dari timnas putri Futsal. Ia memulai kariernya dalam olahraga futsal sejak 2009 lalu.
BACA JUGA :
7 Potret pesilat cantik Indonesia, nggak gengsi lestarikan tradisi
2. Kariernya berawal saat ia bergabung dengan klub Alin FC Tangerang, kemudian berpindah ke AMFC Angels. Baru setahun kemudian ia bergabung dengan klub JK Angels.
3. Ia berhasil menelurkan segudang prestasi. Salah satu yang paling diingat adalah saat ia terpilih sebagai man of the match dalam final Piala Futsal AFF 2016 serta Pemain terbaik Pro Women Futsal League 2016.
BACA JUGA :
10 Atlet wanita ini pernah berpose 'panas' di majalah
4. Citra saat mendengarkan arahan dari pelatihnya.
5. Tapi dia juga nggak lupa untuk berbahagia, kan? Gemes banget nih, Citra di foto ini!
6. Tampil cantik memakai mukena. Duh, senyum khasnya Citra yang bergingsul ini pasti bikin cowok-cowok terpana.
7. OOTD a la Cita Adisti nih, gaes!
8. Senyumnya bak malaikat, kan?
9. Citra saat ini bakal mewakili timnas putri di ajang SEA Games 2017 yang diadakan di Kuala Lumpur Malayasia lho!
10. Bareng teman-teman setim nih. Dia bertekad membawa pulang medali emas untuk Indonesia lewat futsal.
Timnas Futsal Putri sendiri akan memulai kampanye mereka di SEA Games 2017 dengan melawan tuan rumah Malaysia pada 20 Agustus mendatang di Shah Alam Panasonic Stadium. Jadi, jangan lupa untuk mendukung Timnas Futsal Putri juga di SEA Games 2017 nanti.
Sehat dan sukses selalu ya, Citra Adisti!