1. Home
  2. »
  3. Sosok
15 September 2022 17:40

Momen Raja Charles III kesal pulpen bocor, emosi tangannya kotor

Raja Charles melakukan upacara penandatanganan buku pengunjung yang direkam di Kastil Hillsborough. Ferra Listianti
Raja Charles mengaku menulis tanggal yang salah.

Setelah pidato sambutan, Raja Charles melakukan upacara penandatanganan buku pengunjung yang direkam di Kastil Hillsborough. Dalam video yang diunggah akun Twitter @KaraCalavera, Raja Charles mengaku menulis tanggal yang salah. Ia menulis tanggal 12 September, bukan 13 September.

BACA JUGA :
7 Rahasia perawatan wajah sehat Kate Middleton, pakai minyak mawar


foto: Twitter/@KaraCalavera

"Hari ini tanggal 12 September?," tanyanya, dilansir brilio.net pada Kamis (15/9).

"13 Tuan," jawab asistennya.

BACA JUGA :
11 Momen reuni Pangeran Harry dan William, tampil bersama istri

"Ya, Tuhan. Aku salah," ucapnya.

Selain salah menuliskan tanggal, kekesalan Raja Charles diperlihatkan kala noda tinta pena yang ia gunakan untuk tanda tangan bocor. Raja Charles pun langsung berdiri dari kursi dan menyerahkan pena kepada istrinya, Permaisuri Camilla.

foto: Twitter/@KaraCalavera

"Ya, Tuhan. Aku benci ini," tuturnya dilansir brilio.net pada Kamis (15/9).

Sementara itu, Camilla yang berada disampingnya dengan cepat menanggapi sang suami. Dengan tenang sang permaisuri menandatangani buku itu dengan pena lain yang diberikan oleh asistennya.

"Oh tidak. Tinta itu berceceran di mana-mana, tunggu. Apakah ada yang....," ucap Camilla.

Sembari membersihkan jari-jarinya yang terkena tinta, Raja Charles menunjukkan kekesalannya karena pena bocor itu tampak meninggalkan bekas yang susah dihilangkan.

foto: Twitter/@KaraCalavera

"Aku tidak tahan dengan benda sialan ini. Aku tidak tahan, setiap kali ini bau," ucap Raja Charles III.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags