Brilio.net - Di kalangan Youtuber, nama Filo Sebastian sudah nggak asing lagi. Maklum dia dikenal sebagai Youtuber indigo yang kerap berbagi kisah mistis.
Mahasiswa London School Jakarta semester 4 ini punya banyak pengalaman menarik seputar kemampuannya melihat dan berinteraksi dengan makhluk astral. Nggak serem ya?
BACA JUGA :
Kuntilanak juga di luar negeri, ini 5 sebutannya dari berbagai negara
Dalam sebuah wawancara dengan Brilio.net beberapa waktu lalu, Filo mengaku sempat stres dengan kemampuan uniknya itu. Bahkan saat masih SMA di sampai nggak naik kelas lho.
Bukan karena bodoh ya. Tapi Filo sering diganggu makhluk halus hampir setiap malam. Hal ini membuatnya kurang tidur sehingga menyebabkan kerap nggak masuk sekolah.
BACA JUGA :
9 Mall di Indonesia ini diliputi kisah horor yang bikin kamu merinding
Nah sekolah Filo punya aturan yang ketat. Tingkat ketidakhadiran (absen) murid maksimal 10% dari kehadiran. Meski punya nilai bagus tapi kalau absennya banyak bisa dipastikan nggak naik kelas.
Saya rata-rata tidur cuma 2 sampai 3 jam per hari. Gara-gara diganggu hampir tiap malam, saya sering nggak tidur dan dampaknya nggak masuk sekolah, kata cowok yang merupakan anak kembar ini.
Oh ya, kembaran Filo cewek lho, tapi nggak punya kemampuan seperti dirinya. Sebenarnya, Filo tergolong murid yang cerdas. Buktinya saat masih SMP dia cukup berprestasi di kelas. Ya saya kurang konsentrasi kalau di sekolah gara-gara kurang tidur, katanya lagi.
Hampir setiap malam, Filo selalu didatangi makhluk astral. Ada yang datang minta tolong. Tapi nggak jarang yang jahil dengan menjatuhkan barang-barang yang ada di kamarnya.
Sejak tahu dirinya seorang indigo saat masih kecil, Filo awalnya menjadi penyendiri. Dia selalu berusaha menutup kemampuannya itu. Malah nggak jarang dia mendapat tekanan dari teman-temannya karena dianggap gila.
Dia juga sempat ke sejumlah pemuka agama mulai dari pastor, pendeta, ustaz, hingga biksu. Malah dia sampai ke dukun segala lho. Hal ini dia lakukan agar bisa menutup penglihatannya itu. Dulu saya mikir sendirian, kenangnya.
Nggak cuma dari teman-temannya, keluarganya juga menganggap demikian. Sang ayah sama sekali nggak percaya dengan hal-hal gaib. Begitu juga dengan kakaknya. Sementara ibunya rada penakut. Saya nggak berani cerita karena mereka nggak percaya, katanya lagi.
Tapi sekarang Filo bisa menyalurkan kemampuannya itu lewat Youtube. Awalnya sih saat 2015 ketika baru lulus SMA, Filo menyalurkan kemampuannya itu lewat cerita pendek (cerpen). Lalu tulisannya itu dimuat di LINE official. Jadi ramai deh.
Setelah itu, Filo mendapat saran dari beberapa teman ketika baru masuk kuliah untuk membuat kisahnya melalui video karena lebih mudah. Akhirnya dia pun melakukannya. Hingga saat ini Filo sudah membuat lebih dari 60 video dengan jumlah subscriber mencapai lebih dari 115 ribu.
Akhirnya saya buat video tahun lalu sambil iseng dan ternyata banyak yang suka dengan cerita yang saya sampaikan, ujarnya.
Video yang dia buat selama ini sebenarnya biasa saja. Hanya saja kisahnya itu sesuai dengan yang dia rasakan. Nggak lebay. Nah menurut Filo, hantu itu sebanrnya nggak seseram yang dibayangkan orang selama ini.
Yang membuat hantu itu seram akibat film-film horor yang dibuat selama ini. Penciptaan wujud hantu seram dalam film itu agar filmnya laris.
Saya ingin menunjukkan sebenarnya manusia itu lebih seram dibanding hantu. Kalau ada hantu asing yang kita nggak kenal, dia nggak bisa ngapa-ngapain. Nah pilih mana, ada orang asing di dalam kamar atau hantu asing, kelakarnya.
Selama ini makhluk astral yang paling sering berinteraksi dengan Filo adalah sosok kuntilanak yang datang minta tolong dibebaskan. Kalau sudah begini, Filo biasanya membantu dengan doa.
Tapi nggak jarang lho si kuntilanak ingin meminjam badan Filo. Nah kalau sudah begitu, Filo biasanya memilih mendiamkan saja lalu pindah kos. Menurut dia, hantu jahil itu lebih gampang untuk melepaskannya ketimbang yang suka.
Filo juga pernah membuat video di sebuah bioskop tua di Citeureup, Cibinong, Bogor yang sudah nggak dipergunakan. Begitu pulang ada yang ngikutin. Padahal sebelumnya, Sarah Wijayanti, isteri Demian Aditya menyarankan agar Filo nggak pergi ke tempat itu karena tempatnya angker.
Hiii....serem ya?