1. Home
  2. ยป
  3. Sosok
18 Agustus 2022 11:25

Viral penerjemah bahasa isyarat lagu Ojo Mbandingke, ini sosoknya

Winda Utami pernah menjadi penerjemah bahasa isyarat dalam debat capres dan cawapres 2014 lalu. Hapsari Afdilla

Brilio.net - Aksi memukau dari Farel penyanyi cilik yang belakang ini jadi sorotan menuai pujian dari masyarakat Indonesia. Farel lewat suara merdunya itu berhasil membuat satu Istana Negara bergoyang lewat lagu Ojo Mbandingke pada momen perayaan HUT RI ke-77.

Namun ada yang mencuri perhatian di tengah penampilan ciamik dari Farel. Apalagi kalau bukan aksi dari penerjemah bahasa isyarat yang saat itu bertugas. Wanita yang ditugaskan menerjemahkan lagu Ojo Mbandingke itu sukses bikin warganet terhibur dan ikut bergoyang melihatnya.

BACA JUGA :
Ingin belajar bahasa isyarat, kamu bisa datang ke DAC


Bukan tanpa sebab, wanita tersebut menerjemahkan setiap lirik dengan luwes dan asik seperti sedang bergoyang. Hal itu kemudian membuat warganet yang melihat jadi gagal fokus dan merasa terhibur.

foto: Twitter/@SportsTime_id

BACA JUGA :
Luar biasa, warung laris ini 50 persen pegawainya tuna rungu

Setelah ditelusuri, rupanya dia adalah Winda Utami. Sosok wanita yang viral berkat aksinya menerjemahkan lagu Ojo Mbandingke dengan cara yang asik. Winda atau Wiwin ini bahkan juga tertarik dengan apa yang dilakukannya.

Ia pun memposting cuplikan video saat dirinya sedang menerjemahkan bagi teman bisu yang menonton di rumah. Ia tampak profesional menerjemahkan kata demi kata di hadapan layar kaca.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags