1. Home
  2. ยป
  3. Serius
29 Januari 2018 09:56

Kenapa orang kaya suka berpenampilan sederhana? Begini penjelasannya

Jadi penasaran kan? Angga Roni Priambodo

Siapa yang tak tahu kekayaan Pendiri Facebook, Mark Zuckerberg, CEO Microsoft Bill Gates atau pemilik Air Asia, Tony Fernandes?

Sebagai pemilik perusahaan besar dan mendunia, pundi-pundi uang mereka terus bertambah tiap harinya. Yang menarik, alih-alih pakai fashion yang mahal,Ketiganya lebih suka mengenakan kaus oblong berharga tak seberapa.


Kenapa orang kaya raya suka pakai kaus oblong? Banyak alasan diungkapkan oleh mereka. Salah satunya adalah mereka tak mau dipusingkan dengan urusan kecil seperti sarapan apa dan pemilihan baju. Sehingga mereka menyukai hal-hal simpel.

Alasan lainnya ialah, bahwa dibanding belanja barang-barang mewah seperti baju mahal, mereka lebih memilih untuk menginvestasikan uangnya kembali ke masyarakat.

Seperti Mark Zuckerberg menyumbang Rp 39 trilun untuk berantas penyakit. Dilansir laman The New York Times, sumbangan itu untuk riset, sosialisasi, serta pembelian obat-obatan untuk penyakit yang bersifat epidemik secara global.

Selain alasan membelanjakan uang untuk sosial, kebanyakan orang kaya raya berasal dari keluarga kelas menengah. Mereka sejak kecil sudah terbiasa hidup sederhana.Dan yang pasti, orang kaya juga lebih memilih untuk menginvestasikan uangnya, daripada untuk berfoya-foya belanja barang mewah.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags