1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
27 April 2019 21:01

10 Iklan jadul ini setia menemani masa kecil kamu di bulan puasa

Bulan Ramadan datang sebentar lagi, semua menyambutnya dengan senang hati. Fariz Faizul

Brilio.net - Bulan Ramadan datang sebentar lagi, semua menyambutnya dengan senang hati. Berbagai keperluan disiapkan khusus untuk memeriahkan kegiatan selama Ramadan. Seperti berbenja berbagai kebutuhan makanan dan minuman sehari-hari.

Tak hanya pihak masyarakat yang menyambut Ramadan, tapi juga penyedia barang dan jasa. Berbagai iklan dari produk-produk yang sering dipakai di bulan Ramadan, muncul di layar kaca Indonesia. Iklan-iklan tersebut pun mengangkat tema spesial Ramadan. Ada yang bercerita tentang kehidupan sosial, keluarga maupun isu hangat.

BACA JUGA :
14 Potret artis legendaris jadi model iklan kaus era 90-an


Adalah hal biasa jika kita menonton iklan tersebut versi setahun atau dua tahun yang lalu. Namun alangkah menariknya jika kita melihat tayangan iklan dengan format yang lebih jadul. Wah, bisa nostalgia saat kamu masih kecil.

Nah, kali ini brilio.net akan mengajak kamu menonton lagi berbagai iklan jadul edisi spesial Ramadan, yang dikutip Jumat (26/4). Yuk kita simak bersama-sama, siap-siap dibuat kangen sama iklan-iklan berikut ini!

1. Iklan penyedap rasa.

BACA JUGA :
Wanita di iklan lawas ini ibu artis top Indonesia, coba tebak?

Iklan salah satu produk penyedap rasa ini sangat kental dengan nuansa religi. Produk ini mengangkat Deddy Mizwar sebagai narator. Wah, Deddy Mizwar disini masih muda banget ya!

2. Iklan mi instan.

Iklan produk mie instan ini tayang kisaran tahun 2000-2001. Iklan ini sangat melekat di hati pemirsa televisi Indonesia. Iklan ini mengangkat kehidupan sahur bersama keluarga yang semakin semangat dengan menu mie instan.

3. Iklan sirup.

Iklan sirup seakan menjadi penanda bahwa Ramadan akan segera tiba. Nah, iklan legendaris ini saklah satunya yang tayang pada 1998-2002. Wah segernya berbuka!

4. Masih ingat dengan iklan salah satu kartu provider ini?iklan ini mengangkat tema "Hap" yang diperankan oleh Colman Handoko. Iklan ini tayang dengan beberapa versi. Hahaha, kocak abis.

5. Iklan rokok.

Iklan rokok juga sangat marak di bulan Ramadan, apa lagi di jam-jam sahur. Salah satu iklan rokok yang mengharukan adalah kepala sekolah yang menjual motor karena kekurangan dana. Coba deh, tonton aja, jadi haru!

6. Iklan bank.
gak cuma iklan makanan dan minuman aja nih yang punya versi Ramadan. Beberapa bank pun juga punya. Kira-kira masih inget gak sama iklan yang satu ini?

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags