Brilio.net - Di tangan orang-orang kreatif, segala sesuatu yang terlihat biasa aja bisa berubah menjadi suatu karya seni bernilai tinggi lho. Apalagi buat mereka yang jago menggunakan edit foto seperti Photoshop dan Corel Draw.
Dengan aplikasi edit foto, mereka bisa menciptakan suatu gambar yang menggabungkan dua obyek tertentu. Salah satunya adalah sayuran. Siapa yang sangka kalau sayuran seperti selada, kubis dan jamur bisa berubah menyerupai hewan.
Akun Instagram dengan @les.creatonautes adalah salah satu yang mengunggah berbagai kreasinya dengan membuat ilustrasi dari sayuran yang menyerupai hewan. Hasil-hasil yang dibuat oleh akun berasal dari Prancis ini pun detailnya mengagumkan.
Penasaran seperti apa ilustrasi sayuran yang menyerupai hewan? Yuk langsung simak 10 ilustrasi sayuran menyerupai hewan seperti dilansir brilio.net dari akun Instagram @les.creatonautes, Minggu (3/2). Hasilnya mengagumkan abis!
1. Jamur putih bisa berubah jadi kepala kambing nih. Mirip abis bagian tanduknya kan?
BACA JUGA :
Lari maraton sambil bawa anjing tersesat, wanita ini dapat pujian
2. Siapa sangka kalau timun bisa berubah jadi bentuk kadal hijau kayak gini?
3. Sebuah kentang mentah ternyata menyerupai kepala anjing jenis terrier.
BACA JUGA :
7 Ilustrasi terinspirasi logo perusahaan ternama ini keren banget
4. Bawang putih juga bisa berubah jadi badan seekor burung. Keren abis!
5. Timur acar ini bisa berubah jadi seekor katak. Jadi tertarik buat makannya nggak?
6. Sayuran hijau ini bertransformasi jadi kepala singa.
7. Labu berwarna oranye ini jadi keren abis dengan bentuknya yang menyerupai kepala serigala.
8. Tinggal ditambahi paruh dan mata kecil, satu kubis ungu berubah jadi kepala burung.
9. Nggak cuma jadi kepala kambing, jamur ini juga bisa jadi gajah.
10. Kalau tadi timun udah jadi kadal dan katak, kini giliran timun berubah jadi buaya.