1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
23 Agustus 2023 13:25

10 Potret makeover dapur kolong tangga, awalnya penuh sampah mirip hunian terbengkalai kini bikin lega

Kalau dapurnya estetik gini kan bikin betah masak di rumah Khansa Nabilah
foto: TikTok/@makchie0788

Brilio.net - Dapur menjadi tempat aktivitas memasak berlangsung. Meski fungsinya terdengar sepele karena memasak dapat dilakukan di mana saja, dapur tetap penting, lho. Apalagi jika dapur tersebut terlihat jelek dan kotor, siapapun pasti jadi malas memasak.

Padahal, memasak makanan di rumah untuk kebutuhan pangan sangat penting. Jika jarang memasak sementara sering membeli makanan di luar akan jauh lebih boros. Alhasil jadi boros dan gagal menabung, deh.

BACA JUGA :
Dapur kumuh mirip kamar mayat, intip 10 transformasinya usai makeover jadi bikin betah masak


Perasaan itu ternyata dialami oleh pemilik akun TikTok @makchie0788. Memiliki dapur yang sangat kotor di rumah membuatnya malas. Akhirnya ia melakukan makeover untuk memperbaiki dapurnya menjadi lebih rapi dan nyaman.

Seperti apa penampakan dapur sebelum dan setelah renovasi? Berikut brilio.net himpun potretnya dari TikTok @makchie0788 pada Rabu (23/8).

BACA JUGA :
Wanita ini makeover dapur kayunya jadi cantik, 9 potret hasilnya bukti kalau cewek serba bisa

1. Dapur rumah ini terlihat sangat kotor dengan berbagai sampah yang tidak disingkirkan pada kolongnya.

2. Beberapa perabotannya pun hanya diletakkan sembarangan dan tidak ditata dengan rapi.

3. Dapur yang terlihat berantakan penuh sampah dan barang yang hanya diletakkan sekenannya begini tentu bikin malas memasak.

4. Hanya melihatnya saja sudah bikin malas. Apalagi penuh dengan cucian piring yang tak segera dibersihkan.

5. Selain itu, pada bagian lantainya juga sangat kotor. Untuk itulah, pemilik rumah ini segera melakukan makeover untuk membuat dapurnya terlihat rapi dan estetik.

6. Begini hasilnya setelah makeover. Ia memasang tirai warna hitam untuk menutup kolong dapur agar tidak terlihat kotor.

7. Setelah direnovasi, hasilnya pun terlihat bersih dan rapi. Ia memasang wallpaper vinyl pada bagian dinding dengan motif batako hitam putih.

8. Kali ini piring hingga beberapa perabotannya sudah dibersihkan dan dirapikan.

9. Pemilik rumah ini menggunakan tema monokrom dengan dominasi warna putih. Ia memasang stiker bermotif marmer untuk menutup meja dapurnya.

10. Dengan memperbaiki dapur menjadi lebih rapi, bersih, dan estetik, siapapun pasti akan lebih rajin memasak.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags