1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
9 Februari 2021 19:02

10 Tanaman hias daun berbulu, unik, cantik, dan menarik

Kamu perlu memperhatikan cara merawatnya. Nur Luthfiana Hardian

Brilio.net - Merawat tanaman dan berkebun bisa jadi kegiatan positif untuk mengisi waktu luang. Terlebih lagi sembari bersantai dan berkumpul bareng keluarga, mengurusi tanaman hias seolah jadi hobi baru yang menyenangkan. Rumah pun jadi terasa lebih sejuk dan asri dengan beragam tanaman.

Tanaman hias sendiri terbagi menjadi beberapa jenis dan bentuk. Nah, sebagian orang memilih tanaman hias berdasarkan keunikannya. Baik dari segi batang, akar, bunga, maupun daun. Bahkan para pencinta tanaman rela merogoh saku dalam demi mendapatkan tanaman unik tersebut.

BACA JUGA :
Cara merawat tanaman hias janda bolong outdoor, perhatikan pencahayaan


Nah, salah satu tanaman hias unik yang bisa kamu pilih adalah yang memiliki daun berbulu. Tanaman hias jenis begonia misalnya. Beberapa tanaman begonia dikenal cantik dan unik karena daunnya tertutupi bulu. Tapi selain begonia juga masih ada banyak tanaman hias daun berbulu lho.

Apa saja tanaman hias yang memiliki daun berbulu? Simak ulasan lengkapnya seperti brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Selasa (9/2).

1. Lamb ear.

BACA JUGA :
10 Tanaman hias daun kuning, bikin rumah lebih cantik dan asri

foto: Instagram/@hakami4

Tanaman hias lamb ear atau telinga domba biasa dipakai untuk pelengkap tanah dan kebun hias. Tanaman ini juga biasa diletakkan di tepi untuk trotoar dan sebagai tanaman pembatas jalan. Keunikan tanaman lamb ear bisa menambahkan sensasi santai pada lanskap karena teksturnya yang lembut.

2. Homalomena sp berbulu.

foto: Instagram/@pak.guru_komvesta

Tanaman hias homalomena juga ada yang punya tekstur berbulu halus. Selain aglonema, homalomena kini juga mulai diminati banyak orang. Meski tergolong sebagai tanaman hutan, aglonema termasuk tanaman hias yang mudah dirawat dan dapat dijadikan koleksi rumahan.

3. Cotyledon tomentosa.

foto: Instagram/@jardim_arido

Tanaman hias kaktus sukulen cakar beruang dikenal dengan nama ilmiah Cotyledon Tomentosa. Daun tanaman cakar beruang punya tekstur tebal dan memiliki bulu halus berwarna putih. Kecantikannya akan lebih terlihat saat bunganya dengan warna orange, kuning, atau pink mulai tumbuh.

4. Tradescantia sillamontana.

foto: Instagram/@amiga_das_plantinhas_

Tradescantia sillamontana sangat berbeda dari tradescantie pada umumnya, karena tanaman ini ditutupi dengan rambut keperakan tebal di seluruh bagian. Tanaman hias tradescantie sillamontana bisa tumbuh setengah tegak, tingginya mencapai 40 cm. Daunnya berwarna hijau tua tertutupi bulu tebal, dengan bagian bawah berwarna merah. Panjang daunnya bisa mencapai 7 cm.

5. Begonia solenia.

foto: Instagram/@ogrodnictwo_plura

Begonia jenis ini adalah salah satu begonia campuran dan mempunyai bunga yang sangat indah dengan warna merah layaknya bunga mawar. Sekilas, begonia solenia memiliki bentuk yang hampir sama dengan begonia double. Berbeda dari tanaman begonia lain, tanaman ini membutuhkan pencahayaan lebih agar bisa tumbuh subur dan mempunyai daun dengan warna hijau yang cerah.

6. Begonia rhizomatous.

foto: Instagram/@tatianazhuravlevabegonia

Begonia rhizomatous banyak disukai orang karena memiliki tampilan daun menarik dengan ukuran lebar dan bunganya yang besar saat mekar. Begonia ini juga biasa disebut sebagai begonia non rex. Beberapa jenis rhizomatous punya daun berbentuk lingkaran seperti bintang, serta teksturnya berbulu.

7. Begonia shrubs.

foto: Instagram/@zsuzsadvor

Begonia shrubs memiliki beberapa varietas dari mulai kecil hingga besar mencapai 4 meter. Jenis ini memiliki tampilan yang berkilau dan ada juga yang memiliki bulu-bulu halus seperti kain beludru dan memiliki bunga yang sebagian besar berwarna putih, merah, dan pink.

Tanaman hias begonia akan tumbuh subur jika dirawat dengan baik. Siram begonia 2 kali dalam sehari, setiap pagi dan sore. Siram tanaman ini ketika berada di suhu ruangan hangat. Tanaman begonia juga memerlukan asupan sinar matahari langsung. Jadi taruh di area yang terang mengarah ke timur atau barat.

Beri pupuk NPK dengan jumlah seimbang. Lakukan dengan hati-hati, karena tanaman ini dikenal sensitif. Beri pupuk sekali dalam sebulan. Rawat begonia dari hama dan gulma seperti keong dan siput. Selanjutnya, pangkas bunga dan daun yang mati secara berkala.

8. Butterwort.

foto: Instagram/@denvergreenhouse

Butterwort sering disebut bulu kupu-kupu. Tanaman yang memiliki bulu-bulu halus pada daunnya yang terlihat cantik ini, termasuk ke dalam jenis tanaman karnivora.

Selain cantik dan tampak berbulu halus, daun butterwort ini memiliki cairan lengket yang bisa menjebak semut yang lewat sampai akhirnya semut itu mati dan menjadi makanannya. Butterwort memiliki ukuran yang kecil sehingga dapat ditanam dalam pot dan diletakkan di dalam rumah supaya rumahnya bebas dari semut.

9. Plectranthus argentatus.

foto: Instagram/@thinkingstomach

Plectranthus adalah tanaman daun lebat yang biasa tumbuh bebas dan menyukai tanah yang lembap. Daunnya tebal dan sedikit berbulu, dengan ujung yang acak-acakan terlihat seperti warna putih yang beraneka ragam. Sebagai tanaman hias daun, tinggi Plectranthus bisa mencapai 1,5 m.

10. Episcia.

foto: Instagram/@niloufaranea

Tanaman hias episcia memiliki beragam motif dan warna. Mulai dari hijau, ungu, merah, cokelat, serta abu-abu. Tanaman ini sangat cocok digantung menggunakan pot, karena sifatnya yang menjalar akan terlihat lebih cantik. Meskipun daunnya punya ukuran kecil, namun tekstur beludrunya unik saat dipandang.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags