Brilio.net - Kamar tidur menjadi bagian penting dari sebuah rumah. Pasalnya, kamar tidur merupakan tempat untuk istirahat dan melepas lelah. Namun, ada kalanya kamu menginginkan suasana baru untuk kamarmu.
Maka, tidak ada salahnya jika kamu melakukan renovasi kamar. Mulai dari renovasi kecil hingga besar. Tapi pastikan kenyamanan jadi salah satu yang diperhatikan selain estetik.
BACA JUGA :
Potret dapur usai dimakeover ini nyeleneh abis, demi emak betah masak
Seperti yang dilakukan pemilik akun TikTok @buncismailof. Demi kenyamanan, ia pun melakukan renovasi kamarnya. Ia memanfaatkan desain lantai 1,5 untuk ruangan yang minimalis.
Kini penampakan kamarnya pun terlihat lebih homey dan estetik ala Pinterest. Bikin betah berlama-lama di kamar, deh. Daripada penasaran, yuk intip transformasi kamar sederhana jadi kamar 1,5 lantai ala Pinterest, dirangkum brilio.net dari TikTok @buncismailof, Kamis (13/10).
BACA JUGA :
11 Potret makeover gudang terbengkalai jadi kamar minimalis, estetik