1. Home
  2. »
  3. Wow!
25 Oktober 2021 23:01

101 Kata-kata motivasi kuat hadapi tekanan, ajarkan kedewasaan

Tekanan sebenarnya dapat membuat seseorang menjadi lebih dewasa, serta berkembang lebih baik. Tita Meydhalifah
foto: Instagram/@menangbersama dan Instagram/@wiloka.workshop

Brilio.net - Hidup ini tentu berjalan tidak hanya mulus-mulus saja, ada kebahagiaan, perjuangan, kesedihan, kekecewaan, hingga tekanan. Salah satu hal yang banyak dikeluhkan banyak orang adalah menghadapi tekanan karena seringkali merasa stres dan penuh beban.

Tekanan bisa datang darimana saja, dari pekerjaan, orang tua, diri sendiri, dan masyarakat. Orang-orang seringkali cepat putus asa atau berusaha menghindari tekanan yang membuat stres. Padahal tekanan sebenarnya dapat membuat seseorang menjadi lebih dewasa, serta berkembang lebih baik.

BACA JUGA :
79 Kata-kata motivasi bangkit dari hinaan, penuh arti dan kuatkan hati


Supaya kamu tetap kuat menghadapi tekanan, kamu bisa membaca kata-kata motivasi kuat hadapi tekanan. Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Senin (25/10), inilah kata-kata motivasi kuat hadapi tekanan yang bisa mengajarkan kedewasaan.

Kata-kata motivasi kuat hadapi tekanan yang penuh makna

foto: Instagram/@lifeisgoodtdy

BACA JUGA :
101 Kata-kata bijak kehidupan untuk diri sendiri, jadi bahan renungan

1. "Selesai sudah masa rebahan, saatnya aku berjuang dan bahagiakan keluargaku."

2. "Jangan mudah putus asa, semangat terus dan berjuang selalu."

3. "Tidak masalah seberapa lambat kamu berjalan, asalkan kamu tidak berhenti."

4. "Tetap berjuang, tetap berbuat baik, tetap beribadah, tetap berdoa walaupun sering dihina, direndahkan, dan dicaci-maki. Tetap fokus untuk maju dan berjuang untuk masa depan."

5. "Belajarlah, terus berjuang, dan jangan menyerah karena hasil tidak akan ada jika tidak ada sebuah perjuangan."

6. "Jangan menyerah selagi usaha masih ada. Teruslah berjuang dan dapatkan yang kau inginkan sebelum kata terlambat menghampirimu terlebih dahulu."

7. "Kalau setiap harapan kita selalu berjalan sesuai rencana, kita tak akan pernah belajar bahwa kecewa itu menguatkan."

8. "Kebahagiaan bukan tergantung pada kondisi tetapi diatur dari sikap mental kita sendiri."

9. "Sesungguhnya bukan beratnya beban hidup yang menjadikan kita tertekan, melainkan lemahnya sikap kita terhadap diri sendiri."

10. "Tetaplah menjadi kuat karena hidup gak berakhir karena kegagalan, kekecewaan, dan bahkan dibatalkan oleh seseorang."

11. "Bersyukur atas sebuah keberhasilan itu sudah biasa. Tapi jika kamu bisa bersyukur atas kegagalan itu baru luar biasa."

12. "Orang yang sabar dan ikhlas akan menelusuri setiap relung masalah untuk mencari segala bentuk hikmah sebagai bahan refleksi dan evaluasi diri."

13. "Belajarlah merasakan dan memahami tentang indahnya berbuat baik, melalui sikap orang-orang yang tidak memperlakukan kita dengan baik."

14. "Jangan pernah terpuruk ketika kamu sedang berada dalam situasi yang buruk. Sebab Tuhan memberiknnya kepadamu agar kamu bisa menjadi manusia yang lebih kuat."

15. "Seberat apapun beban masalah yang kamu hadapi saat ini, percayalah bahwa semua itu tidak akan melebihi batas kemampuanmu."

16. "Kesalahan terbesar yang bisa anda buat dalam hidup adalah terus-menerus takut akan melakukan kesalahan."

17. "Berhenti jika lelah, namun jangan menyerah."

18. "Sesungguhnya disetiap kesulitan pasti ada kemudahan."

19. "Berlian adalah sebongkah batu yang mampu menahan tekanan dengan baik." - Henry Kissinger

20. "Menurut ilmu fisika, tekanan berbanding lurus dengan gaya. Jadi kalau kamu merasa hidupmu penuh tekanan, mungkin karena kamu kebanyakan gaya."

21. "Serius tapi santai, hidup itu harus begitu. Jangan terlalu nyantai sampai lupa tujuan awal."

22. "Dewasa bukan hanya tentang jumlah usia tapi mampu menghadapi masalah dengan bijaksana."

23. "Pencapaian terbesar dalam hidup ini adalah perjuangan terus-menerus untuk melampaui dirimu sebelumnya." - Denis Waitley

24. "Terkadang semua terasa berat bukan karena kamu tak kuat, tapi karena kamu juga butuh istirahat."

25. "Kamu butuh tersenyum dengan tulus dan nyaman, menghirup nafas yang menyegarkan setelah menghadapi segala tekanan."

26. "Jangan menyerah saat doa-doamu belum terjawab. Jika kamu mampu bersabar, Allah mampu memberikan lebih dari apa yang kamu minta."

27. "Ketika kita tertekan dalam masalah, pastika untuk selalu berusaha menjalaninya dan menghindarkan diri dari sifat tidak sabar."

28. "Stres dan tertekan bukanlah pilihan ketika kita sadar bahwa tidak semua harapan bisa menjadi kenyataan."

29. "Kopi yang diseduh dengan air panas akan mengeluarkan aroma harum, demikian juga tekanan hidup dan tantangan akan memunculkan karakter asli seseorang."

30. "Yang kita perlukan dalam menghadapi stres adalah mengelolanya dan bukan menghindarinya."

31. "Tekanan itu baik untukmu, itu ruang untukmu bertumbuh, jangan cengeng."

32. "Hanya harapan yang bisa jadi kekuatan saat hidup dalam tekanan."

33. "Kegelisahan dalam urusan dunia itu merupakan kegelapan hati, tapi kegelisahan dalam urusan akhirat itu merupakan cahaya hati." - Usman bin Affan

34. "Stres karena tekanan hidup menjadi tanda bahwa kita menganggap hidup kita berharga dan menginginkan yang terbaik dalam hidup."

35. "Belajar menyikapi peristiwa bahkan dari peristiwa yang tidak anda duga."

36. "Hidup kamu penuh dengan tekanan? Bagus! Karena dengan tekanan itu kamu akan melompat tinggi."

37. "Banyak dari kita yang menghindari tekanan. Lebih karena malas untuk berusaha, untuk mencari cara. Hanya berupaya menemukan alasan untuk membenarkan keadaan."

38. "Tidak ada kata menyerah untuk terus tumbuh, tidak ada alasan untuk terpendam dalam keterbatasan."

39. "Tidak semua tekanan untuk kebaikan karena terkadang kamu memerlukan keberanian untuk meninggalkan jika kamu sudah merasa sangat tertekan."

40. "Di setiap kegelapan selalu ada cahaya yang berusaha untuk menembusnya. Terus berjuang untuk mencari solusi ditengah permasalahan. Setiap masalah hadir karena adanya solusi."

Kata-kata motivasi kuat hadapi tekanan yang akan berbuah manis

foto: Instagram/@eviyosyarina

41. "Karena alam selalu antusias mengajarkan kita tentang aturannya untuk menjadikan kita lebih berkembang dan dapat melangkah ke level berikutnya."

42. "Tidak peduli seberapa baik atau buruk kehidupanmu, bangunlah setiap pagi dan bersyukur. Kamu masih memiliki satu hari lagi." - Paul Walker

43. "Kita sebagai manusia tidak pernah terlepas dari tekanan. Tekanan itu dapat muncul dari manapun dan dalam bentuk apapun."

44. " Setiap kamu merasa sudah terlalu lelah dan ingin menyerah, coba ingat lagi seberapa besar perjuangan orang tua yang membesarkanmu."

45. "Tekanan melahirkan kekuatan, ide, gagasan, kreativitas, apa saja yang mendobrak daya batas pribadi menjadi manusia yang lebih baik lagi."

46. "Saat menghadapi tekanan, jadilah seperti bebek yang tetap tenang, padahal mengayuh sekuat tenaga."

47. "Hiduplah seperti paku yang bengkok tidak akan dipukuli, justru yang lurus akan dihantam terus-menerus."

48. "Jadikan tekananmu menjadi kekuatan untukmu. Jangan jadikan tekananmu menjadi kelemahanmu."

49. "Saat tekanan hidup datang dari atas, tangan menahannya, kaki menumpunya, kepala berdoa, lalu tubuh menguatkannya."

50. "Jangan putus asa, masih ada Tuhan yang bisa diandalkan."

51. "Mengalah memang baik, tapi jika terlalu sering mengalah ternyata akan menyebabkan perasaan tertekan yang berujung depresi."

52. "Jangan pernah takut akan target dan tekanan tinggi karena akan membantu untuk mengeluarkan potensi terbesarmu."

53. "Jangan pernah takut menghadapi tekanan hidup, ketahuilah bahwa kreativitas terbentuk saat kita menghadapi tekanan."

54. "Jika kamu tetap berada pada zona nyamanmu, itulah sebabnya kamu akan gagal. Kamu akan gagal dalam zona nyamanmu."

55. "Apabila kamu ingin menjadi sukses, mulailah menaruh tekanan pada dirimu sendiri, keluarlah dari zona nyamanmu."

56. "Potensi terbesar akan keluar saat kamu menghadapi tekanan."

57. "Tekanan dalam hidup tidak dapat kita hindari. Namun, hidup dalam tekanan adalah pilihan."

58. "Tekanan akan membuat akar iman kita semakin kuat dan tidak tergoncangkan disaat badai melanda apabila kita terhubung dengan mata air kehidupan, yakni Tuhan."

59. "Teruslah berakar dalam iman, bertumbuh, dan berbuah ditengah goncangan."

60. "Pandanglah orang yang berada dibawah kalian, jangan memandang yang ada diatas kalian. Hal itu lebih layak membuat kalian tidak mengingkari nikmat Allah yang ada pada kalian." - HR Al Bukhari dan Muslim

61. "Di saat tekanan demikian tinggi dan batas kesabaran demikian tipis, tersenyum akan menyelesaikan banyak masalah."

62. "Yang cerdas bukanlah mereka yang punya gelar akademik berderet-deret. Tapi yang tetap bisa menikmati hidup dalam kondisi dan situasi apapun."

63. "Percayalah selama tujuan kita mulia demi kebahagiaan banyak insan, maka akan selalu ada jalan untuk mencapainya."

64. "Seburuk apapun dirimu dimasa lalu kamu masih memiliki kesempatan untuk berubah, setiap orang berhak untuk berubah ke arah yang lebih baik."

65. "Perjalanan hidup akan sulit dijalani jika kita tidak menghargai keberadaan kita di dunia ini dan tidak menjalaninya dengan penuh rasa syukur."

66. "Semua hal butuh proses, tapi selama kita terus belajar dan berjuang, kita akan terus bertumbuh dari waktu ke waktu."

67. "Lihatlah luasnya dunia tanpa batas ini. Janganlah kita terkurung pada satu titik. Kita harus lepas dan bergerak bebas tanpa batas."

68. "Masa-masa sulit akan dianggap sebagai musibah besar bagi mereka yang tidak bijaksana. Sedangkan bagi mereka yang bijaksana, masa sulit adalah santapan lezat untuk mengembangkan kapasitas batin mereka."

69. "Semakin kita mengkhawatirkan tekanan dan penderitaan yang dialami, semakin menderita dan tertekan diri kita."

70. "Saat tekanan menghimpit hidup, itulah saatnya menghidupkan keikhlasan, kekuatan hati, dan kebaikan."

71. "Tekanan itu akan selalu kita temui dimanapun dan kapapun selama kita hidup."

72. "Growth mindset dan self awarness adalah kunci supaya bisa tetap tenang dikala tekanan datang."

73. "Bagi orang yang menikmati pekerjaannya, masalah dan tekanan yang dihadapi berubah menjadi energi positif, menjadikan pendorong, dan penyemangat menyelesaikan pekerjaannya."

74. "Tekanan menjadi bagian penting bagi kehidupan karena memperlihatkan jati diri seseorang, apakah mengeluh atau berusaha menemukan jalan keluar."

75. "Kualitas seseorang akan teruji apabila dia tersenyum disaat tertekan, tabah saat dihina, dan tetap bisa tertawa walaupun hatinya merana."

Kata-kata motivasi kuat hadapi tekanan ala para tokoh

foto: Instagram/@harus.bijak

76."Ingatlah hidup adalah perpindahan dari satu cobaan ke cobaan lainnya. Cobaan tidak selalu identik dengan kesusahan, tapi bisa juga berupa kemudahan." - Abdullah Gymnastiar

77. "Cobaan yang berupa anugerah tidak kalah gawatnya dibanding cobaan yang berupa penderitaan." - Achmad Mustafa Bisri

78. "Cobaan bukan alasan untuk berhenti mencoba." - Fiersa Besari

79. "Permata tak akan bisa diasah tanpa gesekan, begitu pula manusia, tak ada yang sempurna tanpa cobaan." - Konfusius

80. "Tetap tenang karena rasa sakit membuatmu lebih kuat, ketakutan membuatmu lebih berani, dan patah hati membuatmu lebih bijaksana." - Ritu Ghatourey

81. "Pikiran yang tenang, jiwa yang tenang." - Lailah Gifty Akita

82. "Berbahagialah dia yang belajar menanggung apa yang tidak bisa dia ubah." - Friedrich Schiller

83. "Kesanggupan untuk bersabar dan bertahan dalam pikiran yang positif merupakan dasar dari loncatan-loncatan manusia selanjutnya." - Merry Riana

84. "Diam-diam bertahan, diam-diam menderita dan sabar menunggu." - Martin Luther King

85. "Saya memberikan tekanan nyata pada diri saya sendiri dan saya menuntut yang terbaik dari diri saya." - Michael Jackson

86. "Karena orang yang berada di bawah tekanan cenderung menyerah pada kelemahan fisik dan intelektual, hanya kekuatan kemauan yang besar yang dapat mengarah pada tujuan." - Carl von Clausewitz

87. "Kami percaya bahwa peradaban telah diciptakan di bawah tekanan urgensi kehidupan dengan mengorbankan kepuasan naluri." - Sigmund Freud

88. "Alih-alih menetapkan tujuan, carilah momen yang menentukan. Itu adalah ujian yang sebenarnya, karena Anda harus rela gagal dalam situasi tekanan di depan orang lain." - Hugh Jackman

89. "Tidak ada ide yang berhasil kecuali dengan mengorbankan pengorbanan; tidak ada yang bisa lolos tanpa menahan tekanan dari pergumulan hidup." - Ernest Renan

90. "Terkadang tekanan bisa menjadi hal yang baik, dan memberi Anda banyak energi untuk melakukan sesuatu." - Carine Roitfeld

91. "Tekanan adalah kata yang disalahgunakan dalam kosakata kita. Ketika Anda mulai memikirkan tekanan, itu karena Anda mulai memikirkan kegagalan." - Tommy Lasorda

92. "Ketika hasil Anda bagus, Anda jelas akan mendapat banyak tekanan. Dan ketika Anda mulai goyah sedikit, Anda akan mendapat beberapa kritik, dan tidak ada yang abnormal di dalamnya." - Carlos Ghosn

93. "Keberanian adalah anugerah di bawah tekanan." - Ernest Hemingway

94. "Bila tekanan justru membuatmu tergila-gila, maka waktu akan membawamu jauh di depan orang rata-rata." - Bong Chandra

95. "Tidak ada yang namanya bakat. Yang ada tekanan." - Alfred Adler

96. "Tidak ada tekanan berarti tidak ada berlian." - Thomas Carlyle

97. "Segala aturan dan beban itu memang disengaja. Itu sudah merupakan paket, agar tingkah laku jadi selalu laras dan terkendali. Tekanan adalah juga kendali." - Putu Wijaya

98. "Dalam dunia profesional, tekanan itu perlu karena hal tersebut akan membuat Anda selalu terjaga, dan terpacu untuk memberikan yang terbaik." - Bambang Pamungkas

99. "Cobaan, tekanan dan penderitaan adalah proses menuju mental tangguh dan dewasa, sebagai modal berjuang lagi, meraih hidup yang lebih berkualitas." - Andrie Wongso

100. "Semakin kaya manusia, semakin miskin jiwa sosialnya. Semakin ketat kompetisi, semakin tinggi tekanan batinnya. Semakin lupa kepada Sang Pencipta, semakin hampa jiwanya." - Rons Imawan

101. "Anda tidak akan bisa menjadi orang yang Anda inginkan jika tekanan dan masalah dihilangkan dalam hidup Anda. Hal-hal tersebut dibutuhkan untuk membuat Anda jadi lebih baik." - James Gwee

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags