Brilio.net - Penjara merupakan tempat yang mengerikan dan dihindari banyak orang. Hanya orang yang benar-benar bersalah yang patut dihukum di penjara. Ketika seseorang masuk ke dalam penjara, ia tidak akan merasakan kebebasan layaknya kehidupan biasa.
Tak hanya terkekang, orang yang mendekam di penjara juga kerap menghadapi kehidupan yang keras antar sesama tahanan. Bahkan, kehidupan setelah menjalani hukuman di penjara juga tak kalah sulit. Masyarakat tentu saja akan menganggap bahwa mantan tahanan merupakan orang yang berbuat onar.
BACA JUGA :
13 Arti mimpi berkelahi menurut psikologi dan primbon Jawa penuh makna
Lalu, bagaimana jika ketika tidur kamu mengalami mimpi masuk penjara? Tentu saja akan terdengar mengerikan dan kamu tidak akan sanggup jika mimpi tersebut menjadi kenyataan. Ternyata ada beberapa tafsir dari mimpi masuk penjara.
Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (4/1), inilah arti mimpi masuk penjara yang bisa membuatmu lebih waspada dan berbuat baik di masa depan.
1. Arti mimpi secara umum.
BACA JUGA :
7 Arti mimpi kemalingan serta penjelasannya, pertanda baik atau buruk?
foto: pexels.com
Secara umum, mimpi masuk penjara bisa menggambarkan kondisi psikologismu yang merasa terkekang. Perasaan tersebut bisa muncul karena tekanan dari orang lain atau urusan pekerjaan. Selain perasaan terkekang, mimpi ini bisa menyimbolkan bahwa kamu memiliki kesalahan di masa lalu yang membebani pikiranmu. Sebaiknya kamu menjadikan kesalahan tersebut sebagai pelajaran agar tidak mengalami hal serupa di masa depan.
2. Masuk penjara bawah tanah.
foto: pexels.com
Jika kamu mengalami mimpi masuk penjara bawah tanah, hal ini bisa menjadi pertanda buruk. Mimpi tersebut memiliki arti bahwa orang-orang terdekatmu akan mengalami musibah di masa depan. Kamu pun bisa mendoakan orang-orang terdekatmu supaya mereka bisa dimudahkan langkahnya dan dihindarkan dari musibah di masa depan.
3. Melihat banyak orang di penjara.
foto: pexels.com
Setiap sel penjara tentu memiliki kapasitas yang berbeda-beda, ada yang jumlahnya sedikit, namun ada pula yang berjumlah banyak. Apabila kamu mengalami mimpi melihat banyak orang di penjara, kamu perlu lebih berwaspada lagi. Mimpi ini menyimbolkan bahwa kamu akan mengalami kesulitan dalam urusan keuangan. Bahkan, besar kemungkinannya jika kamu akan kehilangan banyak harta atau dipecat dari perusahaan. Oleh karena itu, kamu harus lebih berhati-hati dalam mengelola keuangan agar tidak boros dan bisa dimanfaatkan untuk hari ke depannya.
4. Masuk penjara sendirian.
foto: pexels.com
Meskipun terdengar menyeramkan, mimpi masuk penjara sendirian ternyata memiliki pertanda baik. Mimpi tersebut memiliki arti bahwa kamu akan mampu menghadapi masalah yang selama ini selalu membelenggumu. Bahkan, masa-masa terpurukmu akan tergantikan dengan hari-hari yang baik dan penuh kebahagiaan.
5. Masuk penjara bersama pasangan.
foto: pexels.com
Masuk penjara seorang diri saja sudah menakutkan dan membuat orang-orang terdekat kecewa. Lantas bagaimana jika kamu masuk penjara bersama pasangan? Apabila kamu menjumpainya dalam mimpi, hal ini menandakan bahwa ada orang yang tak suka melihat hubungan baikmu dengan pasangan. Ada kemungkinannya jika suatu saat orang tersebut melakukan fitnah yang mengancam keharmonisanmu bersama pasangan.
6. Dibebaskan dari penjara.
foto: pexels.com
Bebas dari penjara merupakan momen yang ditunggu-tunggu oleh orang yang telah ditahan di penjara. Lalu bagaimana jika kamu mengalaminya dalam mimpi? Mimpi dibebaskan dari penjara menandakan bahwa kamu akan menemukan jalan keluar dari masalah yang saat ini tengah kamu hadapi. Meskipun masalah tersebut terasa berat dan rumit, pada akhirnya kamu akan mampu melewatinya.
7. Menjenguk orang di penjara.
foto: pexels.com
Dalam kehidupan nyata, menjenguk orang di penjara bisa melepaskan rindu, bertukar cerita, atau memberi support bagi orang yang ditahan. Kemudian bagaimana jika kamu menjenguk orang di penjara dalam mimpi? Mimpi ini menjadi pertanda bahwa kebohongan yang selama ini kamu tutupi akan terbongkar. Supaya tidak berujung konflik, kamu bisa mengomunikasikan masalah yang kamu hadapi pada orang yang bersangkutan.
8. Kabur dari penjara.
foto: pexels.com
Berada di dalam penjara tentu akan begitu membosankan dan membuat tertekan, namun kabur dari penjara bukanlah hal yang dibenarkan. Kamu harus menjalani hukuman sesuai waktu yang telah ditentukan. Namun, ketika kamu kabur dari penjara di alam mimpi, ada kemungkinannya jika kamu berusaha untuk kabur dari masalah karena terasa membebanimu. Sebaiknya kamu tetap berusaha menyelesaikan masalah dan tidak lari dari tanggung jawab.
9. Pasangan masuk penjara.
foto: pexels.com
Ketika pasangan masuk penjara, tentu rasanya akan begitu sedih, bukan? Jika kamu mengalami mimpi bahwa pasanganmu masuk penjara, hal ini justru bisa menjadi pertanda baik. Mimpi tersebut menunjukkan bahwa kamu akan dilimpahi kebahagiaan, lepas dari masalah yang membebanimu, hingga mendapatkan rezeki melimpah.
10. Teman masuk penjara.
foto: pexels.com
Berbeda dari mimpi pasangan masuk penjara, ternyata bermimpi teman yang masuk penjara bisa menjadi pertanda buruk. Mimpi tersebut dapat ditafsirkan bahwa di masa depan kamu akan mengalami kesulitan ekonomi. Sebaiknya kamu bekerja lebih giat lagi dan selalu berdoa agar rezekimu bisa dimudahkan oleh Tuhan Yang Maha Esa.
11. Mengalami kekerasan di penjara.
foto: pexels.com
Kekerasan yang terjadi di penjara bukanlah hal baru karena kehidupan di dalam penjara memanglah keras. Para tahanan bisa saling menyakiti satu sama lain atau terdapat senioritas yang berujung pada kekerasan. Tentu saja kekerasan di dalam penjara akan menjadi hal mengerikan karena tak ada orang yang bisa menyelamatkanmu. Meskipun demikian, mimpi mengalami kekerasan di dalam penjara ternyata dapat diartikan bahwa kamu akan mengalami perubahan besar dalam hidupmu.