Brilio.net - Ketika mengalami mimpi, kamu bisa saja melihat sesuatu yang akrab dijumpai di dunia nyata atau justru terasa begitu aneh dan tidak masuk akal. Bahkan, kamu juga bisa memimpikan sesuatu yang belum pernah kamu duga sebelumnya.
Salah satu mimpi yang tak pernah diduga atau diharapkan adalah mimpi terjadinya hari kiamat. Mendengar hari kiamat tentu saja terasa mengerikan, bukan? Pasalnya, hari kiamat merupakan akhir dari semua aktivitas di alam semesta.
BACA JUGA :
11 Arti mimpi dikejar orang gila menurut primbon Jawa, bermakna khusus
Hari kiamat pun digambarkan sebagai kehancuran, keonaran, bencana, hingga penderitaan. Namun, bagaimana jika hari kiamat hadir di dalam mimpimu? Apakah mimpi tersebut selalu menjadi pertanda buruk? Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (14/12), inilah arti mimpi terjadi kiamat yang tak selalu bermakna buruk.
1. Arti mimpi kiamat secara psikologis.
foto: pixabay.com
BACA JUGA :
13 Arti mimpi menangis dari primbon dan psikologi, punya banyak tafsir
Mengalami mimpi tentang hari kiamat ternyata erat kaitannya dengan kondisi psikologis seseorang. Mimpi tersebut bisa menandai bahwa kamu merasa khawatir atau cemas terhadap masa depan maupun hal-hal yang terkait dengan materi. Selain materi, ada kemungkinan pula jika kamu merasa cemas terhadap diri sendiri, keluarga, maupun orang-orang yang kamu sayangi.
2. Arti mimpi kiamat menurut Islam.
foto: pexels.com
Menurut Ibnu Sirin, mimpi kiamat yang dialami seorang laki-laki bisa menjadi pertanda bahwa ia akan memenangkan sebuah persaingan, pertandingan, maupun kompetisi yang tengah dijalaninya. Bahkan, mimpi ini juga bisa dimaknai bahwa kamu memiliki kesadaran beribadah yang baik kepada Allah SWT.
Ibnu Sirin pun berpendapat bahwa mimpi kiamat atau melihat kehancuran di dunia bisa jadi peringatan bagi orang-orang yang selama ini banyak berbuat salah atau dosa. Oleh karena itu, ada baiknya bagi kamu untuk mulai introspeksi diri dan melakukan kebaikan.
3. Arti mimpi kiamat menurut primbon Jawa.
foto: pexels.com
Hari kiamat akan begitu menakutkan jika terjadi di dunia nyata, namun primbon Jawa mengungkapkan hal sebaliknya jika kamu melihat kiamat dalam mimpi. Menurut primbon Jawa, mimpi tersebut menandakan adanya kebaikan yang akan menghampirimu. Kebaikan tersebut bisa berupa datangnya berbagai kesempatan dalam hidup.
4. Seorang perempuan mimpi hari kiamat.
foto: pexels.com
Menurut primbon, jika perempuan mengalami mimpi kiamat, maka dia akan mendapatkan kebaikan. Apabila perempuan tersebut single atau belum menikah, mimpi ini bisa jadi pertanda jika ia akan mendapatkan jodoh. Selain pasangan, mimpi hari kiamat yang dialami perempuan pun menjadi pertanda bahwa ia akan mendapatkan awalan baru atau perlakuan yang lebih baik dari sebelumnya.
5. Orang yang sedang sakit mimpi kiamat.
foto: pexels.com
Seperti tafsir sebelumnya, mimpi kiamat yang menjadi pertanda awal baru bisa pula dialami oleh orang yang sedang sakit. Jika mengalami mimpi tersebut, ada kemungkinannya bahwa orang itu akan segera sembuh dari penyakitnya. Namun, jika orang tersebut melihat kehancuran dunia yang berhenti dan kondisinya normal kembali, berarti ada penyakit yang datang dalam waktu sementara.
6. Mimpi tengah bersembahyang, lalu terjadi kiamat.
foto: pexels.com
Mimpi bersembahyang lalu terjadi kiamat tentu terdengar aneh dan menakutkan, bukan? Meskipun demikian, mimpi ini memiliki pertanda yang baik. Mimpi sembahyang lalu terjadi kiamat dapat diartikan bahwa kamu akan mengalami sebuah keajaiban, sehingga kamu banyak disegani orang lain.
7. Menghindar dari kiamat.
foto: pexels.com
Mimpi kiamat juga bisa diartikan bahwa kamu mengalami keputusasaan dalam hidup. Namun, mimpi kiamat ini bisa diartikan lain jika kamu berusaha untuk menghindari bencana yang ada di depan matamu. Jika di dalam mimpi kamu berlari untuk menghindar, maka kamu memang tengah dilanda masalah, tetapi kamu tetap berjuang untuk menyelesaikannya.
8. Berada dalam medan perang saat kiamat.
foto: pexels.com
Kiamat bisa datang kapan saja, termasuk pada saat terjadi perang. Namun bagaimana jika kamu berada di dalam medan peperangan yang bersamaan dengan terjadinya kiamat? Ternyata mimpi ini mengisyaratkan bahwa kamu akan meraih kemenangan dalam proyek atau kegiatan yang tengah kamu jalankan.
9. Menyelamatkan seseorang dalam kiamat.
foto: pexels.com
Rasanya cukup sulit untuk peduli pada orang lain ketika hari akhir sudah di depan mata. Menyelamatkan diri sendiri dari bencana adalah hal yang banyak dilakukan oleh sebagian besar orang. Namun, jika dalam mimpi kamu berusaha menyelamatkan seseorang di hari kiamat, hal ini bisa menjadi pertanda baik. Kehidupanmu akan lebih sukses di masa depan karena kamu memiliki rasa percaya diri yang tinggi.
10. Matahari terbit dari barat saat kiamat.
foto: pexels.com
Dalam ajaran Islam, kiamat digambarkan dengan adanya fenomena alam yang terjadi secara bertolak belakang dari biasanya. Salah satu fenomena tersebut adalah matahari yang terbit dari barat. Jika kamu mengalaminya dalam mimpi, tandanya adalah kamu memiliki kekeliruan dalam menilai hidup. Kamu pun harus segera memperbaiki kekeliruan tersebut supaya tidak berada pada jalan yang salah.
11. Kiamat akibat serangan alien.
foto: pixabay.com
Dalam film, kiamat terkadang digambarkan sebagai ulah alien yang ingin menguasai bumi. Tak hanya dalam film, ternyata kiamat akibat alien juga bisa hadir dalam mimpimu. Selain karena kamu terlalu banyak menonton film alien, ada juga tafsir lain mengenai mimpi ini. Ternyata kehadiran alien dapat dipahami sebagai perasaan negatif seperti ketakutan, patah hati, kesepian, hingga merasa tidak dicintai.
Setelah mimpi kiamat karena serangan alien ini, kamu bisa lebih introspeksi diri dan mulai belajar untuk mengontrol emosi. Kamu juga bisa memperbaiki hubungan dengan orang-orang terdekat supaya kamu tidak terus-menerus merasakan emosi yang membuatmu terpuruk.