Brilio.net - Dalam sebuah rumah berukuran kecil, sudah pasti setiap ruangannya memiliki ukuran minimalis. Mulai dari kamar tidur, ruang keluarga, tamu, toilet, hingga dapurnya. Meski begitu, bukan berarti ruangan mungil tidak terlihat nyaman ketika digunakan beraktivitas, lho.
Akun TikTok @nurayni276 ini membagikan kegiatan sehari-harinya di rumah minimalisnya. Kegiatannya dihabiskan di dapur dapur mungil terbuat dari kayu. Menariknya lagi, dapur tersebut terletak di pinggir sungai.
Agar terlihat estetik. @nurayni276 mendekorasi dapur mungilnya dengan warna serba ungu. Mulai dari cat dindingnya, dekorasi dinding, hingga berbagai perabotan dapurnya berwarna ungu. Hasilnya pun dapur mungil tersebut memberikan kesan kalem dan nyaman.
BACA JUGA :
Mewah tak harus mahal, 9 potret dapur atap seng punya perabotan komplet ini visualnya memikat mata
Penasaran seperti apa potret dapur kayu mungil serba ungu di tepi sungai milik @nurayni276? Berikut brilio.net himpun potretnya dari TikTok @nurayni276 pada Jumat (27/10).
BACA JUGA :
Diejek sempit, 10 potret dapur mungil cuma segaris tapi estetik ini bikin kicep yang iri
1. Seperti ini penampakan dapur milik @nurayni276 yang berukuran mungil tetapi memiliki desain yang apik.
2. Ungu yang lembut menjadi warna utama dari dekorasi dapur miliknya. Mulai dari cat dinding, perkakas memasaknya, dan beberapa perabotan lainnya juga bernuansa ungu.
3. Dapur ini memiliki rak minimalis di bagian sudut dan dinding sebagai tempat menyimpan peralatan masak dan bumbu dapur.
4. Meski mungil, dapur serba ungu ini terlihat nyaman dan asyik untuk digunakan beraktivitas karena sangat bersih dan rapi. Belum lagi suasananya warna ungu bikin hati jadi ceria.
5. Nah, seperti ini penampakan area elektronik dapur, seperti tempat rice cooker, kulkas, kipas angin, hingga dispenser diletakkan, yang sedikit terpisah dari dapur utama.
6. Nuansanya tak lepas dari warna ungu. Nur tetap menambahkan dekorasi berupa bunga hias dan hiasan dinding agar tampilan dapurnya tetap manis.
7. Begini penampakan dapur mungilnya yang perabotannya tak kalah lengkap. Meski dinding kayu dan atap seng, rumah ini terlihat nyaman dan adem.
8. Untuk menyimpan perabotan besar, Nur menyimpannya pada rak aluminium yang ditata tak jauh dari dapurnya.
9. Begini penampakan ruang makannya yang tak kalah estetik dari dapurnya. Sama-sama serba ungu.
10. Dapur ini terletak di bagian belakang rumah, yang dekat dengan laundry room.
11. Sementara itu, di bagian belakangnya terdapat sungai yang mengalir, lho. Setelah memasak bisa bersantai sejenak sambil menikmati suasana kebun dan sungai.