1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
14 Desember 2023 12:20

11 Potret dapur kayu seluas gang senggol ini estetiknya bikin terpukau, bukti mewah tak perlu mahal

Bisa bikin makin betah masak ya~ Khansa Nabilah
foto: Instagram/@monalisasyarif

Brilio.net - Meski tampak sepele, desain interior pada dapur sangat penting, lho. Estetika jadi salah satu hal yang penting untuk membuat dapur jadi lebih cantik. Selain estetika, kamu tidak boleh meninggalkan fungsionalitas dari dapur. Maka dari itu, pemilik rumah harus dengan cerdas mendesain dapurnya agar lebih nyaman dan dapat digunakan dengan mudah.

Apalagi jika kamu menghias dapurmu dengan warna favoritmu. Salah satu warna yang digemari banyak perempuan adalah pink. Maka nggak heran jika banyak ibu-ibu mendekorasi dapurnya dengan warna pink.

Jika biasanya dapur mewah identik dengan dinding dari semen dan keramik sebagai alasnya, dapur dari kayu pun bisa terlihat mewah. Seperti dapur pemilik akun Instagram @monalisasyarif ini. Meski terbuat dari kayu, dapurnya terlihat estetik dan mewah.

Berikut brilio.net himpun potretnya dari Instagram @monalisasyarif pada Kamis (14/12).

BACA JUGA :
11 Potret desain seprai nggak biasa ini bikin anak-anak betah di kasur


BACA JUGA :
Kaum rebahan auto mupeng, 11 potret kocak desain nyeleneh kasur gaming ini bikin melongo

1. Seperti ini tampilan dapur kayu dengan luas seperti gang senggol. Meski tak luas dapur ini terlihat sangat rapi dengan penataan yang pas.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

2. Tanpa kitchen set, ia menggunakan rak untuk menyimpan berbagai peralatan dapurnya.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

3. Begini area memasak yang memiliki perabotan super lengkap. Meski banyak perabotan, penataannya sangat rapi, kan?

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

4. Bahkan penampakannya ini tidak terlihat seperti dapur dengan dinding kayu. Pemilihan warna dan penataan interior yang tepat memang bikin ruangan jadi super cantik.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

5. Warna pink memberikan kesan yang feminin dan kalem. Selain itu, warna ini juga cantik saat dipandang.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif




6. Nggak cuma itu, pemilihan perabotan dan perkakas dengan bentuk yang estetik juga bikin tampilan dapur makin cantik.

7. Selain itu, pemilik rumah memilih untuk memasang kitchen table dari aluminium agar lebih awet dan mudah dipindahkan serta dibersihkan.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

8. Selain warna pink, ia juga memadukan dapurnya dengan motif-motif mawar agar tampilannya makin feminin.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

9. Meski dindingnya dari kayu, jika memiliki dapur secantik ini tentu akan bikin masak makin semangat.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

10. Dengan luas yang memanjang, pemilik rumah menata dapurnya segaris dengan dindingnya.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

11. Sementara itu, kitchen sink-nya juga terbuat dari aluminium bernuansa pink yang cantik.

dapur kayu gang senggol estetik
2023 brilio.net/Instagram/@monalisasyarif

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags