1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
9 September 2021 09:49

11 Potret di balik hasil foto prewedding apik, fotografernya totalitas

Skill pengambilan foto, editing, maupun tekad totalitas fotografer dan tim menghasilkan foto bagus untuk pasangan ini bukan kaleng-kaleng. Brilio.net

Brilio.net - Ide bisa datang dari mana saja. Bagi seorang fotografer, berdiri di tengah kerumunan atau bahkan tanpa dikelilingi oleh obyek sekalipun bisa menjadi sebuah ide brilian untuk menghasilkan foto-foto yang keren. Sebagai penikmat foto, kita hanya melihat betapa bagusnya foto yang dihasilkan. Namun terpikirkah seperti apa keadaan di belakang layar hingga foto tersebut bisa dinikmati mata?

Banyak proses yang dilewati seorang fotografer untuk menghasilkan foto yang fenomenal. Misal, dia harus basah-basahan, berbaring di lantai kotor, memanjat pohon, bahkan sampai menyelam dalam air.

BACA JUGA :
9 Potret prewedding Joy Tobing, romantis dengan konsep militer


Nah, untuk membuat harimu lebih berwarna, ini dia 11 potret sebelum dan sesudah prewedding yang dikumpulkan oleh brilio.net pada Kamis (9/9) dari berbagai sumber. Kamu bakal terkagum-kagum dengan perjuangan di balik foto bagus.

1. Untuk menghasilkan foto yang bagus, memang membutuhkan tim yang kompak. Coba lihat nih kekompakan satu tim ini.

BACA JUGA :
Pasangan ini naik gunung pakai baju adat demi prewedding, hasilnya wow

foto: Instagram/@gilmarphotos

2. Gini nih kalau nggak ada sumber air yang bisa digunakan. Akhirnya ambil air minum sendiri dan disemburkan. Lihat saja hasilnya, nggak bisa ditanyakan lagi.

foto: 1cak.com

3. Bisa terlihat sebagus itu, ya? Kesannya kayak tertiup angin beneran.

foto: Instagram/@gilmarphotos

4. Tidak hanya proses di lapangan yang membutuhkan perjuangan, saat editing pun tetap membutuhkan skill yang baik. Hasil fotonya pun di luar dugaan!

foto: Instagram/@gilmarphotos

5. Menghasilkan foto berefleksi kayak gini tuh memang nggak gampang. Mereka dengan ide cemerlanglah yang bisa.

foto: 1cak.com

6. Dengan hasil yang memuaskan, fotografer ini bela-belaan tiduran di tanah. Salut, deh!

foto: Instagram/@chrischambersphoto

7. Pas lampu merah, cepat-cepat, action, dan go! Bisa dibayangkan deh usaha mereka dalam waktu yang sangat singkat itu. Ditambah lagi dengan orang yang buru-buru lewat. Wow!

foto: Instagram/@gilmarphotos

8. Dedikasinya keren, deh. Hasilnya pun memuaskan.

foto: Instagram/@chrischambersphoto

9. Nggak tanggung-tanggung deh, usaha fotografer yang satu ini patut diapresiasi. Sampai basah-basahan gitu.

foto: Instagram/@gilmarphotos

10. Lihat nih kekuatan fotografi. Usaha di lapangan dan di depan layar komputer memang harus selalu ada.

foto: Instagram/@gilmarphotos

11. Kesannya jadi kayak film-film romantis gitu, deh.

foto: Instagram/@gilmarphotos

Reporter: Arif Rahman

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags