1. Kayak begini potret rumah dua lantai sebelum direnovasi. Bangunan rumah ini terlihat masih kokoh, hanya saja modelnya terlalu tua untuk tren arsitektur zaman sekarang.
BACA JUGA :
Makeover rumah di kampung pakai wallpaper Rp 15 juta, kaum mendang-mending melongo lihat hasilnya
2. Proses renovasi di mulai dari atas dengan mengubah struktur bagian depan lantai dua, dengan mengubah balkon menjadi dinding pembatas.
3. Teras rumah juga diubah, terutama di bagian dinding. Pemiliknya ingin menampilkan tekstur berbeda dengan menambahkan roster di tembok carport.
BACA JUGA :
11 Transformasi renovasi kamar cewek berantakan penuh timbunan barang, hasil akhirnya bikin napas lega
4. Seperti inilah bagian dalam rumah lantai satu. Suasananya terlalu sempit serta minim cahaya karena tidak cukup jendela atau tidak ada void di rumah ini.
5. Tampaknya tembok asli bangunan rumah ini tidak dihancurkan. Namun untuk bagian keramik dirombak habis dan menggantinya dengan ukuran yang lebih besar.
6. Struktur tangga rumah ini juga tidak dibongkar, cuma dicat ulang, pijakannya diganti material kayu, serta diberi railing supaya lebih safety atau aman.