1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
11 September 2017 18:32

12 Karya seni dari pemotong kuku ini sederhana tapi uniknya kebangetan

Wow, karya cowok asal Aceh lho! Vindiasari Putri

Brilio.net - Tak disangka bermula dari penelusuran di internet mengenai sebuah aliran seni bernama 'surealism art'. Cowok asal Aceh, Febri Ramadhani berhasil mengembangkan ide jadi karya seni yang unik. Mahasiswa arsitektur Universitas Malikussaleh ini pun membuat ilustrasi kece dari benda-benda sekitar.

Diwawancarai brilio.net pada Sabtu (9/9) Febri mengungkapkan, "dari melihat karya-karya surrealism, saya dapat inspirasi. Langsung saya coba tes dengan sedikit modifikasi, jadilah seperti sekarang." Ia pun mengkreasikan benda yang dekat dengan keseharian menjadi karya seni unik.

BACA JUGA :
25 Karya seni dari cairan yang tumpah tak disengaja ini keren banget


Febri menambahkan ilustrasi dari benda sekitar dan hasilnya gambarannya menjadi lebih hidup. Salah satu yang kerap ia gunakan adalah pemotong kuku. Karya-karya dari pemilik akun @febri_rmd ini muncul disela rasa bosan datang. Mahasiswa tingkat akhir ini kerap membuang rasa bosannya dengan menggambar. Meski hanya dari benda sepele, hasil karyanya unik abis lho!

Yuk intip 12 karya seni dari pemotong kuku yang sederhana tapi uniknya kebangetan dihimpun dari instagram @febri_rmd pada Senin (11/9).

1. Jadi piano.

BACA JUGA :
10 Karya unik terbuat dari rambut ini artistik banget



2. Bisa jadi skuter nih.



3. Mesin jahit bendera Indonesia.



4. Jalan-jalan sama hewan peliharaan dulu.



5. Pelosotan di kolam.



6. Capung.



7. Kapal berlayar.



8. Anjing mengejar tulang yang dilempar.



9. Ini pas banget buat momen lebaran.



10. Hewan kurban yang akan disembelih.



11. Yaaakkkk gooollll....



12. Berteduh sembari menunggu hujan reda.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags