1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
3 Januari 2020 22:03

134 Nama bayi laki-laki Jepang beserta artinya

Terkenal dengan etos kerjanya yang tinggi, tak heran jika banyak orang ingin memberi nama anaknya dengan nuansa Jepang. Brilio.net
foto: freepik.com

Brilio.net - Memberi nama adalah salah satu kewajiban orangtua kepada anaknya. Memilih nama tidak boleh asal dan harus memperhatikan beberapa pertimbangan. Sebab, nama akan menjadi identitas sang anak yang akan terus ia pakai sepanjang hidup. Melalui nama, orangtua juga bisa menyisipkan harapan dan doa khusus bagi sang anak.

Inspirasi nama pun bisa datang dari mana saja. Salah satu yang populer adalah menggunakan bahasa asing, seperti bahasa Jepang. Terkenal dengan etos kerjanya yang tinggi, tak heran jika banyak orang ingin memberi nama anaknya dengan nuansa Jepang.

BACA JUGA :
125 Nama anak perempuan dari bahasa Jepang dan maknanya


Jika sang bayi berjenis kelamin laki-laki, nama-nama Jepang ini juga memiliki arti nama yang baik. Bahkan dikategorikan sebagai sifat-sifat yang luhur dan bermartabat di Jepang. Misalkan saja seperti kuat, tidak pantang menyerah, beruntung, dan bijaksa.

Nah, sebagai referensi, berikut brilio.net himpun dari berbagai sumber pada Jumat(3/1), 134 nama bayi laki-laki beserta artinya.

1. Akemi = senja hari

BACA JUGA :
125 Nama anak perempuan Kristen, cantik dan penuh makna

2. Aki = musim gugur, cemerlang, berkilauan

3. Akihiko = pangeran yang cemerlang

4. Akihiro = keagungan yang sangat besar

5. Akio = pahlawan yang agung

6. Akira = cerdas

7. Akiyama = pegunungan, musim gugur

8. Amida = nama dari buddha

9. Aoi = biru atau sejenis tumbuhan hiasan

10. Aozora = langit yang biru

11. Arata = segar, baru

12. Arnius = raja elang

13. Arta = segar

14. Aryata = segar (arata)

15. Atsushi = rajin

16. Banjiro = menikmati ketenangan

17. Botan = tumbuhan berbunga bagus

18. Dai = besar, sangat besar

19. Daichi = tanah besar

20. Daiki = cahaya yang baik

21. Daisuke = pertolongan sukarela

22. Dono = sapaan hormat

23. Eiji = keabadian, agung, putra ke-dua, kaya, damai

24. Fudo = dewa api dan kebijaksanaan

25. Fujita = ladang

26. Fumio = pujangga, anak yang cendekia

27. Gin = berkilau seperti perak

28. Goro = putra ke-lima

29. Guni = pulau

30. Hachiro = putra ke-delapan

31. Hadji = kekuatan yang sangat baik

32. Hagia = bintang

33. Haru = lahir di waktu musim semi

34. Haruko = musim semi

35. Hayate = halus

36. Hideaki = baik, cerah, bersinar

37. Hideki = kesempatan yang sangat baik

38. Hideyoshi = anak yang ungul

39. Hikaru = cahaya

40. Hinoto = sangat cerah

41. Hiro = kaya, dermawan, toleransi

42. Hiroshi = murah hati

43. Ichiro = putra pertama

44. Isamu = keberanian

45. Jiro = putra kedua

46. Kado = pintu gerbang

47. Kaindra = tajam, anak yang hebat

48. Kazuo = orang yang cinta damai

49. Kei = diberkati, beruntung, luar biasa dan kehormatan

50. Keiji = kebijaksanaan

51. Ken = sehat, kuat, atau rendah hati, atau terpelajar

52. Kenichi = kuat

53. Kenji = putra kedua yang sehat dan terpelajar

54. Kenken = kebenaran yang sederhana

55. Kenshin = sederhana, jujur

56. Kenzi = putra kedua yang sehat, terpelajar

57. Kenzo = kreatif, pintar

58. Kin = emas

59. Kitaro = diberkati

60. Ko = kebahagiaan, cahaya, atau kedamaian

61. Kuro = putra kesembilan

62. Kyo = aprikot, penting, kerjasama, atau desa

63. Makoto = baik

64. Mamoru = pelindung, penjaga

65. Masaki = pohon

66. Masashi = aspirasi benar

67. Masayuki = berkat benar

68. Maskur = menang, berjaya

69. Maso = keberaran

70. Masumi = keadaan yang jelas

71. Mikio = bersama-sama

72. Morio = putra yang tinggal di hutan

73. Nandito = petualang

74. Naoki = jujur, kuat

75. Naoto = orang yang kuat

76. Naruto = pusaran air yang besar

77. Niky = dua pohon

78. Nobu = kepercayaan

79. Nori = upacara, tanda kerajaan, kode, teladan

80. Oki = lautan lepas

81. Orochi = orang hukum

82. Osamu = disiplin, logis

83. Rai = kepercayaan, keyakinan

84. Raiden = nama mitos jepang, dewa guntur dan kilat

85. Ren = hubungan

86. Rieyu = naga

87. Riyo = kecemerlangan, renggang, kenyataan, menyegarkan

88. Roka = gelombang putih

89. Ryoichi = putra pertama yang baik

90. Ryota = penyegaran besar

91. Ryu = naga

92. Ryuchi = anak pertama

93. Ryuzaki = kuat dan tumbuh dengan baik

94. Saburo = anak ketiga

95. Sano = putih, cerah

96. Sasaki = rumpun bambu

97. Sasuke = membantu

98. Satoru = bijaksana, cepat belajar

99. Satoru = fajar, diterangi, cepat mengerti, berpengetahuan, cerdik, meyakinkan, pengertian, atau bijak

100. Satoshi =berfikir bersih; berfikir cepat; bijak

101. Saykoji = mengurus

102. Seiko = angkatan, kebenaran

103. Seiya = jujur, tulus

104. Shima = pulau hunian

105. Shin = percaya diri, baik hati, sederhana

106. Shinichi = putra pertama

107. Shinji = putra kedua yang benar

108. Shiro = putra keempat

109. Shouhei = menjulang tinggi, tenang

110. Shuji = disiplin

111. Sina = kebajikan

112. Sora = langit

113. Suno = cerah

114. Takao = bangasawan

115. Takashi = sejahtera, mulia

116. Takeda = prajurit

117. Tama = permata

118. Taro = anak lelaki pertama

119. Taroi = anak sulung laki laki

120. Tomi = merah

121. Tota = singa

122. Toshio = pemimpin jenius, pahlawan

123. Toshiro = cerdas

124. Tsutomu = pekerja

125. Tsuyoshi =berani, gagah

126. Uyeda = ladang beras, makmur

127. Yashuhiro = tenang dan santai.

128. Yasuo = perdamaian

129. Yokuro = salju, keberuntungan, kebahagiaan

130. Yoshimitsu = orang yang jujur

131. Yuki = kebahagiaan, keberuntungan baik dan salju

132. Yuuto = orang yang lembut

133. Zen = religius

134. Zinan = anak laki laki kedua

Reporter: Deta Jauda Najmah

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags