Brilio.net - Sejak SD hingga SMA, pelajaran bahasa Inggris selalu ada. Materi yang diberikan pun selalu itu-itu saja, jika kamu mengamatinya. Bahasa Inggris perlu dipelajari karena bahasa Inggris merupakan bahasa internasional, sehingga di sebagian belahan dunia, bahasa yang digunakan adalah bahasa Inggris. Tak jarang bahasa Inggris digunakan sebagai bahasa resmi di daerah tersebut.
Pertama-tama yang harus dipelajari dalam bahasa Inggris adalah percakapan. Seseorang harus dapat membaca, mendengarkan, dan berbicara agar pandai bercakap-cakap dalam bahasa Inggris. Tidak lupa juga dengan menambah pembendaharaan kata, sehingga kosa kata yang dimiliki akan semakin kaya.
BACA JUGA :
9 Cara perkenalan diri bahasa Inggris yang keren dan mudah
Kunci agar lancar berbahasa Inggris yaitu harus percaya diri. Conversation atau percakapan dalam bahasa Inggris gunanya adalah sebagai bekal kita supaya memahami bagaimana cara berkenalan, bersosialisasi, berkomunikasi, berpendapat, dan lain sebagainya menggunakan bahasa Inggris. Tidak perlu harus lancar terlebih dahulu pun tidak masalah, minimal tahu saja bagaimana cara meresponnya. Karena belajar itu membutuhkan sebuah proses, tidak mesti langsung berubah pintar dalam sekedip mata, 'kan?
Oleh karenanya, brilio.net rangkumkan dari berbagai sumber pada Rabu (21/9), untuk kamu 15 contoh conversation bahasa Inggris sehari-hari singkat dan artinya. Semoga dengan mempelajari conversation ini, kemampuan bahasa Inggris kamu meningkat.