1. Home
  2. »
  3. Wow!
19 November 2020 19:01

40 Kata-kata bijak anak sekolah tentang cinta dan persahabatan

Kisah percintaan di masa sekolah itu memang sulit dilupakan. Lola Lolita
foto: freepik.com

Brilio.net - Tentunya masih segar dalam ingatan bagaimana masa-masa sekolah dulu. Banyak cerita dan keceriaan selama menempuh pendidikan. Anak-anak sekolah terbilang unik, tak hanya memikirkan soal pelajaran saja, namun mereka juga sangat loyal terhadap teman. Ada yang menarik lainnya, yakni cinta.

Kisah percintaan di masa sekolah itu memang sulit dilupakan. Tak jarang karena punya pacar jadi rajin ke sekolah, biar bisa ketemu doi. Untuk bisa selalu mengingatnya, kamu bisa membaca atau menuliskan ulang kata-kata cinta dan persahabatan anak sekolah. Hal ini akan membuat kamu kembali bernostalgia.

BACA JUGA :
3 Desainer hadirkan sustainable fashion di Jakarta Fahsion Week 2020


Kata-kata mutiara cinta dan persahabatan juga dapat menjadikan hubungan lebih erat. Dengan kata-kata yang menyentuh hati dan memiliki makna yang dalam, maka kita bisa selalu mensyukuri dan berterima kasih kepada mereka yang selalu ada buat kita. Berikut kata-katanya yang dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (19/11).

1. "Pacaran saja sama anak otomotif, kalau mesin saja dirawat apalagi kamu."

2. "Maukah kita bertukar tulang? Kamu jadi tulang rusukku dan aku akan jadi tulang punggungmu."

BACA JUGA :
Super niat, mahasiswi ini bikin skripsi setebal hampir 5 rim

3. "Pesan satu jus ya dek, jus the way you are."

4. "Maaf jika selama ini aku sudah menjadikanmu yang kedua karena bagiku yang pertama adalah Tuhan Yang Maha Esa."

5. "Aku menulis surat cinta untukmu pada bagian essay soal ujian. Itulah sebabnya mengapa aku tidak lulus ulangan umum."

6. "Selama ini mungkin kamu belum tahu mengapa aku kuliah ambil jurusan elektro. Jawabannya adalah agar aku ingin membuat rumah kita paling terang dengan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Cinta."

7. "Kasih sayangku padamu bagaikan Sumber Daya Alam yang dapat diperbaharui dan tak akan pernah habis."

8. "Setelah kenal kamu aku jadi kesulitan belajar matematika karena aku ditambah kamu jadinya kita."

9. "Sepulang sekolah tiba-tiba hatiku berdegup kencang saat kamu kamu mencariku. Aku kira kamu mau bilang I love you padaku eh nggak taunya cuma mau nagih utangku."

10. "Satu hal kebahagian di sekolah yang terus membuatku semangat adalah Bisa Melihat senyumanmu setiap hari."

11. "Entah Kenapa Aku selalu semangat jika kamu ada di sisi aku."

12. "I Love You, semoga kita bisa bertemu lagi esok hari di sekolah."

13. "Cinta tidaklah seperti biji tanaman yang akan tumbuh dan berbunga saat dipendam."

14. "Cinta tanpa dilandasi kepercayaan seperti hp tanpa signal, yang tidak bisa digunakan untuk apa-apa selain main game."

15. "Seharusnya hukuman gantung diganti hukum tembak saja biar tidak menyengsarakan. Jadi jangan gantung aku terus, langsung tembak dong!"

16. "Jika kamu jadi bumi maka aku akan jadi bulan yang akan terus mendampingimu mengitari kehidupan."

17. "Kalau kamu jadi bumi maka aku akan jadi atmosfer yang selalu melindungimu dari meteor dan komet yang akan menyerang."

18. ""Bapak Ibu Guru sering bilang jika makanan sehat itu 4 sehat 5 sempurna, namun aku belum merasakan kesempurnaan sebelum kamu menjadi milikku."

19. "Setelah lulus aku mau masuk kepolisian saja ah biar dapat menangkap pencuri hatiku."

20. "Katakan pada Dilan yang berat itu bukannya rindu, tapi nurunin berat badan."

Masa sekolah, pertemanan adalah yang nomor satu. Ngumpul bareng, main game dan masih banyak hal lainnya lagi dilakukan bersama. Tentunya momen-momen indah ini masih begitu dikenang. Kenakalan-kenakalan yang pernah terjadi di masa sekolah, jika diingat-ingat akan menjadi lelucon yang cukup menghibur.

foto: freepik.com

Banyak anak sekolah mengungkapkan pengalamannya dengan kata-kata, hasilnya pun berhasil membuat banyak orang tertawa. Buat kamu yang rindu masa-masa sekolah, mungkin beberapa celotehan anak sekolah mengenai persahabatan berikut ini akan membuat kamu kembali mengenang masa-masa sekolah.

21. "Beberapa orang masuk dalam kehidupan kita dan pergi dengan cepat. Beberapa tinggal untuk sementara waktu, meninggalkan jejak di hati kita."

22. "Semua pasti berubah, mau tidak mau. Semua pasti berpisah, ingin tidak ingin. Semua pasti berakhir, siap tidak siap."

23. "Selamat tinggal hanya untuk mereka yang mencintai dengan mata mereka. Karena bagi mereka yang mencintai dengan hati dan jiwa tidak ada yang namanya perpisahan." - Rumi.

24. "Renungkanlah setiap detik penuh makna, setiap menit diiringi canda tawa, kini waktu telah memisahkan kita. Semoga persahabatan kita selalu terjaga selamanya."

25. "Ingat aku dengan senyum dan tawa, untuk itulah aku akan mengingatmu. Jika kamu hanya dapat mengingatku dalam kesedihan dan air mata, maka jangan ingat aku sama sekali."

26. Kita sudah saling kenal sepanjang hidup kita dan sekarang kita akan berpisah. Beberapa akan mengingat dan beberapa akan saling melupakan, tetapi kita akan selalu memiliki bagian dari satu sama lain di dalam diri kita."

27. "Tidak ada yang tahu saat yang tepat ketika persahabatan terbentuk, tetapi saat terlupakan yang diam-diam inilah yang menyebabkan rasa sakit ketika kita harus mengucapkan selamat tinggal."

28. "Sahabat itu seperti bintang, dia memang tidak selalu terlihat. Tapi dia selalu ada untukmu."

29. "Sahabat bukan hanya mereka yang telah berada lama disampingmu, tetapi mereka yang telah lama berada dihatimu."

30. "Tidak masalah jika kamu memiliki lima teman atau lima ratus teman. Ketika semuanya berakhir, popularitas tidak berarti apa-apa. Yang penting adalah kamu tahu kelima orang itu akan berada di sana memegang tanganmu, saat kelima ratus orang lainnya meninggalkanmu."

31. "Saat dua orang yang bukan teman berdekatan, tak akan ada pertemuan. Saat ada dua orang yang berteman berjauhan, tak akan ada perpisahan."

32. "Sahabat ibarat mata dan tangan, saat mata menangis tangan mengusap. Saat tangan terluka mata menangis."

33. "Meskipun candaanmu tak lucu, teman yang setia selalu saja tertawa. Meskipun masalahmu tak pelik, mereka tetap merasa simpati."

34. "Sahabat bukan hanya mereka yang telah berada lama disampingmu, tetapi mereka yang telah lama berada dihatimu."

35. "Wahai sahabatku, jangan kamu anggap perpisahan ini akhir dari segalanya, karena bagiku perpisahan adalah sebuah perjalanan supaya kita menjadi sosok pribadi yang lebih mandiri."

36. "Sahabat, bukanlah perpisahan yang aku tangisi, namun pertemuan yang aku sesali, mengapa kita harus bertemu kalau akhirnya harus berpisah juga?"

37. "Tiada masa paling indah masa-masa di sekolah, tiada kisah paling indah kisah kasih di sekolah."

38. "Renungkanlah setiap detik penuh makna, setiap menit diiringi canda tawa, kini waktu telah memisahkan kita. Semoga persahabatan kita selalu terjaga selamanya."

39. "Kebahagiaan yang dulu kita banggakan kini hilang entah kemana, tapi ini yang terbaik bagi kita bersama menuju sebuah kehidupan nan sesungguhnya. Semoga kita sukses bersama sobat."

40. "Sahabat, kaulah cahaya dalam kehidupanku. Lentera yang siap menyala di saat aku merasa gelap di dunia ini. Jadilah abadi selamanya dalam hidupku tanpa pernah hilang seperti bayangan."


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags