1. Home
  2. »
  3. Wow!
16 Desember 2020 11:19

40 Kata-kata bijak tentang sarjana yang bisa menambah motivasi diri

Tak cuma pengalaman, tantangan dalam kehidupan juga harus siap dihadapi oleh seorang sarjana Rizka Mifta
40 Kata-kata bijak tentang sarjana yang bisa menambah motivasi diri foto: freepik.com

Brilio.net - Masa bangku perkuliahan memberikan banyak pengalaman berharga dalam hidup. Mulai dari urusan akademi, organisasi, sampai dengan pelajaran hidup yang menjadi bekal di masa depan.

Perjuangan untuk menyelesaikannya pun juga dibutuhkan usaha keras. Terkadang harus ada beberapa hal yang rela dikorbankan. Maka dari itu, ketika berhasil menjadi sarjana akan ada perasaan lega dan bahagia untuk kamu yang berhasil melaluinya. Meski menjadi akhir dari bangku perkuliahan, namun mendapat gelar sarjana justru menjadi langkah awal untuk bertemu pengalaman baru.

Nggak hanya pengalaman, tantangan dalam kehidupan juga harus siap dihadapi oleh seorang sarjana. Bekal yang sudah didapatkan selama kuliah, akan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Apalagi dengan usia yang dianggap sudah dewasa, kamu juga perlu bijak dalam menyikapi berbagai permasalahan.

Meski nggak selalu mudah, namun jika hadapi dengan sabar dan tekun, maka akan membawamu pada kebahagiaan yang lebih besar. Tambahkan motivasimu untuk selalu bijak yuk.

Nah, berikut 40 kata-kata bijak tentang sarjana yang bisa menambah motivasi diri, seperti dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (16/12).

Kata-kata bijak tentang sarjana.

BACA JUGA :
40 Kata-kata selamat malam Jumat, bijak dan penuh makna


foto: freepik.com



1. "Sarjana tak hanya sebuah gelar, namun juga amanah untuk melakukan yang lebih baik."
2. "Menjadi seorang sarjana seharusnya akan menambah sikap bijakmu dalam mengambil berbagai keputusan."
3. "Jangan hanya bangga menyandang gelar sarjana. Tunjukkan dampak positifmu kepada masyarakat."
4. "Tidak ada salahnya jika engkau memiliki impian, cita-cita, harapan, dan mimpi yang tinggi. Selagi engkau bisa berjuang, punya semangat dan tidak kenal lelah, maka jadilah yang terbaik."
5. "Saat engkau telah berhasil mencapai tujuan, maka engkau akan merasakan dan mengerti betapa indahnya kata perjuangan dan pengorbanan."
6. "Makin sulit sebuah perjuangan, maka akan makin indah ketika mencapai kemenangan. Jadilah mahasiswa yang tidak kenal lelah dalam meraih impianmu."
7. "Bekerja keraslah untuk apa yang kamu inginkan. Kamu harus kuat dan berani dan tahu bahwa kamu dapat melakukan apa pun yang kamu pikirkan."
8. "Ke mana pun kamu ingin pergi, selama kamu mengikuti jalanmu dengan kepercayaan, dedikasi dan kerja keras, kamu akan sampai di tujuanmu."
9. "Jika kamu bekerja keras, tetap fokus dan tidak pernah menyerah, pada akhirnya kamu akan mendapatkan apa yang kamu inginkan dalam hidup."
10. "Kerja keras dan tekad akan membawamu ke tempat yang kamu inginkan."

Kata-kata motivasi tentang perjuangan sarjana.

BACA JUGA :
40 Kata-kata bagus tentang bunga, keren dan indah

foto: freepik.com



11. "Dorong diri kamu sendiri, karena tidak ada orang lain yang akan melakukannya untuk kamu."
12. "Perjalanan hidup adalah proses perjuangan tanpa henti, ditaburi mimpi, diisi dengan tekad."
13. "Dalam perjalanan mungkin kamu akan merasakan kepahitan, tapi ingatlah tujuan akhir kamu."
14. "Berjuanglah dengan sepenuh hati. Tanpa berjuang kita tidak akan pernah mendapatkan hal-hal yang kita inginkan selama ini. Mari kita selalu berjuang, apapun itu asalkan tujuan dan maksudnya baik."
15. "Hidup adalah perjuangan. Perjalanan adalah pembelajaran. Jika tak ada pengorbanan, maka lambat laun kita akan tersisihkan."
16. "Kekurangan bukanlah kelemahan dalam sebuah perjuangan. Tapi tanda untuk fokus mempertajam kelebihan yang dimiliki."
17. "Tak ada perjuangan, takkan pernah ada kemajuan, jika kemajuan takkan pernah datang, maka jangan pernah berharap keberhasilan datang menjemputmu."
18. "Hidup memerlukan pengorbanan, pengorbanan memerlukan perjuangan, perjuangan memerlukan ketabahan, ketabahan memerlukan keyakinan, keyakinan pula menentukan kejayaan, kejayaan pula akan menentukan kebahagiaan."
19. "Berlari lah dan berjuang lah sekeras yang kamu bisa lakukan, kerja keras dan semua pengorbanan akan tuhan bayar dengan harga yang pantas suatu saat nanti."
20. "Jangan membandingkan diri kamu dengan orang lain. Bandingkan diri kamu dengan pribadi yang kemarin."

Kata-kata mutiara untuk yakin pada pilihan.

foto: freepik.com



21. "Yakinkan diri hadapi masa depan. Fokuskan pikiran untuk raih tujuan."
22. "Kesungguhan seseorang tampak saat ia memperlihatkan fokusnya dalam mengerjakan sesuatu."
23. "Kamu hanya perlu melakukannya. Jangan hiraukan keresahanmu."
24. "Jika Tuhan berkehendak, apapun menjadi mungkin. Untuk itu mintalah pada Tuhan, dan jangan mengemis pada manusia."
25. "Sasaran tanpa rencana hanyalah sebuah keinginan."
26. "Fokus di tempat yang Anda inginkan, bukan di tempat Anda berada, atau di mana Anda berada."
27. "Cobaan akan selalu datang menghampiri. Namun jangan jadikan alasan untuk menahan diri."
28. "Seberapa besar fokus yang Anda miliki, maka itulah yang akan Anda dapatkan."
29. "Jika Anda berfokus pada hasil, Anda tidak akan pernah berubah. Jika Anda fokus pada perubahan, Anda akan mendapatkan hasilnya."
30. "Tak peduli seberapa besar yang akan kamu hadapi, jika kamu selalu fokus dalam satu tujuan. Maka kamu akan jadi lebih besar dari apa yang kamu takutkan."

Quotes motivasi tentang sarjana dari para tokoh.

foto: freepik.com



31. "Ilmu jangan jadi objek hafalan. Ilmu itu untuk memahami dan menuntaskan persoalan." - Najwa Shihab
32. "Ingatlah kehidupan kampus dengan terus mengasah. Jangan habiskan waktumu untuk berkeluh kesah." - Najwa Shihab
33. "Orang bijak belajar ketika mereka bisa. Orang bodoh belajar ketika mereka terpaksa." - Arthur Wellesley
34. "Kalau mau menunggu sampai siap, kita akan menghabiskan sisa hidup kita hanya untuk menunggu." - Lemony Snicket
35. "Tak ada jalan pintas ke tempat yang layak dituju." - Beverly Sills
36. "Fokuslah menjadi produktif, bukan sekadar sibuk saja." - Tim Ferris
37. "Tanpa sasaran dan rencana meraihnya, Anda seperti kapal yang berlayar tanpa tujuan." - Fitzhugh Dodson
38. "Adalah baik untuk merayakan kesuksesan, tapi hal yang lebih penting adalah untuk mengambil pelajaran dari kegagalan." - Bill Gates
39. "Jika kamu tidak mengejar apa yang kamu inginkan, maka kamu tidak akan mendapatkannya. Jika kamu tidak bertanya maka jawabannya adalah tidak. Jika kamu tidak melangkah maju, kamu akan tetap berada di tempat yang sama." - Nora Roberts
40. "Seseorang yang berhenti belajar adalah orang lanjut usia, meskipun umurnya masih remaja. Seseorang yang tidak pernah berhenti belajar akan selamanya menjadi pemuda." - Hendry Ford





SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags