1. Home
  2. »
  3. Wow!
27 Januari 2023 14:25

111 Kata-kata kecewa sama suami, jadi ungkapan hati yang terdalam

Setidaknya dengan kata-kata kecewa yang kamu tunjukkan pada suami bisa menggambarkan perasaanmu. Nur Luthfiana Hardian
foto: freepik.com

Seorang wanita sudah sewajarnya mengabdi kepada suami ketika sudah menikah. Menuruti semua perkataan dan selalu mendukung suami adalah gambaran istri yang baik. Namun bukan berarti istri tidak pernah bisa kecewa pada suami. Ada banyak hal persoalan dalam rumah tangga, nggak semua masalah dapat terpecahkan dengan mudah. Karena memperjuangkan biduk rumah tangga nggak semudah membalikkan telapak tangan.

Nggak semudah saat awal mula kamu jatuh cinta pada pasangan. Mulai dari masalah sepele hingga besar. Urusan ekonomi menjadi salah satu masalah yang sering menerpa hubungan rumah tangga. Selain itu mendidik anak, mengatur rumah, perbedaan pandangan akan muncul seiring berjalannya waktu. Ada kalanya kamu memiliki perbedaan pendapat dengan suami. Dengan begitu perasaan sedih, kecewa, marah akhirnya muncul.

BACA JUGA :
169 Kata-kata sedih buat mantan terindah, bikin baper


Dewasa ini, bahkan seringkali terdengar berita perlakuan kasar suami pada istri. Ada juga suami yang tega berselingkuh di belakang istri. Entah mencari wanita yang lebih muda, kaya, lebih cantik, dan seksi. Saat mengetahui semua kebenaran itu, tak ayal membuat istri jadi marah dan kecewa. Sosok suami yang selama ini menjadi panutan baru baginya, tega memperlakukannya seperti itu.

Kendati demikian, 'sejahat' apapun suami pada istri, tak sedikit wanita yang masih setia dan mencoba tetap menjaga keutuhan rumah tangga. Meskipun di hati dipenuhi rasa kecewa yang teramat dalam. Ungkapan kecewa itu pun hingga tak bisa terungkapkan langsung dengan ucapan. Setidaknya dengan kata-kata kecewa yang kamu tunjukkan pada suami bisa menggambarkan perasaanmu.

Kata-kata kecewa ini bisa kamu kirimkan langsung pada suamimu. Semoga dengan kata-kata yang singkat namun dalam ini bisa merubah dan meluluhkan hatinya. Berikut kumpulan kata-kata kecewa sama suami seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (27/1).

BACA JUGA :
129 Kata-kata galau, bikin baper dan menyentuh hati

Kata-kata kecewa sama suami yang berselingkuh.

40 Kata-kata kecewa sama suami, singkat tapi dalam
Instagram/@pensilcinta

Membagi hati untuk wanita lain tidaklah mudah. Ketika seorang wanita dewasa benar-benar jatuh cinta, hatinya tidak akan mudah berubah.

1. "Untukmu 'adam'. Pahamilah perempuanmu. Ketika dia cemburu, dia hanya ingin menjadi yang terbaik di hidupmu. Ketika dia diam, dia hanya ingin kamu mengerti hati. Dan ketika dia tersenyum, berarti dia mencintaimu."

2. "Dahulukan istrimu daripada rekanmu."

3. "Hormatilah keinginan serta temani istri dan anak-anakmu. Karena mereka adalah insan yang paling punya hak atas kebaikanmu."

4. "Andai seorang suami tahu sakitnya melahirkan."

5. "Bila istrimu tak secantik artis. Maka bersyukurlah, sebab tak ada yang menikmati kecantikannya selain dirimu sebagai suaminya."

6. "Pergilah. Suatu saat kau akan menyadari bahwa, tak akan ada seorang pun yang lebih sabar merawat segala tentangmu selain aku."

7. "Jika seorang perempuan menangis karena disakiti oleh laki-laki. Maka setiap langkah laki-laki tersebut dikutuk oleh para malaikat." (Ali bin Abi Thalib)

8. "Semakin kau jaga pandanganmu, semakin cantik paras istrimu."

9. "Ketika aku diam, aku memiliki petir yang tersembunyi."

10. "Suatu saat semua akan berbalik. Yang menyakiti akan disakiti. Yang mengkhianati akan dikhianati. Yang melukai akan dilukai. Yang meninggalkan akan ditinggalkan."

11. "Kini aku sedang mencari cinta untuk kebahagiaan, apabila hanya kekecewaan yang aku dapatkan untuk apa aku bertahan?

12. "Ketika kamu pernah memberikan perhatian terhadap seseorang secara berlebihan, maka kamu akan mendapat sakit yang lebih sakit dari apa yang seharusnya kamu dapatkan."

13. "Semoga ini menjadi kebohongan terakhirmu untukku, aku mungkin memaafkan tapi aku tidak akan lupa apalagi menghapus kecewa."

14. "Ada beberapa perasaan sakit yang tak akan tersembuhkan, hanya bisa coba dilupakan."

15. "Ada yang tetap berusaha meskipun sudah tau hasilnya."

Kata-kata kecewa sama suami yang egois.

40 Kata-kata kecewa sama suami, singkat tapi dalam
Instagram/@kata_mine

Terkadang sikap suami begitu keras dan egois. Merasa jadi kepala rumah tangga membuat mereka berlaku sewenang-wenang pada istri.

16. "Kamu selalu menang dengan egomu yang nggak mau mengalah."

17. "Hai para suami. Istrimu bukan bidadari, kau bukan malaikat. Engkau memiliki kekurangan, begitu pula istrimu juga punya kekurangan."

18. "Baik dan buruknya seorang istri tergantung suami."

19. "Jangan mudah marah pada istri."

20. "Terkadang emosi dan kemarahan membuat kita lupa akan tindakan-tindakan yang kita lakukan, dan betapa bodohnya kesalahan yang kita lakukan saat itu."

21. "Jangan engkau sia-siakan keluargamu."

22. "Suami, jangan meninggalkan istri saat dirimu sedang marah."

23. "Dan perlakukanlah mereka (para istri) dengan baik." (QS. An-Nisa:19)

24. "Lidah itu sangat kecil dan ringan. Tapi bisa mengangkatmu ke derajat yang paling tinggi dan bisa menjatuhkanmu ke derajat paling rendah."

25. "Bukan marah tapi kecewa, bukan nggak peduli tapi cuman pengen dimengerti."

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags