Brilio.net -Kehidupan akan membawamu pada petualangan baru setiap harinya. Meski mungkin kamu kerap tidak menyadari, tapi akan selalu ada nilai kehidupan yang disuguhkan di dalamnya. Termasuk juga pada masa muda.
Terkadang hanya ingatan konyol ataupun sesuatu yang remeh yang terekam dalam memori. Momen bersenang-senang dengan teman sebaya itu jadi waktu yang akan selalu dirindukan. Padahal, dalam waktu itu kamu sudah melewati banyak tantangan dan pelajaran yang begitu berharga.
BACA JUGA :
40 Kata-kata bijak mengendalikan amarah, bantu tenangkan pikiran
Masa muda kerap kali dikaitkan dengan kenakalan dan kesalahan. Pasalnya, pada masa itu ada begitu banyak rasa penasaran terhadap suatu hal.
Risiko dan tanggung jawab pun harus diambil sebagai pengingat pada masa depan. Hal itulah mengapa masa muda menjadi bekal yang baik untuk kesuksesan di masa yang akan datang. Pahit dan manis pengalaman di dalamnya, akan menuntunmu pada jalan yang lebih terang hidup.
Untuk itu, hadapi segalanya dengan jiwa semangat yang menggelora. Jangan mudah menyerah dan yakin bahwa di depan akan ada kisah baru yang lebih baik dari hari ini. Nah, tambah yuk motivasi bijakmu dalam ulasan brilio.net dikutip dari berbagai sumber pada Selasa (21/9).
BACA JUGA :
40 Kata-kata bijak tentang prioritas hidup, bikin tujuan makin jelas
Kata-kata bijak tentang kenangan masa muda.
foto: freepik.com
1. "Kemarin kenangan dan pelajaran, hari ini tantangan yang harus terselesaikan dan esok adalah tantangan baru untuk memulai kehidupan yang lebih baik."
2. "Berterimakasihlah pada masa lalu. Karenanya kamu bisa lebih memahami apa yang harus kau hindari."
3. "Masa lalu mengajarkan arti untuk memahami, mengikhlaskan, dan melaju menuju masa depan."
4. "Kemarin kenangan dan pelajaran, hari ini tantangan yang harus terselesaikan dan esok adalah tantangan baru untuk memulai kehidupan yang lebih baik."
5. "Simpan masa lalumu sebagai pelajaran. Semakin kau membawanya, semakin berat untuk menuju masa depan."
6. "Berterimakasihlah pada masa lalu. Ia mempertemukanmu pada seseorang yang pernah berarti dalam hidupmu."
7. "Kemarin adalah kenangan, esok adalah apa yang akan dicapai, hari ini adalah kenyataan yang harus dijalani dengan sebaik-baiknya."
8. "Kebahagiaan adalah seni bagaimana melepaskan kenangan pahit yang telah menjadi masa lalu di pikiran kamu."
9. "Yang berlalu jangan hanya dijadikan kenangan, tapi juga jadi pelajaran."
10. "Kenangan tetap selamanya, mereka tidak pernah mati. Teman sejati selamanya, tidak pernah mengucapkan selamat tinggal."
11. "Hal yang mungkin bisa membuatmu belajar, yaitu kenangan, kesedihan hati, dan kegagalan."
12. "Bersyukurlah karena Tuhan memberikan kenangan, karena itulah kita juga bisa belajar tuk dapat lebih dewasa karenanya."
13. "Cinta memang memberikan kenangan indah, tapi cinta juga memberikan luka yang akan selalu menjadi kenangan."
14. "Tawa, canda, dan luka yang hadir di masa muda adalah momen yang tak mudah dilupakan sampai kapanpun."
15. "Perselisihan yang terjadi di masa muda adalah hal yang akan kau tertawakan di saat dewasa."
16. "Kesedihan yang kau alami saat muda, akan membuatmu menjadi kuat."
17. "Kegagalan yang kau alami di masa muda menjadi tangga yang membawamu menuju kesuksesan."
18. "Anak muda yang akan sukses tidak akan pernah menyerah sebelum kesuksesan berada di tangannya."
19. "Masa muda adalah masa emas yang tidak akan terulang kembali."
20. "Lika-liku di masa muda, membawa banyak pengalaman berharga di masa depan."
21. "Hidup ini pilihan, apapun yang membuatmu sedih tinggalkan dan apapun yang membuatmu tersenyum pertahankan."
22. "Jangan menertawakan anak muda karena kepura-puraannya, dia hanya mencoba satu demi satu wajah untuk menemukan wajahnya sendiri."
23. "Nikmati masa mudamu. Kamu tidak akan pernah lebih muda dari ini keesokan hari."
24. "Kamu semuda imanmu, setua keraguanmu,semuda kepercayaan dirimu, setua ketakutanmu, semuda harapanmu, setua keputusasaanmu."
25 "Jika tindakanmu menginspirasi orang lain untuk bermimpi lebih banyak, belajar lebih banyak, berbuat lebih banyak, dan menjadi lebih banyak, kamu adalah seorang pemimpin."
26. "Nikmati saja duka yang kini kau rasa, sebab kelak mungkin ia akan menjelma menjadi sesuatu yang begitu bermakna."
27. "Masa depan adalah milik dari orang-orang yang hidup secara intens pada saat ini."
28. "Orang sukses selalu memiliki segala rencana untuk masa depan."
29. "Banyak orang yang tidak bertindak karena takut gagal, padahal tidak bertindak adalah kegagalan yang jelas sudah terjadi."
30. "Saat kamu melakukan sesuatu dan gagal, kamu mendapatkan hikmah. Jika tidak melakukan apa-apa artinya kamu kalah oleh rasa takut."
31. "Masa depan yang cerah hanya dimiliki mereka yang berani melawan rasa ragunya."
32. "Anak muda yang sukses memandirikan dirinya secara ekonomi, sehat dan ceria memasuki masa depan, sudahlah pemimpin yang awesome!"
33. "Lebih baik menjadi anak muda yang belum sukses tapi rajin, daripada sudah tua masih malas."
34. "Kesuksesan tidak akan menjemputmu, tapi kamu yang harus menjemputnya."
35. "Sukses di masa tua itu biasa, tetapi sukses di masa muda baru luar biasa."
36. "Kebahagiaan akan terasa lebih manis, lewat sebuah perjuangan yang sepenuh hati."
37. "Anak muda yang akan sukses tidak akan pernah menyerah sebelum kesuksesan berada di tangannya."
38. "Semua bisa dilalui, semua bisa dihadapi, semua bisa diselesaikan untuk masa depan."
39. "Sesuatu yang dapat dibayangkan pasti dapat diraih. Sesuatu yang bisa diimpikan pasti dapat diwujudkan."
40. "Hari ini kamu melakukan apa yang tidak dilakukan orang lain. Maka besok kamu akan dapat melakukan hal yang tidak dapat dilakukan orang lain."
41. "Tidak ada rahasia untuk sukses. Sukses hanyalah hasil dari persiapan, kerja keras, ketekunan, dan belajar dari kegagalan."
42. "Kerja keras adalah hal yang penting. Tetapi masih ada sesuatu yang lebih penting, yaitu percaya pada dirimu sendiri."
43. "Sukses tak harus menunggu tua. Mark Zuckerberg dan Jack Dorsey adalah bukti bahwa kesuksesan bisa diraih saat masih muda, asal mau berusaha."
44. "Selagi masih muda, miliki pengalaman seperti orang dewasa yang matang. Semasa tua miliki semangat seperti orang muda."
45. "Semakin awal kamu memulai, semakin banyak waktu kamu untuk mengacau."
46. "Habiskanlah waktumu untuk menjelajah dunia dan berkarya. Ingat kamu hanya menjalani masa muda ini satu kali saja."
47. "Mulailah bekerja dan berkarya hari ini meskipun dari hal yang paling sederhana."
48. "Tidak ada namanya gagal, yang ada hanya sukses atau belajar."
49. "Adanya jarak antara mimpi indah dan keindahan sukses. Maka kamu diharuskan untuk mempunyai tekad dan kegigihan agar mampu menempuh jarak itu."
50. "Ketika pemandangan indah terhalang rintangan, geserlah sudut pandangmu hingga terlihat kembali keindahannya. Sama seperti persoalan hidup."
Kata-kata mutiara tentang pengalaman masa muda.
foto: freepik.com
51. "Isi hidupmu dengan pengalaman. Bukan benda. Memiliki cerita untuk diceritakan, bukan hal untuk ditampilkan."
52. "Pengalaman adalah guru yang kejam. Itu memberi ujian sebelum menyajikan pelajaran."
53. "Pengalaman adalah guru yang kejam. Itu memberi ujian sebelum menyajikan pelajaran."
54. "Pelajaran terbaik yang pernah saya pelajari dalam hidup datang dari pengalaman terburuk dalam hidup saya."
55. "Berani. Ambil risiko. Tidak ada yang bisa menggantikan pengalaman." - Paulo Coelho
56. "Satu duri pengalaman bernilai dengan seluruh padang gurun peringatan." - James Russell Lowell
57. "Setiap pengalaman baru membawa kematangannya sendiri dan kejelasan visi yang lebih besar." - Indira Gandhi
58. "Belajar dari pengalaman adalah fakultas yang hampir tidak pernah dipraktikkan." - Barbara W Tuchman
59. "Setiap pengalaman, baik atau buruk, adalah barang kolektor yang tak ternilai harganya." - Isaac Marion
60. "Keputusan yang baik datang dari pengalaman, dan pengalaman berasal dari keputusan yang buruk." - Rita Mae Brown
61. "Belajar dari kesalahanmu membuat kamu lebih pintar. Belajar dari pengalamanmu membuat kamu lebih bijak." - Dr TPChia
62. "Orang tumbuh melalui pengalaman jika mereka menjalani hidup dengan jujur dan berani. Beginilah cara karakter dibangun." - Eleanor Roosevelt
63. "Penilaian yang baik berasal dari pengalaman, dan pengalaman berasal dari penilaian yang buruk." - Colin Powell
64. "Kebijaksanaan datang dari pengalaman. Pengalaman seringkali merupakan hasil dari kurangnya kebijaksanaan." - Terry Pratchett
65. "Setiap orang mendapat pengalaman. Beberapa mendapat pelajaran." - TS Eliot
66. "Kebijaksanaan datang dari pengalaman, pengalaman datang dari kesalahan."
67. "Dalam kebijaksanaan yang dikumpulkan dari waktu ke waktu, saya telah menemukan bahwa setiap pengalaman adalah bentuk eksplorasi." - Ansel Adams
68. "Tidak ada yang namanya pelajaran buruk, yang ada hanya pengalaman buruk."
69. "Ada beberapa hal yang harus kamu alami untuk dipahami."
70. "Pandang hidup sebagai pengalaman belajar yang berkelanjutan." - Denis Waitley
71. "Pengalaman tidak bisa diajarkan."
72. "Pengalaman adalah pelajaran masa lalu untuk mengurangi beban masa depan." - Michael Sage
73. "Pengalaman adalah apa yang kamu dapatkan ketika kamu tidak mendapatkan apa yang kamu inginkan." - Randy Pausch
74. "Setiap pengalaman membuatmu tumbuh."
75. "Masalah dengan belajar dari pengalaman adalah kamu tidak pernah lulus." - Doug Larson
76. "Pengalaman tanpa teori itu buta, tapi teori tanpa pengalaman lebih merupakan permainan intelektual." - Immanuel Kant
77. "Belajar dari setiap kesalahan karena setiap pengalaman, terutama kesalahanmu, ada untuk mengajari dan memaksa menjadi lebih sepertimu." - Oprah Winfrey
78. "Hidup adalah perjalanan dengan masalah untuk dipecahkan, pelajaran untuk dipelajari, tapi yang terpenting, pengalaman untuk dinikmati."
79. "Satu-satunya sumber pengetahuan adalah pengalaman." - Albert Einstein
80. "Saya tidak gagal. Itu adalah pengalaman belajar."
81. "Pengalaman adalah guru dari semua hal." - Julius Caesar
82. "Lakukanlah. Tidak peduli bagaimana akhirnya, itu adalah sebuah pengalaman."
83. "Pikiran yang terbentang oleh pengalaman baru tidak akan pernah bisa kembali ke dimensi lamanya." - Oliver Wendell Holmes
84. "Pengalaman adalah sekolah yang bagus. Tapi, biayanya tinggi." - Heinrich Heine
85. "Pengalaman itulah yang menyebabkan seseorang melakukan kesalahan baru, bukan kesalahan lama."
86. "Setiap pengalaman dalam hidup diatur untuk mengajarimu sesuatu yang perlu kamu ketahui untuk maju." - Brian Tracy
87. "Pengalaman hanya mengajarkan yang bisa diajar." - Aldous Huxley
88. "Pengalaman adalah ibu universal ilmu pengetahuan." - Miguel de Cervantes
89. "Pelajaran terbaik yang pernah saya pelajari dalam hidup datang dari pengalaman terburuk dalam hidup saya."
90. "Makin Anda diberkati dengan pengalaman, makin lengkap dan diperkaya Anda dalam keahlian Anda." - Aishwarya Rai
Kata-kata bijak tentang persahabatan masa muda.
foto: freepik.com
91. "Sahabat sejati tahu sekali seberapa bodohnya kamu dan tetap saja memilih untuk menghabiskan waktu bersamamu."
92. "Persahabatan adalah obat untuk hati yang terluka dan vitamin untuk jiwa yang penuh harapan."
93. "Sahabat merupakan seorang makhluk yang menemani saat sedih, senang, dan bahagia, terkadang menyebalkan namun sangat dirindukan jika tak ada."
94. "Kamu dapat tahu makna persahabatan, saat kamu mulai merindukan saat-saat kebersamaan."
95. "Waktu yang paling menyenangkan adalah saat kita bercengkrama, menjaga hangatnya kebersamaan menggulirkan banyak detik dalam keceriaan."
96. "Kebersamaan adalah memahami. Maka yang tak sabar mendengar dan mengerti, harus sabar dengan sepi dan sendiri."
97. "Setiap kebersamaan pasti akan berakhir, tapi kebahagiaannya akan tetap abadi dalam kenangan indah kita."
98 "Petualangan bersama sahabat selalu menyenangkan, karena saat itulah kebersamaan kita dikeluarkan secara maksimal."
99. "Aku sangat menyukai kebersamaan karena kebersamaan mengajarkan kita tentang suka dan duka dilalui bersama."
100. "Sahabat adalah cerminan diri. Ia akan memahami bagaimana kamu bertindak, berpikir, hingga membuat keputusan."
101. "Sahabat sejati itu bukan seorang yang sering mentraktir kamu, minjemin duit. Tapi sahabat yang selalu ada saat kamu gagal."
102. "Bunga mawar dapat menjadi tamanku dan seorang sahabat bisa menjadi duniaku."
103. "Persahabatan itu sebening kaca, sekali rusak bisa diperbaiki tapi akan selalu ada retakan."
104. "Lepaskan orang-orang tertentu karena mereka hanya bagian dari sejarahmu bukan bagian dari masa depan dan nasibmu."
105. "Seorang teman akan menahan tawanya dan membantumu bangun ketika kamu terjatuh. Namun, teman sejati akan tertawa terbahak-bahak hingga mereka pun ikut terjatuh."
106. "Sahabat, untuk menjadi sukses terkadang kita harus melalui kegagalan terlebih dahulu. Agar kita tahu apa yang harus kita lakukan berikutnya dengan cara yang lebih baik dan tepat."
107. "Menjadi dewasa adalah pilihan, untuk memulai sadar bahwa orang-orang terdekat tak selamanya bersama kita, termasuk kau sahabat.
108. "Sahabat, bukan jarak yang membuatmu jauh, tetapi sikapmu yang menciptakan jarak."
Quotes bijak tentang kehidupan masa muda.
foto: freepik.com
109. "Pikiran yang terbentang oleh pengalaman baru tidak akan pernah bisa kembali ke dimensi lamanya." - Oliver Wendell Holmes
110. "Beberapa orang tinggal dalam hidupmu agar kau menghargai kenangan. Beberapa orang tinggal dalam kenangan agar kau menghargai hidupmu." - Fiersa Besari
111. "Jika saatnya tiba, sedih akan menjadi tawa, perih akan menjadi cerita, kenangan akan menjadi guru, rindu akan menjadi temu, kau dan aku akan menjadi kita." - Fiersa Besari
112. "Masa muda itu harus menjadi masa, di mana diri kita berjuang untuk sukses dan menghabiskan jatah kegagalan. Hingga nanti ketika usia tua, hidup kita sudah dipenuhi oleh berbagai pengalaman yang menyukseskan dan mendewasakan." - Edvan M Kautsar
113. "Sukses di usia muda adalah rezeki, orang tua membawanya dan orang di sekeliling kita adalah penyertanya. Untuk itu sayangi dan berbagilah dengan mereka." - Nur Hafizqi
114. "Pemuda hebat itu adalah mereka yang berjuang keras agar bisa sukses sejak muda karena dia tidak mau suatu hari nanti anak dan istrinya hidup dalam kesulitan." - Edvan M Kautsar
115. "Masa lalu harus menjadi batu loncatan, bukan sebuah hammock." - Ivern Ball
116. "Kita bisa mengambil pelajaran dari masa lalu, tetapi kita tidak bisa hidup di dalamnya." - Lyndon B Johnson
117. "Masa lalu adalah definisi kita. Kita mungkin berusaha, dengan alasan yang baik, untuk menghindarinya, atau untuk melarikan diri dari apa yang buruk di dalamnya, tetapi kita akan menghindarinya hanya dengan menambahkan sesuatu yang lebih baik padanya." - Wendell Berry
118. "Anak muda yang tekun dan sabar memang terlihat seperti lamban, tapi mereka lebih cepat sukses." - Mario Teguh
119. "Ingatlah selalu bahwa resolusimu sendiri untuk sukses lebih penting daripada yang lain." - Abraham Lincoln
120. "Orang muda tidak selalu melakukan apa yang diperintahkan. Tetapi jika mereka bisa melakukannya dan melakukan sesuatu yang luar biasa, terkadang mereka lolos dari hukuman." - Rick Riordan
121. "Anak muda belajar bagaimana membuat keputusan yang baik dengan membuat keputusan, bukan dengan mengikuti arahan." - Alfie Kohn