Brilio.net - Bagi masyarakat luas, khususnya penganut agama Katolik tentu sangat familiar dengan sosok Bunda Teresa. Ia merupakan seorang biarawati Katolik Roma yang mengabdikan diri untuk orang sakit dan miskin di India.
Perempuan bernama asli Anjeze Gonxhe Bojaxhiu ini mengambil kursus medis untuk mengurus orang-orang yang sakit dan miskin. Bukannya tanpa halangan, ia pun menjumpai sejumlah hambatan di masalah finansial, mendapatkan makanan, hingga suplai obat.
BACA JUGA :
9 Contoh teks pidato dengan berbagai tema, singkat dan jelas
Kegiatan kemanusiaan yang dilakukan Bunda Teresa pun membuahkan hasil, ia mendapatkan perhatian dari pemerintah India dan bantuan dari berbagai wilayah. Tak hanya di India saja, Bunda Teresa juga menjalankan misi kemanusiaannya di 100 negara.
Dari aksi kemanusiaan yang dilakukan, kamu bisa mendapatkan inspirasi dan motivasi melalui kata-kata motto hidup dari Bunda Teresa. Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (15/12), inilah kata-kata motto hidup dari Bunda Teresa yang menginspirasi dan penuh makna.
Kata-kata motto hidup dari Bunda Teresa yang menginspirasi
BACA JUGA :
77 Motto hidup dari olahragawan, buat hidup lebih bergairah & bermakna
foto: Instagram/@hopechannelindonesia
1. "Kita merasa apa yang kita lakukan tak lebih hanya ibarat setetes air di lautan. Tetapi lautan itu sendiri merasa kurang tanpa adanya tetesan yang hilang itu."
2. "Buah keheningan adalah doa. Buah doa adalah iman. Buah iman adalah cinta. Buah cinta adalah pelayanan. Buah pelayanan adalah damai."
3. "Jangan biarkan setiap orang yang datang pada anda, pergi tanpa merasa lebih baik dan lebih bahagia."
4. "Jadilah ungkapan hidup dari kebaikan Tuhan. Kebaikan dalam wajah anda, kebaikan dalam mata anda, kebaikan dalam senyum anda."
5. "Orang yang memberi dengan senyum adalah pemberi terbaik karena Allah mengasihi orang yang memberi dengan sukacita."
6. "Hal yang baik yang anda lakukan hari ini mungkin saja akan dilupakan besok. Sekalipun begitu, berbuat baiklah apapun yang terjadi."
7. "Ini bukan berapa banyak yang kita berikan, tapi berapa banyak cinta yang kita masukkan ke dalam sebuah pemberian."
8. "Perdamaian dimulai dengan sebuah senyuman."
9. "Senyum satu sama lain, senyum pada istri anda, senyum pada suami anda, tersenyum pada anak-anak anda, tidak peduli siapa dia, ini akan membantu anda untuk tumbuh dalam kasih yang lebih besar satu sama lain."
10. "Apa yang dapat Anda lakukan untuk mempromosikan perdamaian dunia? Pulanglah dan cintai keluarga Anda."
11. "Kemiskinan paling mengenaskan adalah kesendirian dan perasaan tidak dicintai."
12. "Pergilah ke dunia saat ini dan mengasihi orang-orang yang Anda temui. Biarkan kehadiran cahaya lampu baru di hati orang-orang."
13. "Tak diinginkan, tak dicintai, tidak diperhatikan, dilupakan orang, itu merupakan derita kelaparan yang hebat, kemiskinan yang lebih besar daripada orang yang tak bisa makan."
14. "Tuhan tidak meminta kita untuk sukses, Dia hanya meminta kita untuk mencoba."
15. "Visi tanpa eksekusi adalah lamunan. Eksekusi tanpa visi adalah mimpi buruk."
16. "Kegembiraan adalah doa. Kegembiraan adalah kekuatan. Kegembiraan adalah cinta. Kegembiraan adalah jaring cinta yang dapat Anda gunakan untuk menangkap jiwa."
17. "Jika anda mengadili orang, anda tidak akan punya waktu untuk mencintai mereka."
18. "Cinta adalah buah yang berbuah tanpa mengenal musim."
19. "Berbahagialah setiap saat, itu cukup. Saat ini adalah semua yang kita butuhkan, tidak lebih."
20. "Saya sendiri tidak bisa mengubah dunia, tapi aku bisa melemparkan batu di perairan untuk menciptakan banyak riak."
21. "Aku bisa melakukan hal-hal yang anda tidak bisa, anda dapat melakukan hal-hal yang saya tidak bisa. Bersama-sama kita dapat melakukan hal yang besar."
22. "Hidup tidak akan berharga jika tidak bermanfaat untuk orang lain."
23. "Kata-kata ramah itu singkat dan gampang diucapkan, namun gaungnya benar-benar tiada berakhir."
24. "Cinta yang tidak mementingkan diri sendiri akan menggerakkan hati dan perbuatan manusia."
25. "Kita tidak akan pernah tahu semua kebaikan yang bisa dilakukan oleh senyum sederhana."
26. "Mari kita lebih dan lebih bersikeras untuk mengumpulkan dana cinta, kebaikan, pengertian, perdamaian. Uang akan datang jika kita mencari Kerajaan Allah dulu."
Kata-kata motto hidup dari Bunda Teresa yang tebarkan kedamaian
foto: Instagram/@teraskatolik
27. "Bila engkau jujur, mungkin saja orang lain akan menipumu. Tapi bagaimanapun berbuatlah jujur."
28. "Jika kita benar-benar ingin mencintai, kita harus belajar cara memaafkan."
29. "Jika Tuhan menjawab doamu, Ia sedang menambahkan imanmu. Jika Ia menundanya, Ia sedang menambahkan kesabaranmu."
30. "Jika Tuhan menjawab doamu, ia sedang mempersiapkan yang terbaik untukmu."
31. "Tetaplah jujur, tetaplah gembira, tetaplah berbuat baik. Tetaplah berikan yang terbaik hingga akhir demi kemuliaan Tuhan."
32. "Jika kamu merasa tertekan sepanjang hari, panggilah Bunda Rosario kita."
33. "Bersikaplah setia dalam hal-hal kecil karena di dalamnya terletak kekuatanmu."
34. "Jika tidak bisa memberi makan seratus orang, berilah makan satu orang."
35. "Kita ditempatkan di dunia ini untuk melakukan sesuatu yang indah bagi Tuhan."
36. "Hari kemarin sudah hilang, hari esok belum datang. Kita hanya memiliki hari ini, mari kita mulai."
37. "Apa yang engkau bangun selama bertahun-tahun mungkin saja dihancurkan orang lain hanya dalam semalam. Bagaimanapun, tetap bangunlah."
38. "Kita semua adalah pensil yang berada di tangan Tuhan."
39. "Aku terbiasa melihat wajah-wajah yang tersenyum. Menurutku seulas senyuman menimbulkan sebuah senyuman, sebagaimana cinta juga menimbulkan cinta."
40. "Kalau mau melakukan perubahan jangan pernah tunduk pada kenyataan, asalkan kau yakin berada di jalan yang benar, maka lakukan saja."
41. "Kegembiraan adalah doa dan tanda kemurahan hati. Kegembiraan adalah tanda persatuan dengan Tuhan."
42. "Bukan tentang berapa orang yang kita tolong, jadi mulailah menolong seseorang, terutama yang berada di dekatmu."
43. "Jika kita berdoa, kita akan percaya. Jika kita percaya, kita akan mencintai. Bila kita mencintai, kita akan melayani."
44. "Dahulu saya tahu bahwa doa dapat mengubah banyak hal, namun sekarang saya percaya bahwa doa dapat mengubah kita dan kita dapat mengubah banyak hal."
45. "Jika kamu menghakimi orang lain, kamu tidak akan punya waktu untuk mencintai mereka."
46. "Agar cinta menjadi nyata, harus berbiaya, harus sakit, dan harus mengosongkan diri kita dahulu."
47. "Jika kita ingin pesan cinta didengar, itu harus dikirm. Agar lampu tetap menyala, kita harus terus mengisi minyak di dalamnya."
48. "Tuhan adalah teman kesunyian. Lihatlah bagaimana alam, pohon, bunga, rumput tumbuh dalam keheningan. Melihat bintang-bintang, bulan, dan matahari, bagaimana mereka bergerak dalam keheningan. Kita perlu keheningan untuk dapat menyentuh jiwa."
49. "Rasa lapar akan cinta jauh lebih sulit dihilangkan daripada rasa lapar akan roti."
50. "Cinta dimulai dari rumah, dan itu bukan seberapa banyak yang kita lakukan. Tetapi seberapa banyak cinta yang kita berikan dalam tindakan."
51. "Jangan sampai kita puas hanya dengan memberi uang. Uang tidak cukup, uang bisa didapat, tetapi mereka membutuhkan hatimu untuk mencintai mereka. Jadi, sebarkanlah cintamu kemanapun kamu pergi."
52. "Keceriaan adalah jaring cinta di mana kamu bisa menangkap jiwa."
53. "Jika kamu rendah hati, tidak akan ada yang menyentuhmu, baik pujian maupun penghinaan, karena kamu tahu siapa dirimu."
54. "Jangan menunggu pemimpin, lakukan sendiri dari orang ke orang."
55. "Kita tidak membutuhkan senjata dan bom untuk membawa kedamaian, kita membutuhkan cinta dan kasih sayang."
56. "Hidup ini perjuangan, terimalah. Hidup adalah sebuah tragedi, hadapi saja."
57. "Hidup ini terlalu berharga, jangan hancurkan."