1. Home
  2. »
  3. Wow!
11 September 2017 19:30

8 Aksesori di film Harry Potter ini dijual di dunia nyata, unik abis

Cocok untuk dikoleksi nih. Kurnia Putri Utomo

Brilio.net - Film Harry Potter membuat kita takjub dengan hal-hal ajaib. Mulai dari kekuatan luar biasa, peristiwa aneh, lengkap dengan benda-benda ajaib. Alhasil, waktu kita kecil pasti sering bermain ala Hary Potter dan kawan-kawannya sembari memegang benda atau mainan yang diumpamakan barang ajaib di film ini.

Nah beberapa benda di Film Harry Potter ternyata ada di dunia nyata lho. Beberapa swalayan di Amerika Serikat menjual benda-benda ala Harry Potter. Jadi pengen beli deh. Yuk intip benda-benda khas Harry Potter yang beredar dipasaran dilansir dari buzzfeed.com, Senin (11/9).

BACA JUGA :
10 Iklan komputer tahun 80an ini bikin nostalgia, jadul abis


1. Satu set bola Quidditch harganya cuma sekitar Rp 315.000. Mau beli?

BACA JUGA :
10 Hewan yang masih bisa hidup setelah kepalanya putus

2. Topi ini khas milik Profesor McGonagall. Harganya sekitar Rp 168.000. Wah cocok tuh dipakai biar sepinter Profesor McGonagall.

3. Ingat kacang segala rasa dalam film Harry Potter? Yap kacang Bertie Bott's ini dapat kamu rasakan juga lho, gak hanya lihat di film. Harganya cuma Rp 184.000. Yuk coba!

4. Sapu Quidditch juga dijual di pasaran lho. Sapu Quidditch tersebut tidak asli dari kayu, namun dari plastik. Tapi tetep bagus kan? harganya cuma sekitar Rp 292.000.

5. Belum lengkap jika tidak punya kacamata bermain Quidditch. Nah kamu bisa mendapatkan kacamata ini dengan harga cuma sekitar Rp 197.000. Gimana, tertarik?

6. Yang menarik dari film ini ialah mengenai ramalan kisah bola kristal. Bentuknya yang misterius menjadi alasan benda ini disukai oleh penggemar film Harry Potter. Nah kini, siapa saja dapat memiliki bola kristal ini hanya dengan membayar sekitar Rp 658.000. Yuk beli!

7. Sebelum masuk kedalam salah satu asrama di Hogwarts, para murid harus memakai topi seleksi untuk menentukan asrama masing-masing. Jika kamu penasaran ingin masuk asrama mana, bisa tuh beli topi seleksi yang hanya sekitar Rp 207.000.

8. Ayunkan tongkat sihir disertai mantra, maka akan timbul kekuatan tak terduga. Kamu juga dapat membeli tongkat sihir hanya sekitar Rp 395.000.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags