1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
17 Oktober 2023 10:43

20 Contoh teks monolog singkat, cocok untuk latihan drama dan mudah dipelajari

Monolog merupakan ilmu yang mengajarkan tentang seni peran, di mana dibutuhkan satu orang atau dialog bisu untuk melakukan adegan seni peran. Kharisma Alfi Tiara
foto: freepik.com

Apakah kamu suka menulis atau membaca teks monolog? Teks monolog adalah teks yang berisi ucapan atau pikiran seseorang yang ditujukan kepada diri sendiri, orang lain, atau benda. Teks monolog biasanya digunakan dalam drama, puisi, cerita, pidato, atau presentasi. Teks monolog bisa mengungkapkan emosi, pendapat, pengalaman, atau pesan dari tokoh yang bermonolog.

Selain itu, monolog merupakan ilmu yang mengajarkan tentang seni peran, di mana hanya dibutuhkan satu orang atau dialog bisu untuk melakukan adegan seni peran atau sketsa. Dan biasanya, monolog akan dituntut untuk menafsirkan sendiri melalui gerakan dan dialog supaya dapat tersampaikan bagi para penonton.

BACA JUGA :
5 Cara mendapatkan Kartu Indonesia Pintar (KIP), pelajar wajib tahu


Ada banyak teks monolog yang dapat dijadikan bahan latihan, lho. Mulai dari teks monolog tentang pendidikan, lingkungan, orang tua dan lainnya untuk bahan referensi kamu yang akan mengikuti pentas ataupun acara. Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Selasa (17/10), 20 contoh teks monolog singkat mudah untuk dipelajari.

1. Contoh teks monolog tema orang tua

foto: freepik.com

BACA JUGA :
7 Cara cek NISN secara online, mudah, cepat, dan nggak pakai ribet

"Ibuku yang Tercinta"

Rasa ini akan tetap sama dan tak akan berubah, Ibu. Semua rasa cinta serta ketulusanmu, semuanya tidak akan pernah terlihat sederhana bagi diriku. Engkau selalu tulus dan menganggap bahwa semua hal itu terlihat sederhana

Senja yang ada di ujung barat itu selalu menjadi milik kita berdua. Saat itulah kita bisa menggenapkan waktu menuju malam yang sarat akan harmoni. Bukankah begitu kelihatannya? Seperti itulah arti dirimu untukku bu, kau bagaikan senja yang hanya tercipta untukku.

Hal lain yang selalu menjadi sumber kebahagiaanku adalah fajar yang ada di ujung timur sana. Fajar itu pun akan selalu jadi milik kita bersama kan Ibu?

Ketita fajar membangkitkan sinar terang benderang untuk membuatkan kita lupa akan gelapnya malam yang berselimut kabut kedamaian. Seperti fajar, engkaulah sosok yang mampu menerbitkan sinar yang terang saat duniaku terasa gelap.

Mengapa semua hal itu terasa sangat indah saat dilalui bersamamu? Kau tahu Ibu, dari semua hal yang ada di dunia ini, aku lebih suka untuk selalu duduk di sampingmu.

Menceritakan tentang hal tentang apa saja yang telah ku lalui. Bagiku, hal sederhana ini jauh lebih menenangkan dibandingkan dengan mendengarkan alunan musik yang damai.

Ibu, lihatlah anakmu ini. Aku ingin sekali menjadi sosok yang terbaik di dalam hidupmu. Ibu, aku berjanji akan selalu menjadi seseorang yang bisa engkau banggakan. Ibu, anakmu ini ingin sekali selalu berada disampingmu untuk selamanya. Aku sayang ibu.

2. Contoh teks monolog tema persahabatan

foto: freepik.com

"Sahabat, aku terima keadaanmu"

Aku masih ingat pagi itu, di mana ada seorang anak manusia yang termenung dan diam sesaat ia terbangun dari tidur pulasnya. Anak tersebut sama sekali tak melakukan apapun, selain melamun dan juga terdiam. Tubuhnya pun hanya disandarkan pada tumpukan bantal yang disusun tinggi.

Sampai pada akhirnya, anak tersebut pun mengeluarkan kata-kata dari mulutnya. Namun, pandangan matanya tetap saja kosong. "Hari ini aku sangat malas untuk sekolah. Hari ini, aku benar-benar merasa tidak sanggup lagi untuk bersekolah." Ia pun menarik napas sejenak kemudian kembali berbicara

"Aku sangat malu pada teman-teman, mengapa aku selalu berbeda dari mereka. Apa karena aku jelek, atau apa karena aku miskin, sehingga terlihat tak sama seperti mereka."

"Aku sangat membenci keadaan ini, tetapi aku juga tidak bisa pergi seenaknya. Masih ada orang yang harus aku bahagiakan karena mereka mencintaiku dengan tulus. Air mata pun menetes secara perlahan."

"Aku tidak akan pernah rela jika harus meninggalkan orang-orang yang menyayangiku, karena mereka lah aku dapat merasakan cinta yang tulus." Sambil mengusap air matanya yang sedang menetes. "Oke. sekarang aku sadar, cinta membuat harta dan gelar tidak ada apa-apanya."

"Oke, aku akan sekolah saja, dan aku tidak akan perduli dengan keadaan ini, masih banyak orang yang harus aku bahagiakan." Tersenyum sambil mengusap air mata dan kemudian bergegas untuk siap-siap menuju sekolah.

3. Contoh teks monolog tema lucu

foto: freepik.com

"Kaos Kaki Bolong"

Laki-laki yang berada di pojok itu pun beridiri, kemudian ia menatap ke seluruh penjuru di ruangan itu, tatapan dari lirikannya terlihat penuh dengan misteri.

Kenapa kalian semua memandangi aku seperti itu? Memangnya aku ini apa hah?

Aku ini bukan barang antik yang suka sering dipajang di etalase-etalase, aku juga bukan bintang film murahan koleksi para cukong, apalagi doger monyet yang disuruh buat ngamen di pasar malam!

Oh, atau kali kalian suka sama aku, ngaku saja? Jangan munafik deh, tuh kan kalian suka.

MELUDAH

Cuih! Tidak, tidak! Kalian tak pernah menyukaiku, kalian tukang penjilat, kalian pembual besar. Kerjaannya cuma memeras, bisanya hanya menyalahkan setiap kebijakan yang capek-capek dibuat orang.

Padahal, kalian sendiri tak becus untuk memperbaiki ataupun menyusun kebijakan baru yang lebih ideal lagi. Dasar Beo, luh!

Terdengar suara Drumband, mata laki-laki itupun melirik dengan liarnya

Apa kalian juga mendengar suara aneh?

Bunyi drumband itupun semakin jelas. Laki-laki itu menjadi gelisah dan terhantui dengan adanya suara tersebut. Dengan rasa takutnya pun ia kemudian mengambil kain batik untuk menutupi tubuhnya sambil mengatakan;

Oh, tidak. Tidak! Aku tak pernah menyuruhnya. Betul! Tanyakan saja kepada mereka yang telah mengenal aku lebih jauh.

4. Contoh teks monolog tema kebersihan

foto: freepik.com

"Bersihkan sekolah"

Ada seorang siswa yang termenung di bangku depan sekolah. Sambil memandangi lingkungan sekolah, ia pun berbicara sendiri

"Bagaimana sekolahku bisa maju? sedangkan lingkungan sekolahku saja belum terawat sepenuhnya? apa yang harus aku lakukan?" Siswa itu pun berpikir sejenak.

"Ah, aku sudah tau caranya. Aku akan menemui guruku untuk mengajaknya musyawarah agar bisa membersihkan lingkungan sekolah? Mungkin sekolah ini bisa mengadakan kegiatan jumat bersih."

5. Contoh teks monolog tema agama

foto: freepik.com

"Sekedar Islam?"

Ketika bumi dengan segala keberagamannya penuh dengan lika liku yang terus menggejolak. Hati ini serasa hancur dan gelisah memikirkan keadaan yang begitu perih. Dengan harta, juga tahta yang melimpah, bahkan jabatan yang disegani orang. Kelihatannya aja yang bahagia, namun sebenarnya berbalik menjadi kesengsaraan.

Harapan bagaikan daun tua yang gugur, sedikit demi sedikit seiring bertambahnya usia. Daun mudah yang menggantikan daun tua, begitulah seterusnya. Saya sadar... Sangat sadar, bahwa apa yang kini saya lakukan itu salah. Namun, bisikan setan ini sering kali melumpuhkan hatiku.

Berusaha keluar dari zona setan yang akhirnya terjerumus kembali. Akupun sadar bahwa ini adalah hal yang sementara yang kemudian akan dipertanggungjawabkan. Aku harus keluar dari jebakan ini, karena aku menyadari tujuan hidup kita sebenarnya.

Jangan sampai nafsu sesaat akan kehidupan mengalahkan kekekalan abadi di sana. Jangan sampai nafsu ini mengalahkan logika dan akal yang diberikan sang pencipta, karena hanya hewan saja yang tak punya akal.

Mendekatkan diri kepadanya sebagai seorang pendosa, tidak akan menjadi hina dibanding menjauh darinya sebagai seorang pendosa. Sang pendosa.. Yah, mungkin itulah saya. Tapi, saya tau Allah tak hanya melihat awal ketaatan seseorang, namun juga akhir dari taatnya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags