1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
26 September 2019 17:26

9 Pemikiran yang menandakan kamu punya mental kuat

Menjadi kuat secara mental adalah predikat keberhasilan yang lebih tinggi daripada kecerdasan. Brilio.net

Brilio.net - Setiap orang lahir dengan kepribadian yang berbeda-beda. Dalam hal ini, kepribadian adalah hal krusial yang menjadi acuan untuk menilai karakteristik seseorang. Ada orang yang bermental lemah, ada juga yang mentalnya kuat dan peka. Sayangnya, karakteristik mental seseorang banyak yang masih tidak bisa mendefenisikannya. Memiliki mental lemah menandakan kamu masih minim pengalaman.

Pengalaman memanglah guru terbaik dalam hidup. Dengan pengalaman, kita mampu menjadi pribadi yang lebih dewasa dan mampu menghadapi setiap permasalahan. Pengalaman-pengalaman itu yang membuat kita menjadi seseorang dengan mental yang kuat. Dengan mental yang kuat itulah, kamu mampu bertahan dalam setiap kesulitan dalam hidup. Para ilmuwan percaya bahwa menjadi kuat secara mental adalah predikat keberhasilan yang lebih tinggi daripada kecerdasan.

BACA JUGA :
5 Cara mudah untuk meningkatkan kesehatan otak


Setelah melihat tanda ini, kamu akan mengerti mengapa memiliki kendali atas emosi dan kemauan menjadi individu yang kuat dan dapat mencapai semua hal yang kamu inginkan. Berikut sembilan pemikiran yang menandakan kamu punya mental kuat, dikutip dari brightside.me, Kamis (26/9).

1. Kamu tidak khawatir dengan masalah yang berada di luar kendali.

BACA JUGA :
10 Potret beda kondisi ruangan orang depresi & setelah sembuh

foto: brightside.me

Moto kamu adalah "jika kamu bisa memperbaikinya, jagan khawatir. Jika kamu tidak dapat memperbaikinya, jagan khawatir". Menurut Psikologi klinis Amy Morin, kamu biasanya tidak khawatir tentang masalah yang tidak dapat kamu kendalikan. Beberapa orang mungkin merasa aman setelah semuanya terkendali, tetapi beberapa hal ada di luar jangkauan. Mencoba mengendalikan masalah hanya akan menambah stres dan kehilangan banyak energi. Lebih baik menyimpan energi kamu untuk sesuatu yang benar-benar dapat kamu capai.

2. Menerima dan menghadapi masalah yang menghadang kamu.

foto: brightside.me

Kamu pasti tahu kalau hidup itu sulit, apalagi menerima kenyataan tentang kegagalan, penyakit, dan kesedihan menghampiri kamu. Tapi, alih-alih untuk memilih mundur dan mengurung diri, penelitian menunjukan bahwa ketika kamu memutuskan untuk menggunakan setiap momen kesulitan demi keuntungan untuk tetap mencapai impian. Hal ini merupakan kecerdasan emosional yang kamu miliki sangat tinggi. Hanya orang-orang yang kuat secara mental, yang dapat melakukan hal itu.

3. Mengatakan "tidak" tanpa penyesalan.

foto: brightside.me

Jika atasan kamu bertanya, apakah kamu bisa bekerja selama akhir pekan saat kamu memiliki janji dengan orang lain. Kamu tidak akan kesulitan untuk mengatakan tidak kepada atasan kamu. Kamu memiliki komitmen yang sangat kuat untuk tujuan, tanggung jawab dan tidak membiarkan hal-hal lain mencampurinya. Itulah alasan kamu merasa nyaman ketika mengatakan "tidak" kapan pun itu diperlukan. Ini adalah cara mengontrol diri dan membangun rasa hormat yang memungkinkan kamu menghormati suatu tujuan dan tanggung jawab. Hal ini tidak berarti kamu jahat, tapi sebaliknya. Ini menunjukan kamu tidak akan tahan dengan penggangu, pemborosan waktu, atau prilaku yang membahayakan komitmen kamu.

4. Kamu tahu bahwa mimpi tidak menjadi kenyataan dalam sedetik.

foto: instagram/@lovexbriana

Penelitian menunjukkan bahwa orang yang bermental kuat, tidak hanya bereaksi, mereka juga merenungkan dan menganalisis keadaan secara menyeluruh dari setiap situasi. Ini sebabnya kamu cenderung sabar dengan orang lain, diri sendiri, dan tujuan hidupmu. Kamu mengerti, perlu waktu dan upaya untuk mencapai impian kamu. Bahkan, penelitian lebih lanjut menunjukkan bahwa orang-orang seperti kamu cenderung lebih sukses.

5. Mengendalikan tubuh dan pikiran.

foto: brightside.me

Menetapkan batasan adalah cara untuk mengarahkan kekuatan dengan sehat menjadi alasan kamu untuk mengaturnya. Penelitian membuktikan bahwa kamu suka mengendalikan tubuh dan pikiran kamu. Itu mengubah kamu menjadi tuan dalam pikiranmu sendiri, bukan budak atau keinginan orang lain. Misalnya, kamu dapat mengendalikan kebiasaan buruk, dan akan pergi ke gym, bahkan ketika kamu sedang lelah. Kamu percaya bahwa disiplin adalah kunci hidup sehat.

6. tidak mengeluh, kamu bertindak.

foto: brightside.me

Kamu tidak merasa dunia berutang apapun kepadamu. Kamu telah memahami bahwa hal-hal baik layak untuk dilakukan. Jadi, alih-alih mengeluh tentang ketidakadilan, kamu mencoba berkonsentrasi pada apa yang dapat kamu lakukan untuk membuat hidupmu menjadi lebih baik. Penelitian menunjukan bahwa, hasil refleksi tekad yang menjadi ciri kamu untuk mengejar apa yang kamu yakini.

7. Jarang berimprovisasi, lebih suka menyusun strategi.

foto: brightside.me

Kamu seorang perencana, dan kamu tidak impulsif. Impulsif adalah sesuatu yang biasanya ditemukan pada orang yang belum memikirkan tujuan mereka dan tidak dapat melihat konsekuensi dari perilaku mereka. Para psikolog percaya bahwa orang-orang yang kuat secara mental sudah memiliki tujuan yang tepat dalam pikiran mereka. Kamu suka merencanakan, menghitung risiko, dan menggunakan jalan paling efektif menuju apa yang kamu inginkan.

8. Memiliki kepercayaan diri yang tidak berlebihan.

foto: brightside.me

Terlalu percaya diri bebrati kamu sudah cukup berpengalaman. Hal ini bisa membuat kamu tidak siap dan mudah lengah. Individu yang kuat secara mental memiliki kesadaran diri yang mendalam yang membuat kamu melihat dengan jelas kekuatan dan kelemahan kamu. Karena kamu tahu aset kamu dan mencoba untuk mengatasi dan meminimalkan kekurangan kamu. Kamu percaya diri hanya dalam situasi tertentu.

9. Tidak membahayakan tidur.

foto: brightside.me

Pikiran yang tenang adalah pikiran yang kuat. Penelitian menunjukan bahwa orang-orang bermental kuat memiliki kebiasaan tidur yang baik. Kamu memperlakukan jam tidur sebagai jam pengisian daya, dan mendapatkan banyak waktu untuk bangun dengan siap.

reporter: mgg/gusti ridani

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags