Brilio.net - Fenomena Citayam Fashion Week menarik atensi publik Indonesia. Remaja-remaja tanggung yang mengelompokkan diri sebagai kelompok SCBD (Sudirman, Citayam, Bojonggede, Depok) itu berkumpul di kawasan Sudirman-Dukuh Atas, sambil mengenakan outfit yang nyentrik.
Bagi sebagian orang fashion remaja ini sungguh menarik dan antimainstream. Ditambah mereka berani mengekspresikan kesukaan mereka lewat outfit yang dipakai. Ada beberapa orang yang kini akhirnya dikenal berkat Citayam Fashion Week, sebut saja seperti Jeje, Kurma, Bonge, dan Roy.
BACA JUGA :
9 Potret Roy pacar Jeje 'Slebew', tolak beasiswa untuk pilih ngonten
Hal ini karena penampilan mereka yang begitu berani dan beda. Melihat fenomena itu, banyak kreator konten TikTok mencoba untuk membuat ulang OOTD dari Citayam Fashion Week, salah satunya adalah Tamara Dai.
Lantas seperti apa hasilnya? Simak ulasan brilio.net berikut ini yang dihimpun dari TikTok @tamaradai, pada Sabtu (16/7).
BACA JUGA :
Jeje 'Slebew' jadi duta nongkrong, tertibkan remaja di Sudirman
1. Tamara Dai merupakan kreator konten TikTok yang terkenal dengan konten fashion-nya yang luar biasa.
2. Dia biasa membuat penampilan yang terinspirasi dari tokoh anime, film, kartun, game, dan sebagainya.
3. Konten fashion-nya yang unik serta penampilan Tamara yang super kece, membuat kontennya selalu ramai ditonton.
4. Salah satunya ketika dia recreate OOTD dari Citayam Fashion Week.
5. Tamara mengambil beberapa contoh OOTD misalnya ada Kurma, Bonge, Roy, sampai Jeje Slebew.
6. Ia memadu padankan jaket, celana, serta aksesori yang dipakai sehingga sebelas dua belas dengan fashion dari anak-anak kelompok SCBD ini.
7. Hasilnya pun luar biasa keren! Tamara tidak pernah gagal membuat pakaian yang dikenakan terlihat stunning.
8. Video yang diunggah pada Kamis (14/7) itu pun sudah ditonton lebih dari 7 juta kali dengan tanda suka lebih dari 650 ribu pengguna TikTok.
9. Nah, bagaimana kalau menurut kamu penampilan Tamara Dai? Sudah mirip dengan anak-anak Citayam belum, nih?