1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
20 Desember 2023 07:44

9 Potret dapur kontrakan tanpa kitchen set serba kuning ini bikin suasana nggak ngebosenin

Warna kuning bikin tampilan dapur jadi nyaman dan hangat. Khansa Nabilah
foto: TikTok/@febby.ayunirh2

Brilio.net - Setiap orang pasti menginginkan rumah yang nyaman untuk digunakan beraktivitas. Rumah kontrakan yang sederhana pun tak masalah selama bagian dalamnya rapi dan nyaman. Maka dari itu, kamu bisa membuat rumahmu menjadi nyaman dengan melakukan makeover.


Salah satu bagian rumah yang perlu di-makeover adalah dapur. Dapur yang jelek harus dirombak agar lebih estetik dan apik. Pasalnya, dapur yang bersih dan apik akan membuat tampilan ruangan jadi enak dipandang sehingga bikin semangat untuk beraktivitas.

Kamu bisa mengubah tampilan dapur menjadi cerah dan ceria menggunakan warna kuning. Dapur kontrakan milik pengguna akun TikTok @febby.ayunirh2 ini bisa jadi inspirasi dekorasi dapurmu, lho. Warna kuning bikin tampilan dapur jadi nyaman dan hangat.

BACA JUGA :
9 Potret dapur kosan 1x1 meter di kolong mezzanine ini simpel & praktis, bikin anak rantau auto hemat


Penasaran seperti apa potretnya? Simak potretnya dihimpun brilio.net dari TikTok @febby.ayunirh2 pada Selasa (19/12).

BACA JUGA :
Beratapkan seng, 9 potret dapur minimalis tema monokrom ini meski biasa tapi bikin pengin muji terus

1. Begini tampilan dapur kontrakan kayu yang dihuni @febby.ayunirh2 bernuansa kuning.



2. Dapur bernuansa kuning ini didekorasi dengan wallpaper beragam motif yang bikin tampilannya jadi makin ceria.



3. Ia memilih wallpaper motif trigonometri warna kuning dan abu-abu.



4. Sementara itu, ia memasang lampu dinding dengan dekorasi tanaman hias yang membuat dapurnya terlihat cerah.

5. Kitchen sink-nya terletak di dekat kamar mandi yang berada di bawah tangga.



6. Ia tampak memilih dekorasi yang meriah agar dapur kuningnya terlihat cerah dan cantik. Pada bagian atas dinding juga dihias menggunakan wallpaper.



7. Begini tampilan kitchen sink-nya yang juga bernuansa kuning. Ia juga memasang tirai kolong agar terlihat lebih bersih.



8. Nggak cuma dekorasinya, peralatan memasak dan makannya juga bernuansa kuning, lho.



9. Meski nggak pakai kitchen set, dapur kontrakan ini terlihat estetik dengan pemilihan dekorasi yang cerah. Bikin tampilannya dapurnya nggak ngebosenin.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags