Brilio.net - Keberadaan tanaman di rumah, baik itu di dalam ruangan, teras, dan pekarangan rumah membuat suasana menjadi lebih sejuk dan udara pun terasa lebih bersih. Terlebih jika memiliki tanaman hias, bentuknya yang unik dengan berbagai jenis warna membuat perasaan menjadi tenang dan rumah pun tampak lebih indah.
Minat orang dalam menanam tanaman hias kian tinggi di tengah pandemi ini. Melihat minat masyarakat yang luar biasa terhadap tanaman hias, berbagai jenis tanaman hias pun muncul, mulai dari keladi, aglonema, lidah mertua dan beberapa jenis lainnya.
BACA JUGA :
8 Tanaman aglonema termurah dan terjangkau, ada snow white
Umumnya tanaman hias diletakkan di kebun atau halaman rumah, namun tak sedikit pula memilih meletakkannya di sudut-sudut ruangan rumah. Buat kamu yang senang meletakkan tanaman hias di teras, ada beberapa jenis tanaman hias daun yang cocok untuk teras rumah kamu. Dijamin bikin suasana rumah menjadi adem dan nyaman. Berikut lansiran brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (18/3).
1. Sri Rejeki.
foto: Instagram/@folia.houseplant
BACA JUGA :
6 Tanaman hias daun bulat, unik, indah, dan mudah dirawat
Sri Rejeki berasal dari suku talas-talasan atau Araceae. Genus aglaonema memiliki sekitar 30 spesies. Beberapa jenis tanaman hias sri rejeki juga cukup populer di Asia Tenggara dan salah satunya di Indonesia. Tanaman hias daun ini memiliki warna dan corak daun yang cantik.
Dedaunan aglonema dapat berupa campuran bintik-bintik merah, merah muda, perak, hijau, kuning atau krem yang mencolok. Tanaman hias daun ini bisa hidup pada area intensitas penyinaran yang rendah dan kelembapan yang tinggi.
2. Monstera.
foto: Instagram/@plantslover1990
Monstera memiliki ukuran raksasa dengan ciri khas daun yang berlubang dan memiliki kemampuan untuk tumbuh puluhan meter. Ciri khas tanaman Monstera deliciosa terletak pada bentuk daunnya yang cukup unik.
Daunnya berbentuk bulat dan lebar dengan sobekan-sobekan alami yang mencirikan setiap jenis atau varietas monstera tertentu. Warna daunnya hijau pekat dan terlihat berkilau. Tanaman yang khas ini tentu bisa memberikan kesan eksklusif yang unik pada ruangan.
3. Kuping gajah.
foto: Instagram/@dwitakharisma
Kuping gajah disebut dengan nama Anthurium crystallinum. Di mana memiliki ciri fisik daun yang lebar dan menjuntai, berwarna hijau pekat serta memiliki tulang daun berwarna putih kehijauan.
Umumnya panjang tanaman ini bisa mencapai 20-40 cm dan lebar 15-38 cm. Tanaman yang masuk dalam keluarga Araceae ini dapat tumbuh dengan sendirinya di tempat yang lembap yang sering tersiram air hujan.
4. Spider Plant.
foto: Instagram/@pottersjungle
Spider Plant menyerupai kaki laba-laba, daunnya yang memanjang dengan bagian ujungnya yang runcing membuat tanaman ini menjadi sangat indah. Cara merawatnya cukup mudah, latakkan tanaman di tempat yang teduh, pasalnya jika terpapar sinar matahari secara langsung, daunnya akan layu dan rusak.
5. Sirih Gading.
foto: Instagram/@cutdewi62
Sirih Gading merupakan tanaman hias yang terbilang cukup indah, di mana batang dan daunnya tumbuh menjuntai ke bawah. Sangat cocok jika kamu menggantungnya di teras rumah. Tanaman hias daun ini memiliki ciri bentuk daun yang melebar dan berwarna hijau dengan tambahan pola warna putih.
6. Daun Suplir.
foto: Instagram/@lihatkebunku_net
Tanaman berdaun kecil satu ini memang sangat indah dan membuat rumah menjadi lebih tertata serta sejuk. Tak hanya keindahannya saja, tanaman suplir juga memiliki manfaat untuk kesehatan, salah satunya dapat meningkatkan kualitas udara dan mengurangi efek radiasi.
Batang dari tanaman suplir berukuran kecil dan memiliki warna hitam di sekelilingnya. Sementara daunnya berwarna hijau. Tanaman ini cocok diletakkan di sudut ruangan mana saja.
7. Lidah Mertua.
foto: Instagram/@florigen.boutique
Dari segi karakteristik, lidah mertua memiliki daun yang keras seperti sukulen, tegak dengan kombinasi warna yang unik, dan ujungnya meruncing. Tanaman lidah mertua menjadi pilihan menarik yang memberikan kesan asri dan segar. Lidah mertua yang banyak dijumpai yakni lidah mertua yang memiliki bentuk daun memanjang, tekstur keras, dan corak garis vertikal pada daunnya.
8. Lemon lime dracaena
foto: Instagram/@succs_gardentherapy
Lemon lime dracaena memiliki daun cukup unik, yakni seperti pedang. Warna daunnya juga indah, perpaduan antara hijau dan kuning dengan motif belakang. Tanaman ini akan sangat cocok jika kamu meletakkannya teras rumah atau sebagai hiasan meja.
9. Tanduk rusa.
foto: Instagram/@folia.houseplant
Tanduk rusa terbilang cukup indah jika diletakkan di teras rumah. Bentuknya yang menjuntai sangat pas jika kamu meletakkannya di dinding teras. Selain indah, tanaman ini juga sangat mudah dirawat.
Kamu cukup menyiramnya paling tidak satu kali dalam seminggu. Saat hendak menyiramnya, kamu harus mencabut dulu tanaman hias daun tanduk rusa ini dari media tanamnya di dalam pot dan meletakkannya kembali setelah kering.