Awalnya, ibu yang mengamuk ini berusaha diamankan oleh warga setempat dengan bantuan Satpol PP dan PPSU setempat. Namun, usaha mereka tidak berhasil karena dilempari gelas dan piring oleh ibu tersebut. Warga pun semakin resah karena amukan ini dikhawatirkan akan mengancam keselamatan bayi yang berada bersama ibu tersebut di kamar rumahnya.
BACA JUGA :
Momen haru bocah TK tiba-tiba menangis saat wisuda , ternyata alasannya bikin mata berkaca-kaca
foto: Instagram/@humasjakfire
Pada akhirnya, warga setempat memutuskan meminta bantuan damkar. Sebanyak 7 orang personel kemudian dikerahkan pada malah hari pukul 23.40 WIB.
Awalnya, para petugas evakuasi juga mengalami hambatan lagi akibat lemparan barang pecah beling serta kondisi rumah yang berantakan akibat amukan sang ibu. Namun begitu, beberapa saat kemudian para petugas kemudian berhasil mengevakuasi bayi dan ibu ODGJ ini di kala tengah malam tersebut.
BACA JUGA :
Kebun jagungnya ludes terbakar diduga ulah orang iri hati, tangisan kakek ini bikin nyesek
Setelah proses evakuasi yang menegangkan itu, ibu yang mengidap gangguan jiwa ini kemudian dibawa menuju Suku Dinas Sosial Kota Administrasi Jakarta Pusat untuk diberikan penanganan lebih lanjut.
Unggahan video ini dengan cepat viral di media sosial. Banyak warga yang berharap atas keselamatan bayi dan ibu serta berterima kasih atas aksi cepat tanggap dari damkar tersebut.
"semoga anaknya baik-baik aja, aamiin" ujar @ummu_maryam27
"kasian liat bayinya" tulis @yunitapratiwi93
"...sehat terus untuk semua petugas yang terlibat" komentar @510zu_
View this post on Instagram