1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
13 Desember 2023 05:00

Antisumpek tanpa kitchen set, 11 potret dapur ini penataannya cocok buat tempat masak penuh barang

Jadi makin semangat buat masakan enak nih~ Khansa Nabilah
foto: Instagram/@hasnaraniyah

Brilio.net - Kitchen set merupakan bagian dari dapur yang kini menjadi impian bagi banyak pemilik rumah. Pasalnya, dengan tambahan kitchen set, dapur akan terlihat makin rapi dan estetik. Biasanya, dalam sebuah kitchen set terdapat kitchen sink, meja kompor, cooker hood, kabinet atas-bawah, dan beberapa perlengkapan lainnya.

Dengan perabotan yang sangat lengkap tersebut, tentu bikin dapur makin rapi dan estetik. Namun, kamu tetap bisa membuat dapurmu tampak estetik dan rapi tanpa kitchen set, lho. Kamu bisa mencontoh dapur milik @hasnaraniyah ini.

BACA JUGA :
Tak sampai sejuta, 9 potret dapur ala kitchen set versi low bujet ini biar simpel tapi tetap estetik


Dapur milik @hasnaraniyah ini tanpa kitchen set, tapi tampilan dapurnya tetap estetik. Ia menata dapurnya dengan perpaduan warna cokelat dan putih. Nggak cuma itu, agar makin rapi, ia memasang rak dan memanfaatkan kolong meja sebagai penyimpanan perkakas. Simak potretnya dihimpun brilio.net dari Instagram @hasnaraniyah pada Selasa (12/12).

1. Begini tampilan dapur tanpa kitchen set yang didekorasi sangat apik dengan perpaduan warna cokelat yang hangat.

BACA JUGA :
Tiap sudutnya cantik, 9 potret makeover dapur tanpa kitchen set nuansa pink ini jadi idaman mama muda

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

2. Bagian kolong meja digunakan sebagai tempat penyimpanan berbagai perkakas dapur. Agar makin rapi, ia tetap menatanya di dalam rak.

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

3. Ia juga memadukan dapurnya dengan memasang perabotan dengan warna putih. Tampilan dapurnya memang tampak penuh, tapi sangat rapi.

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

4. Pemilik rumah juga memasang rak untuk menyimpan berbagai kebutuhan memasak.

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

5. Begini tampilan kitchen sink yang tak kalah bersih dan rapi. Ia juga melengkapinya dengan rak peniris cucian piring.

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

6. Berbagai perkakas dapurnya juga ditata rapi di atas meja. Tetap terlihat rapi dan estetik, kan?

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

7. Ia juga memasang rak dinding dari kayu yang didekorasi dengan hiasan, bikin tampilan dapurnya makin estetik.

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

8. Dapur ini juga dilengkapi dengan meja makan minimalis yang estetik.

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

9. Begini tampilan rak dapur kayu yang digunakan agar dapur tetap tertata rapi dan bersih.

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

10. Selain itu, dapur ini juga dilengkapi dengan wastafel. Pemilihan lantai bernuansa kayu juga membuat dapurnya terlihat makin estetik.

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

11. Dapur ini juga dilengkapi dengan coffee table bernuansa Skandinavia. Tampilan dekorasinya juga unik, kan?

dapur antisumpek tanpa kitchen set
2023 brilio.net/Instagram/@hasnaraniyah

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags