1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
22 September 2022 02:30

Arti WFH adalah bekerja dari rumah, ini kelebihan dan tips menjalankan

Adanya WFH dapat membuat karyawan lebih fleksibel dan dapat mengatur jam kerja sesuai dengan yang diinginkan. Kharisma Alfi Tiara
Arti WFH

Arti WFH.

foto: freepik.com

BACA JUGA :
Rahasia menghemat baterai HP saat tethering ke laptop, WFH jadi nyaman


WFH merupakan singkatan dari work from home yang memiliki arti bekerja dari rumah tanpa adanya kehadiran fisik di kantor. Melansir dari BBC, arti WFH adalah membuat pekerja tidak perlu lagi pergi ke kantor untuk menyelesaikan pekerjaan. Hal yang sama dijelaskan oleh Urban Dictionary, arti WFH adalah konsep pekerjaan dari perusahaan yang tidak mengharuskan karyawan atau pekerja datang ke kantor untuk bekerja.

Ide dan kebijakan dari WFH ini muncul di saat situasi pandemi Covid-19 pada tahun 2020 hingga saat ini. Demi mencegah terjadinya penularan yang tidak diinginkan, maka perusahaan dapat mengambil kebijakan ini tanpa mengurangi tingkat produktivitas karyawan mereka, sehingga karyawan tetap bekerja tanpa saling adanya kontak fisik demi mencegah terjadinya penularan Covid-19.

BACA JUGA :
4 Tips memilih genset untuk membantu kamu tetap produktif saat WFH

Bagi pemilik usaha yang mengusung konsep bekerja WFH, harus benar-benar memastikan para karyawan bisa dipercaya menyelesaikan pekerjaan dengan keterbatasan itu. Misalnya saja memastikan peralatan untuk berkomunikasi pasti ada, memastikan koneksi internet pekerja lancar, dan lain sebagainya. Dengan begitu pekerjaan tidak menjadi kendala dan bisa berjalan dengan semestinya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags