1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
26 September 2023 10:20

Beruntungnya wanita Indonesia ini kerja di Belanda jadi tukang bersih-bersih, syok diperlakukan mulia

Wanita mengalami shock culture, jadi tukang bersih-bersih di panti jompo tapi tak dianggap sebelah mata, memanusiakan manusia Hapsari Afdilla

Brilio.net - Indonesia punya hubungan yang cukup erat dengan Belanda, meski dulunya sempat dijajah selama kurang lebih 350 tahun. Menurut data dari Kemlu.go.id, tercatat pada tahun 2021 diaspora Indonesia di Belanda sendiri sudah mencapai 10 (sekitar 395 ribu jiwa) persen total populasi Belanda yang kurang lebih 1,7 juta jiwa. Hal ini membuat Belanda menjadi salah satu negara dengan diaspora Indonesia terbanyak.

Salah satunya adalah wanita bernama Veronica atau biasa disapa Icha yang kini menetap di Belanda bersama suami. Nggak hanya tinggal di Negeri Kincir Angin, Icha juga bekerja di sebuah tempat panti jompo di tempat tinggalnya. Pekerjaan Icha memang tidak mentereng, tapi di tempat itu dia menceritakan bagaimana beruntungnya dia bekerja sebagai tukang bersih-bersih.

BACA JUGA :
Curhat WNI jadi buruh di Swedia bergaji Rp 40 juta, harga nasi mahal


Brilio.net melansir dari akun TikTok @vejudea pada Selasa (26/9), sebuah postingan foto yang diunggah Icha mengisahkan secuil keuntungan yang didapatkan selama bekerja sebagai petugas kebersihan di Domus Magnus (panti jompo) di daerah Hilversum, Belanda.

foto: TikTok/@vejudea

BACA JUGA :
Pengertian warga negara, ketahui peran, hak, dan kewajibannya

Ada satu culture shock atau gegar budaya yang dirasakan olehnya ketika bekerja sebagai petugas kebersihan di panti jompo, di mana semua orang di sana sangat menghargainya tanpa memandang status dan jabatan.

"Culture shock krn disini sangat MEMANUSIAKAN MANUSIA," ungkapnya di salah satu caption.

Lebih lanjut, Icha memberitahu bahwa pekerjaannya sehari-hari adalah membersihkan rumah panti jompo yang diisi oleh orang-orang elit. Tugasnya antara lain membersihkan tempat tidur yang terkadang sudah tampak rapi.

foto: TikTok/@vejudea

Walaupun bekerja sebagai petugas kebersihan, tapi diakui oleh Icha tidak ada yang merendahkan profesinya, sehingga membuat wanita tersebut nyaman dan tak minder kalau setiap hari memegang kain pel atau sapu.

"Meskipun cuma bersih2 tapi ga ada orang yg merendahkan. Jadi nyaman banget kerjanya dan ga pernah ngerasa gengsi & minder," ungkap Icha.

Icha yang dulunya seorang guru les privat dan biasa digaji rupiah, kini semenjak ikut suami ke Belanda, dia punya profesi baru dan digaji menggunakan Euro. Bagi Icha, ini adalah keputusan yang penuh tantangan dimana dia keluar dari zona nyaman.

foto: TikTok/@vejudea

Selama bekerja di sana, diakui oleh Icha tidak ada perlakuan khusus antar pekerja. Dia bahkan selalu dibantu dalam mengerjakan tugasnya yaitu bersih-bersih rumah panti jompo yang nggak kecil itu. Selain gaji, Icha selalu dapat makan langsung dari koki yang bertugas memasak di sana.

Dalam satu hari, dia punya waktu istirahat sebanyak 3 kali. Hal ini membuat pekerjaannya terasa seperti main. Meskipun begitu bukan berarti dia tidak menemui kendala selama bekerja di Belanda. Bahasa adalah salah satu faktor kendala yang menghambat, karena sampai saat itu dia belum fasih berbahasa Belanda.

foto: TikTok/@vejudea

Dalam postingan TikTok yang lain, Icha merasa sulit untuk beradaptasi karena memang latar belakang seperti suhu, budaya, dan kebiasaan orang-orang di sana yang berbeda. Walau begitu, dia bersyukur bisa bekerja mendapat penghasilan sebagai tukang bersih-bersih di panti jompo Belanda.

Video yang dibagikan oleh @vejudea ini ramai dilihat hingga 400 ribu lebih. Beragam komentar juga ditinggalkan warganet dalam postingan tersebut. Banyak yang penasaran bagaimana Icha bisa sampai bekerja di panti jompo Belanda. Tak sedikit juga yang membandingkan kondisi lingkungan kerja di Belanda dan Indonesia.

foto: TikTok/@vejudea

"di luar negeri terutama negara barat itu menjunjung tinggi ham dan gak mandang apa pekerjaan itu makanya mereka bisa jadi negara maju," komentar binton.

"dsini susah bgt cr kerja, mn ada batasan umur.. ak pgn bgt krja ky gini ketimbang krja kantoran lg," ungkap timigemoy

"aku suka belanda negaranya bersih bgt, sering liat vlog ayudia dan ditto. sungainya cantik cantik," ujar berlianaagitar.

"Bener kak! Kerja di indonesia kantoran pakai otak VS di eropa pake otot tapi nyaman wlpn gaji bukan termasuk besar," kata chimyinfinland.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags