1. Home
  2. »
  3. Wow!
31 Oktober 2023 08:45

Bukan pakai vakum, ini cara mudah bersihkan debu membandel di celah jendela cuma modal dua bahan

Dengan alat ini, kamu bisa membersihkan debu yang menempel di tempat-tempat sulit terjangkau Dewi Suci Rahmadhani
Alat yang digunakan sederhana banget nih

Pertama, siapkan satu buah masker wajah. Lalu kaitkan tali masker ke badan hairdryer hingga masker menutupi bagian depan hairdryer. Kedua, siapkan sebuah botol plastik bekas. Potong botol tersebut menjadi dua bagian, dan gunakan bagian atas botol.

BACA JUGA :
Jangan cuma dilem, ini tips menambal ember yang bocor agar rekat sempurna pakai tambahan 1 bahan dapur


foto: TikTok/@sneakouttogarden

Sambungkan potongan botol plastik bekas dengan hairdryer hingga membentuk seperti alat vakum. Kemudian, nyalakan hairdryer dan arahkan ke celah jendela untuk mengangkat debu dan kotoran yang menempel pada permukaannya.

Setelah itu, matikan hairdryer dan kamu bisa melihat kotoran yang terkumpul dan menempel di dalam masker. Kamu juga bisa lakukan cara ini untuk membersihkan beberapa sudut rumah atau ruangan lainnya yang sulit dijangkau dengan sapu atau kemoceng.

BACA JUGA :
Cara mudah buat wall moulding biar kamar tampak mewah bak hotel bintang 5, modal cuma Rp 300 ribuan

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags