1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
29 Maret 2021 14:22

Cara membuat aglonema menjadi subur, rimbun dan berdaun jumbo

Cara merawat aglonema juga terbilang sangat mudah, tanaman ini hanya membutuhkan lingkungan yang hangat. Lola Lolita
foto: freepik.com

Brilio.net - Aglonema merupakan salah satu tanaman hias yang memiliki banyak penggemar. Beberapa aglonema cukup populer di Indonesia, bahkam di Asia Tenggara. Keindahan yang dimiliki oleh aglonema lewat bentuk dan warnanya membuat orang tidak bisa menahan diri untuk tidak memilikinya.


Selain tampilannya, tanaman yang dijuluki sebagai si ratu daun ini juga dapat memberikan manfaat jika ditaruh di dalam ruangan. Pasalnya, tanaman ini dapat menyerap polutan sehingga membuat udara di sekitarnya menjadi bersih.

BACA JUGA :
Cara merawat bunga aglonema claudia agar indah dan menawan



Cara merawat aglonema juga terbilang sangat mudah, tanaman ini hanya membutuhkan lingkungan yang hangat. Selain itu, ada beberapa hal yang perlu kamu lakukan agar daunnya menjadi rimbun dan berukuran jumbo. Penasaran seperti apa? Berikut caranya yang dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Senin (29/3).


1. Pilih media tanam yang tepat.

foto: freepik.com

BACA JUGA :
Cara menanam bunga aglonema golden hope, mudah dan simpel

Kamu perlu mengetahui, campuran tanah, pupuk kandang, dan sekam dengan perbandingan 1:1 akan membuat aglonema tumbuh dengan subur. Hal ini dikarenakan media sekam dapat membuat sirkulasi airnya lancar. Sehingga batang dan tidak mudah busuk.


2. Peletakkan aglonema.

foto: freepik.com

Aglonema tidak suka terpapar sinar matahari secara langsung. Hal ini dapat membuat daunnya menjadi kering dan layu. Jadi, kamu bisa meletakkannya di dalam rumah, teras atau di bawah pohon yang teduh.


3. Proses penyiraman.

foto: freepik.com

Proses penyiraman ideal pada tanaman ini adalah cukup satu kali sehari dan tidak terlalu banyak. Jika media tanaman terlalu basah, maka akan membuat batang berjamur dan tidak sehat.


4. Melakukan pemupukan.

foto: freepik.com

Pemupukan secara rutin sangat perlu dilakukan agar daun menjadi lebih subur, cerah dan bersinar tentuntu. Nah kamu bisa memilih pupuk daun dan melakukannya 2 kali dalam seminggu. Kamu juga bisa menggunakan pupuk grow more dengan unsur N-nya lebih tinggi seperti NPK 32,10,10.


5. Membuang bunga.

foto: freepik.com

Mungkin tidak tega membuang bunga, namun hal ini perlu dilakukan karena bunga dapat menjadi parasit bagi pertumbuhan aglonema. Jika kamu membiarkan bunga pada aglonema, maka tanaman tidak akan bisa tumbuh dan menjadi kerdil.


6. Menggemburkan tanah.

foto: freepik.com

Perlunya menggemburkan tanah agar tanaman memiliki sirkulasi air, supaya media tanamnya tidak padat dan pertumbuhan akarnya pun akan bagus dan tidak tertahan-tahan.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags