Brilio.net - Memiliki tanaman hias di rumah akan menambah suasana hunian semakin terlihat menarik dan sejuk. Belakangan ini tanaman hias pun makin beragam, mulai dari aglonema, monstera, lidah mertua, dan croton pun banyak dicari. Namun, selain tanaman tersebut, ada juga tanaman lain seperti pakis yang digunakan sebagai tanaman hias gantung.
Daun pakis atau dalam bahasa Latin disebut Diplazium esculentum ini termasuk dalam golongan tumbuhan paku. Kamu pasti sering mendengar atau bahkan melihat daun pakis ini.
BACA JUGA :
Cara merawat bunga aglaonema kochin tembaga, mudah dan simpel
Tanaman ini memiliki daun berwarna hijau yang menyegarkan mata. Setidaknya ada delapan jenis pakis hias yang bisa ditanam di dalam ruangan. Beberapa di antaranya adalah pakis Boston, pakis haji, pakis cinnamon, dan suplir. Semuanya tidak membutuhkan perawatan yang rumit.
Tanaman pakis ini berkembang biak tanpa biji atau bunga, melainkan dengan spora. Meskipun tidak berbunga, tanaman pakis ini cukup diminati para pencinta tanaman hias, lantaran bentuk daunnya yang bervariasi dan unik. Apalagi sebagai dekorasi gantung.
Nah untuk kamu yang sedang mencari referensi mengenai cara merawat tanaman hias gantung pakis, dapat memerhatikan beberapa faktor agar pakis bisa subur dan cantik.
BACA JUGA :
Harga janda bolong tanaman hias 2 warna beserta tips merawatnya
Penasaran gimana cara merawatnya? Berikut Brilio.net himpun dari berbagai sumber, Kamis (18/2).
Cara merawat tanaman hias gantung pakis di dalam ruangan.
1. Lokasi penanaman tumbuhan pakis.
foto: Instagram/@cicipipianti
Tanaman hias gantung pakis, dapat beradaptasi dengan baik di lingkungan beriklim tropis. Umumnya tanaman pakis bisa bertahan di dalam ruangan atau lokasi dengan kisaran suhu 20C. Di luar batas tersebut, pakis tak akan bertahan. Namun pakis bisa tumbuh di tempat teduh atau terik matahari jika disiram dengan baik.
2. Penyiraman.
foto: freepik
Selain ditempatkan di tempat yang teduh, penyiraman menjadi unsur yang juga harus diperhatikan. Perhatikan kondisi media tanam tumbuhan pakis agar selalu basah. Lakukan penyiraman secara teratur setiap hari dengan air secukupnya. Sebab tumbuhan ini menyukai kelembapan udara yang tinggi dan kondisi tanah basah.
3. Faktor kelembapan.
foto: freepik
Tumbuhan pakis sangat menyukai kelembapan tempat dan udara yang tinggi. Jadi, tanam tumbuhan pakis menggunakan pot ganda untuk mempertahankan kelembapan. Selain dengan cara itu, untuk mempertahankan kelembapan bisa juga menggunakan mesin pelembap udara atau humidifier.
4. Pemupukan.
foto: freepik
Sama seperti tanaman hias lainnya, pakis dapat terlihat makin subur dan cantik dengan tambahan pupuk. Pemupukan tumbuhan paku ini dapat dilakukan secara berkala satu bulan sekali. Namun, jika tumbuhan pakis baru ditanam, pemupukan dilakukan minimal 6 bulan setelah dalam pot. Kamu juga bisa memberikan penambahan pupuk cair dengan cara disemprotkan ke tanaman agar unsur hara yang dibutuhkan bisa terpenuhi.
Cara merawat tanaman hias gantung pakis di luar ruangan.
1. Lokasi penanaman yang tepat.
foto: Instagram/@teh_ochaflora
Penanaman pakis di luar rumah harus diperhatikan lokasi penanamannya. Sehingga tanaman pakis tidak terendam dengan air ketika hujan turun. Pastikan pula drainase yang baik. Tumbuhan pakis yang ditanam atau diletakkan di luar rumah juga menyukai udara lembap.
Oleh sebab itu, media tanah harus diperhatikan kelembapannya dan lokasi untuk menanam pakis juga tidak boleh langsung terkena cahaya matahari. Sebaiknya penanaman dilakukan di bawah pohon yang lebih tinggi dari tumbuhan pakis tersebut.
2. Penyiraman.
foto: freepik
Saat musim kemarau, perlu memperhatikan lokasi tanam tanaman hias gantung tersebut agar tanahnya tetap basah. Salah satu caranya dengan melakukan penyiraman secara rutin, tiap pagi. Namun jika dirasa kurang atau dibutuhkan bisa dilakukan penambahan pada sore hari.
3. Pemupukan.
foto: freepik
Pemupukan tumbuhan pakis untuk pertama kali dilakukan minimal 6 bulan setelah penanaman. Kamu tak perlu terlalu sering memberinya pupuk. Beri pupuk ringan setiap 2-3 bulan sekali saat tanaman sedang tumbuh aktif. Pemupukan selanjutnya dilakukan setiap bulan sekali dan jika dibutuhkan penyemprotan pupuk cair dan pestisida dilakukan setiap minggu agar mendapat hasil yang maksimal.
4. Bersihkan tumbuhan pakis dari daun yang rusak.
foto: Instagram/@ali_garden82
Jika ingin tanaman hias pakis tumbuh subur, potong daun yang berubah warna dengan gunting tajam. Kalau ranting berubah warna cokelat atau tidak berdaun, sebaiknya dicabut saja dari akarnya. Sebab jika salah satu daun terserang hama atau penyakit, pencabutan ini bertujuan agar tidak menyebar ke daun yang sehat.