Brilio.net - Meski berasal dari Italia, pizza kini telah menjadi kuliner yang sangat populer di seluruh dunia. Terdiri dari adonan tipis yang dihiasi dengan beragam topping seperti saus tomat, keju, daging, dan sayuran, pizza menawarkan kombinasi rasa yang menggoda dan memuaskan.
Keunikan pizza terletak pada kemampuannya untuk disesuaikan dengan selera individu, menciptakan variasi yang tak terbatas dan menjadi pilihan favorit bagi berbagai budaya. Bahkan, mulai bermunculan orang yang memakan pizza dengan cara nyeleneh.
BACA JUGA :
11 Potret kocak cara makan pizza ini saking absurdnya bikin orang Italia bisa ngamuk
Contohnya seperti yang diperlihatkan akun TikTok @dilan.janiyar4 melalui videonya, dilansir brilio.net pada Senin (5/2). Dalam video itu, pengunggah memperlihatkan cara nyelenehnya memperlakukan pizza sebelum disantap. Saking nyelenehnya, pengunggah mengaku dirinya disebut brutal oleh beberapa orang.
foto: TikTok/@dilan.janiyar4
BACA JUGA :
Resign dari koki di Prancis kini sukses buka resto, ini sosok Ali pedagang pizza dari Bantul
Disebut brutal sebab pengunggah tidak langsung memakan pizza seperti pada umumnya. Akan tetapi, ia menggorengnya terlebih dahulu. Cara menggorengnya pun seperti gorengan Indonesia pada umumnya: dengan metode deep frying. Di atas wajan, pizza lantas dibolak-balik supaya semua permukaannya terendam minyak panas.
Adapun, cara tersebut adalah favoritnya. Bahkan menurut pengakuannya, pizza goreng yang diperlihatkan di video itu baru saja ia beli. Tapi, alih-alih memakannya langsung, ia menggorengnya terlebih dahulu untuk mendapatkan tekstur dan rasa yang sangat ia sukai itu.
foto: TikTok/@dilan.janiyar4
Di video lain, pengunggah lantas memperlihatkan hasil pizza yang ia goreng. Ia juga memperlihatkan momen-momen ketika melahap pizza tersebut. Tak diduga, pizza tersebut jadi terlihat sangat renyah dan sedap. Pengunggah juga mengaku pizza goreng buatannya itu jadi lebih juicy.
Pengunggah lantas menganjurkan warganet buat meniru cara makan pizzanya itu. Hanya saja, setelah menggoreng, pengunggah menyarankan agar pizza tersebut ditiris hingga tetesan minyak habis seluruhnya. Dengan begitu, pizzanya bakal terasa sedap dan nggak terlalu berminyak buat dimakan.
foto: TikTok/@dilan.janiyar4
Alhasil, video tersebut viral di TikTok. Hingga artikel ini ditulis, video tersebut telah ditonton 1,3 juta kali, disukai 40,2 ribu kali, dan dikomentari 729 kali. Beberapa komentarnya tertulis sebagaimana berikut.
"tapi emg enak bgtttt pizza di goreng," ujar akun @andrshtrnvnt.
"tp enaaaakkk aku sampe recook pizza goreng," tulis akun @disazone.
"emg seenak itu lo mbak pizza di goreng ..aku lebih suka di goreng gtu ," komentar akun @ayra_afizzah1306.