1. Home
  2. »
  3. Wow!
26 Oktober 2023 04:25

Cuma modal satu bahan, ini cara bikin lantai rumah bebas debu dan kotoran tanpa gunakan vakum

Solusi cerdas nih, nggak perlu harus punya vakum untuk membersihkan rumah secara cepat. Dewi Suci Rahmadhani
foto: TikTok/@zona.check.out

Brilio.net - Rumah yang bersih bisa membuat para penghuninya merasa betah dan nyaman berlama-lama berada di rumah. Selain itu, rumah yang bersih juga dapat membantu meminimalisir risiko berbagai jenis penyakit. Oleh karenanya, menjaga kebersihan rumah menjadi salah satu hal yang penting.

Kegiatan bersih-bersih rumah yang normal dilakukan adalah menyapu dan mengepel lantai. Saat ini sudah banyak jenis peralatan pembersih yang bisa mendukung aktivitas beberes jadi semakin mudah, salah satunya dengan menggunakan vakum. Namun, perlu mengeluarkan biaya yang cukup besar untuk membelinya.

BACA JUGA :
Bukan pakai pemutih, ini cara ampuh bersihkan noda kopi di baju putih cuma modal Rp 500


Selain vakum, salah satu yang peralatan bebersih yang paling sering digunakan adalah sapu ijuk dan sapu dari bahan plastik lantaran harganya yang lebih terjangkau. Sapu ijuk dan plastik dapat mengangkat kotoran berukuran besar, tapi kurang efektif untuk membersihkan debu dan kotoran yang berukuran kecil. Akibatnya, lantai rumah terasa 'ngeres' karena kotoran kecilnya masih menempel di lantai dan sulit untuk dibersihkan.

Nah, ternyata ada lho trik mudah yang bisa dilakukan agar saat menyapu semua debu dan kotoran terangkat. Seperti yang dilakukan oleh pemilik akun TikTok @zona.check.out. Dia tampak menggunakan sapu dari bahan plastik untuk membersihkan area rumahnya.

BACA JUGA :
Bukan pakai semir, begini cara bikin ban mobil jadi kinclong dengan 1 jenis cairan

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags