Brilio.net - Menyetrika ibarat satu hal yang tidak terpisahkan dalam urusan merawat pakaian. Setelah mencuci, langkah lanjutan yang dilakukan adalah menyetrika pakaian yang kering. Jelas, tujuannya adalah membuat pakaian jadi tampak lebih rapi.
Tapi, ada saja hal yang membuat kaus jadi kusut kembali, seperti bekas lipatan. Kadang, beberapa bahan kaus pun mudah kusut setelah dipakai. Di sisi lain, ada beberapa kendala yang akhirnya tidak dapat menyetrika pakaian, seperti mati listrik, tidak adanya setrika, atau waktu yang terbatas bisa jadi penyebabnya. Jika kamu mengalami ini, ada cara ampuh dan mudah untuk merapikan pakaian tanpa menggunakan setrika.
BACA JUGA :
Bukan pakai pemutih pakaian, ini cara mudah bersihkan jilbab jamuran cuma modal Rp 3.000
Brilio.net menghimpun dari akun TikTok @quentin_official, Minggu (14/5), begini lho cara merapikan kaus yang kusut jadi halus tanpa perlu disetrika.
Pilah dan pilih kaus kusut yang hendak dirapikan. Lalu, siapkan conditioner yang biasa kamu pakai. Keluarkan isinya dengan takaran sekitar 1/2 sendok makan. Untuk jenis conditionernya bebas, bisa disesuaikan dengan yang ada.
BACA JUGA :
Nggak usah ribet pakai sikat, ini cara ampuh bersihkan kerak dalam bak mandi hanya pakai 2 bahan
Ambil botol kecil, lalu masukkan conditioner tadi ke dalamnya. Ukuran botolnya pun bebas, tergantung yang kamu punya di rumah.
Kemudian campurkan 2 sendok alkohol 70%. Tambahkan pula 2 sendok air putih. Perlu diingat bahwa air yang dicampurkan air biasa, tidak dingin maupun panas.
Jika semua bahan sudah dicampurkan, kamu tinggal kocok botol tersebut. Pastikan semua bahan tadi tercampur secara merata. Nah, barulah kamu semprotkan ke arah kaus kusut yang telah disiapkan. Kemudian gosok kaus secara perlahan menggunakan tangan.
Beginilah hasilnya setelah kaus disemprot dengan 2 bahan racikan tadi. Kerutan di kaus jadi hilang seperti setelah disetrika. Trik ini cukup mudah bagi kamu yang nggak punya banyak waktu untuk menyetrika.
Video yang diunggah oleh @quentin_official berhasil menarik atensi dari warganet. Beberapa diantaranya juga tertarik untuk mempraktekkannya di rumah.
"mau coba ah, coz kadang sudah di strika taro di lemari lecek lg," ujar @marhestayani
"perlu di coba nih ..," kata @rumouramour
"makasih kak tips nya..nnti dicoba dah...," tulis @acil_langkar18