1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
28 November 2023 18:25

Dari outdoor jadi indoor, 11 potret dapur rumah subsidi usai di-makeover ini bikin semangat masak

Desain dapur yang terlihat biasa saja, diubah menjadi lebih kece dan estetik. Hapsari Afdilla
foto: TikTok/@dianayuoooo

Brilio.net - Ketika membeli rumah di sebuah klaster atau perumahan, biasanya developer hanya membangun ruang tamu, kamar tidur, dan kamar mandi. Sementara itu untuk dapur, tempat cuci dan jemur umumnya belum disediakan. Kalaupun ada dapur, rata-rata modelnya semi outdoor dan desainnya masih biasa saja.

Oleh sebab itu, para pemilik rumah baik yang subsidi maupun tidak, lambat laun akan merenovasi dapur mereka sesuai dengan preferensi masing-masing. Ada yang menyukai dapur model outdoor karena pandangan lebih lebar dan sirkulasi udara juga bagus. Hanya saja kalau sedang hujan atau panas, air dan sinar matahari langsung masuk tanpa ada filter.

BACA JUGA :
11 Potret dapur 2 x 2,5 meter direnovasi ala Japandi ini solusi buat ruang minim penyimpanan


Di sisi lain, dapur indoor memberikan keamanan dan kenyamanan kepada penghuninya. Sirkulasi udara di dapur indoor juga bisa diakali dengan cara membuat area bukaan atau skylight, menggunakan atap bening. Bicara soal tempat masak indoor, brilio.net menghimpun dari TikTok @dianayuoooo berikut ini 11 potret dapur subsidi yang makin kece usai di-makeover , Selasa (28/11).

BACA JUGA :
Bukan dicor pakai semen, 11 potret makeover dapur gunakan meja kayu ini hasilnya nggak kalah keren

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags