1. Beginilah penampakan kapal selam wisata titanic ketika menyelam di dalam samudra. Kapal ini adalah bagian dari proyek ekspedisi milik OceanGate, perusahaan swasta di Amerika Serikat yang berfokus pada penjelajahan bawah laut, salah satunya dengan kapal selam berawak.
BACA JUGA :
Kronologi kapal selam wisata Titanic meledak hingga hancur, 5 penumpang dinyatakan tewas
foto: Instagram/@oceangateexped
2. Ini penampakan bagian pintu dari kapal selam Titanic ini. Diketahui, kapal selam ini bisa menampung sampai lima awak di dalamnya.
BACA JUGA :
9 Rekomendasi film Netflix tentang kapal, banyak petualangan seru
foto: Twitter/@JohnnyKeil617
3. Penampakan bagian dalam kapal. Tak ada kursi layaknya pesawat atau kereta, para wak di dalam kapal selam hanya bisa duduk bersila.
foto: Twitter/@JohnnyKeil617
4. Potret jendela yang dipakai untuk memantau keadaan bawah laut. Dilansir brilio.net dari lama resmi OceanGate, Jumat (23/6), kapal ini digunakan untuk survei dan penjelajahan lokasi, penelitian dan pengumpulan data, produksi film dan media. Selain itu, dilakukan juga pengujian perangkat keras dan perangkat lunak di laut dalam.
foto: Twitter/@JohnnyKeil617
5. Nah, ini bagian paling menariknya. Kapal ini dikemudikan bukan dengan tuas setir seperti kendaraan pada umumnya. Kapal selam canggih ini justru dikemudikan menggunakan joystick. Pilot dalam kapal selam ini mengemudi layaknya memainkan video game. Dengan kemudi joystick, kapal ini dapat membawa penumpang ke kedalaman 4.000 meter.
foto: Twitter/@JohnnyKeil617
Wow the missing Titanic tourist sub was being controlled with an off-brand PlayStation controller? For $250K you think they could at least afford a PS5 controller. Also I cant imagine how horrifying it must of been trapped at the bottom of sea in that. pic.twitter.com/KBtrvNrqDh
— John Keil (@JohnnyKeil617) June 20, 2023