1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
18 April 2022 16:43

Doa Kamilin lengkap beserta artinya, dilafalkan setelah sholat tarawih

Doa Kamilin merupakan doa yang lazim dibaca para ulama setiap selepas sholat tarawih. Kharisma Alfi Tiara
Keutamaan doa Kamilin

Keutamaan doa Kamilin.

foto: freepik.com

BACA JUGA :
Doa puasa Ramadhan dan amalan yang diterima, lengkap dengan artinya


Kekuatan doa pasti memiliki keutamaan yang apabila dipanjatkan akan dikabulkan oleh Allah SWT, terlebih saat bulan Ramadhan. Berikut beberapa keutamaan berdoa di bulan Ramadhan, salah satunya bagi yang mengamalkan doa Kamilin.

1. Doa dikabulkan oleh Allah.

Bulan Ramadhan sangatlah membawa kebaikan, sehingga setiap umat muslim dapat melaksanakan amalan-amalan yang dicintai Allah, selain puasa dan tarawih yaitu berdoa. Rasulullah bersabda:

BACA JUGA :
5 Amalan berpahala besar di 10 hari terakhir Ramadhan, jangan lewatkan

"Sesungguhnya Allah membebaskan beberapa orang dari api neraka pada setiap hari di bulan Ramadhan, dan setiap muslim apabila dia memanjatkan doa maka pasti dikabulkan," (HR. Al Bazzar).

2. Dapat bertepatan dengan malam Lailatul Qadar.

Doa Kamilin juga menjadi salah satu amalan yang dapat dibacakan saat malam lailatul qadar. Maka dari itu, sangat dianjurkan bagi setiap umat muslim untuk memperbanyak ibadah dan berdoa di malam bulan Ramadhan. Rasulullah bersabda:

"Barang siapa yang pada malam Lailatul Qadar mengerjakan ibadah dan berdoa dengan penuh keimanan yang dipersembahkan semata-mata untuk Allah, akan diampuni dari segala dosanya yang terdahulu dan yang akan datang," (HR. Ahmad dan Tabrani).

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags