Niat puasa 7 hari di awal bulan Dzulhijjah.
foto: pixabay.com
BACA JUGA :
7 Rekomendasi film religi terbaik, cocok ditonton lagi saat Idul Adha
Niat puasa pada awal bulan Dzulhijjah perlu diketahui bagi kamu yang ingin melaksanakannya. Puasa Dzulhijjah dimulai dari tanggal 1 Dzulhijjah hingga 9 Dzulhijjah. Puasa sunnah ini merupakan salah satu amalan yang sangat dianjurkan untuk dikerjalan dalam 10 hari pertama di bulan Dzulhijjah.
"Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam biasa berpuasa pada sembilan hari awal Dzulhijjah, pada hari Asyura (10 Muharram), berpuasa tiga hari setiap bulannya," dikutip dari HR. Abu Dawud nomor 2437.
BACA JUGA :
5 Bahan alternatif pengganti daging, rendah kolesterol
Sebelum menunaikan puasa sunnah bulan Dzulhijjah, umat Islam dianjurkan untuk membaca niat terlebih dahulu. Sebab inilah yang akan menentukan sah atau tidaknya puasa yang dijalankan.
Berikut ini niat puasa Dzulhijjah:
"Nawaitu shauma syahri dzil hijjati sunnatan lillahi taala."
Artinya: "Saya niat puasa sunnah bulan Dzulhijjah karena Allah Taala."
Setelah membaca niat puasa di malam tanggal 1 Dzulhijjah, umat muslim dapat memulai puasa dengan sahur pada dini hari, kemudian melanjutkan ibadah puasa sunnah selama tujuh hari berturut-turut tanpa putus.