Brilio.net - Selama ini orang-orang sering berpikiran bahwa rumah kecil itu sumpek, nggak nyaman, dan sulit untuk didesain. Namun, semakin ke sini banyak yang sudah paham bahwa besar kecilnya luas rumah tidak mempengaruhi kualitas dan kenyamanan hunian tersebut. Saat ini banyak rumah mungil dengan luas cuma 3x4 meter saja justru inovatif dan fungsional.
Malah semakin kecil bangunan rumah tersebut, semakin nggak sulit membersihkannya. Selain itu, penataan barang dan interiornya juga nggak bikin pusing saat menatanya. Selama layout yang dibuat sesuai dengan kebutuhan, rumah akan sedap dipandang. Seperti rumah mungil berdinding batako satu ini.
BACA JUGA :
Nggak perlu repot pakai sikat, ini cara ampuh bersihkan pompa air minum cuman pakai 2 bahan dapur
Meski dari luar tampak sederhana, namun bagian dalamnya justru bikin terkesima. Penasaran seperti apa? Berikut brilio.net melansir dari Facebook ApLe Know-well, potret lengkapnya pada Senin (15/5).
1. Seperti inilah penampakan rumah mungil yang dimaksud. Dari luar sangat sederhana dan mirip seperti bangunan yang belum selesai dibangun, kan?
BACA JUGA :
Rumah kayu tampak sederhana ini interiornya tertata dan resik abis, intip 11 potretnya