1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
24 Juli 2018 15:25

Ini merek sepatu Jokowi yang bikin warganet penasaran, buatan lokal

Dilihat dari modelnya sih bukan dari apparel terkenal. Muhammad Bimo Aprilianto

Brilio.net - Presiden Jokowi kembali menjadi perhatian. Meski usianya sudah tak muda, namun penampilan dan fashion item yang ia pakai malah jadi panutan anak muda zaman sekarang. Setelah jaket bomber yang pernah jadi primadona, kini warganet dibuat penasaran dengan merek sepatu yang Jokowi pakai. Pasalnya Presiden kelahiran Surakarta ini memakai sepatu berwarna hitam saat menghadiri acara We The Fest dan juga makan malam dengan ketum parpol koalisi.

Sebelumnya, Jokowi yang foto bersama dengan para ketua umum partai politik koalisi saat makan malam ini viral. Sepatu Jokowi yang terlihat pada foto tersebut menjadi perbincangan. Dilihat dari modelnya sih bukan dari apparel terkenal. Namun banyak warganet yang mengaku menyukai model sepatu tersebut.

BACA JUGA :
Heboh jaket Jokowi dihina, begini penjelasan sang seniman


Seorang pengguna Twitter dengan akun @imanlagi mengungkapkan merek sepatu yang dipakai Presiden Indonesia ini. Dalam cuitannya, ia menuliskan bahwa sepatu tersebut ternyata merek lokal yaitu NAH Project dengan model Yoga FlexKnit.


foto: Twitter/@imanlagi

"Banyak banget yg nanya soal merk sneakers yang dipake Presiden di WTF dan dinner bareng ketum parpol koalisi.

BACA JUGA :
Kaus Jokowi jadi bahan tebak-tebakan warganet, ada-ada aja

Itu NAH Project - Yoga FlexKnit. Merk Bandung.

Keren yaaak," tulisnya seperti brilio.net kutip dari akun Twitter @imanlagi, Selasa (24/7).

Menurut penelusuran brilio.net, beberapa jam yang lalu NAH Project juga memberikan klarifikasi lewat halaman Facebook soal sepatu ini. Ternyata benar, Joko Widodo memang memakai sepatu merek lokal Bandung ini saat hadir di acara We The Fest hari ketiga dan saat makan malam dengan ketum parpol koalisi.

"Ceritanya 4 hari yang lalu. Hari Jumat pagi di kantor mendadak team NAH terima telfon dari salah satu ajudan presiden
.
"Bapak ingin cari sneakers lokal untuk dipakai dinas". Info yang kita terima barang harus sampai secepatnya biar bisa dicoba dulu oleh bapak
.
Yap. Bayangin aja. Sekantor panik. Apalagi jumat sore. Travel/shuttle udah full book. Kirim barang via logistik express gak akan sampai besok karena udah kesorean
.
Jadi kita putusin buat berangkat sendiri. Tiga orang team NAH berangkat naik bis umum ke Istana Bogor Jumat Sore kemarin," tulis mereka.

Menurut cerita yang diposting, tim NAH ditelepon langsung oleh salah satu ajudan presiden. Ia mengatakan bahwa Jokowi sedang mencari sneakers lokal untuk dipakai dinas. Saat itu tim NAH langsung berangkat sendiri ke Istana Presiden, Bogor pada Jumat lalu (20/7).


foto: Facebook/Nahproject

Kemudian sepatu itulah yang dipakai dan ternyata viral. Menurut mereka, Presiden memborong tiga pasang sepatu. Satu pasang telah dipakai, yang dua masih dirahasiakan.

Kira-kira gimana ya model dua sepatu yang masih dirahasiakan?

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags