Brilio.net - Sandwich generation saat ini menjadi istilah populer di Indonesia. Istilah tersebut muncul bukan tanpa alasan, melainkan sebagai fenomena sosial yang sudah jamak terjadi pada anak muda masa kini. Sandwich generation atau generasi sandwich adalah anak muda yang sudah berkeluarga, tetapi harus bertanggung jawab untuk generasi atasnya, seperti orang tua.
Rupanya hal ini juga terjadi kepada pemilik akun TikTok @giantiara26. Meski belum berkeluarga, ia sudah harus menanggung hidup dua generasi di atasnya. Selain itu, ia sudah harus menanggung utang orang tua yang dibebankannya.
BACA JUGA :
Ngenesnya generasi sandwich jadi tulang punggung keluarga, kini mengaku ingin hidup lebih egois
Ia membagikan kisah bagaimana dirinya lolos dari jeratan utang dengan usaha kerasnya. Padahal saat itu ia masih fresh graduate, lho.
"Aku generasi sandwich, lulus kuliah aku harus menanggung hutang keluargaku sekitar Rp 40 juta. Bagi fresh graduate pada 2017 ini angka yang cuku besar. Ya bayangkan aja sih, fresh graduate tapi tahu bahwa keluarga memiliki hutang yang jumlahnya nggak sedikit," ungkapnya, dikutip brilio.net pada Senin (7/8).
BACA JUGA :
Berkat frugal living, pria ini sekolahkan anak-anaknya hingga berprofesi mentereng meski dulu bangkrut
foto: TikTok/@giantiara26
Pemilik nama Tiara ini harus dengan cerdas bekerja untuk melunasi hutang. Ia pun menceritakan tip dan trik untuk melunasi utang keluarganya.
"Harus pintar mutar otak gimana caranya untuk melunasi hutang tersebut dan inilah caraku untuk melunasi hutang keluargaku," katanya.
Keluarganya memiliki utang besar dengan bunga yang tinggi lantaran meminjam dari rentenir. Maka dari itu, ia harus menutup utang dengan bunga tinggi tersebut. Caranya adalah dengan meminjam uang kepada teman yang sudah mapan dan tak memberinya bunga tinggi.