Brilio.net - Jodoh memang tidak kemana, dia akan selalu menemukan satu sama lain. Walaupun cincin bisa hilang, cinta akan terus terjaga. Kisah berikut mungkin bisa jadi buktinya.
Dilansir dari Laughingsquid, Mary Grams menemukan kembali cincin tunangannya yang hilang sejak tahun 2004. Nenek 84 tahun itu mempunyai cincin itu sejak 1951. Cincin itu hilang setelah Mary Grams berkebun.
BACA JUGA :
10 Foto fenomena ujung pohon tak bersentuhan yang masih jadi misteri
Takut ketahuan Norman suaminya, Mary langsung membeli cincin baru. Cincin itu akhirnya ditemukan oleh menantunya Colleen Daley yang menarik cincin itu dari sebuah wortel di kebun yang sama.
Dalam wawancaranya dengan Cbcnews, Mary langsung mengetahi bahwa itu adalah cincinnya dulu. Dia mengatakan bahwa wortel itu terlihat seperti jari yang memakai cincin.
"Saya akan memakainya karena masih pas," kata Mary kepada Cbcnews.
BACA JUGA :
Sulit dipercaya, 20 pohon ini tumbuh di tempat yang tak terduga